Joan Mir Jawab Kritik Jadi Juara MotoGP 2020 Saat Marc Marquez Absen

Senin, 16 November 2020 04:18 WIB

Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir merayakan keberhasilan menjuarai MotoGP 2020 di atas podium, REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Joan Mir mengunci gelar juara dunia MotoGP 2020 meskipun hanya finis di posisi ketujuh pada seri MotoGP Valencia, Ahad, 15 November 2020. Gelar juara itu menjadi cara pembalap Suzuki Ecstar itu menjawab kritik bahwa ia hanya mampu menjadi juara saat Marc Marquez absen sepanjang musim ini.

"Orang yang mengatakan hal itu karena mereka tidak tahu banyak tentang sepeda motor. Marc tidak ada di sini karena mereka telah mengambilnya, mereka tidak pergi ke rumahnya untuk menngambilnya dan dia menghilang," ujar Joan Mir, dikutip dari Motorsport, Ahad, 15 November 2020.

Joan Mir meneruskan, “Marc berada di balapan pertama, mempertaruhkan segalanya untuk menang dan mencoba memenangkan kejuaraan. Namun, dia membuat kesalahan yang membuatnya kehilangan musim. Itu dia. Apakah ketidakhadiran Marquez ini mengurangi gelar? Nah, itu perlu untuk melihat banyak gelar pembalap lain selama sejarah yang mereka menangkan ketika sang favorit juara jatuh dan tidak menjadi juaranya."

Advertising
Advertising

Baca juga : Fakta-fakta Menarik Joan Mir, Juara Dunia MotoGP 2020

Mir menyelesaikan MotoGP Valencia di posisi ketujuh setelah memulai start ke-12. Hasil itu cukup baginya untuk menutup gelar 2020 dengan juara sementara satu seri tersisa di MotoGP Portugal.

Kemenangan pembalap Suzuki datang di salah satu musim MotoGP yang paling tidak terduga. Musim ini dimulai dengan juara bertahan yang harus absen karena patah lengan yang dialami di seri pembuka MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez.

Baca juga : Joan Mir Juara Dunia 2020, Ini Daftar Kampiun MotoGP Sepanjang Masa

Adapun Mir telah menjadi pembalap paling konsisten pada tahun 2020. Ia mencetak tujuh podium dalam 12 balapan, termasuk kemenangan perdananya akhir pekan lalu di GP Eropa. “Ini adalah bagian dari permainan, olahraga, dan MotoGP. Saya tidak menganggap gelar ini kurang pantas untuk diraih karena Marquez tidak ada di sana ketika dia cedera,” ujar dia.

Honda mengonfirmasi awal pekan ini Marquez tidak akan kembali beraksi pada 2020. Berdasarkan laporan di pers Spanyol menunjukkan bahwa pembalap Repsol Honda itu mungkin memerlukan operasi ketiga pada lengannya yang cedera.

Sementara itu, gelar Joan Mir adalah yang pertama bagi Suzuki dalam 20 tahun dan menjadikannya hanya pembalap Spanyol keempat setelah Alex Criville, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez yang memenangkan mahkota kelas utama. Pembalap berusia 23 tahun itu juga bergabung dengan daftar elit Barry Sheene, Marco Lucchinelli, Franco Uncini, Kevin Schwantz dan Kenny Roberts Jr untuk memenangkan gelar kelas utama bersama Suzuki.

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

6 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

6 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

6 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

7 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

7 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

8 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

11 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

14 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

19 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

20 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya