Berita Barcelona: Koeman Ungkap Alasan Griezmann Perlu Merasa Khawatir

Selasa, 5 Januari 2021 09:10 WIB

Pemain Barcelona, Antoine Griezmann berselebrasi setelah menjebol gawang Alaves dalam laga lanjutan Liga Spanyol, di Stadion Mendizorroza, Spanyol, 31 Oktober 2020. Gol tunggal Griezmann berhasil menyelamatkan Barcelona dari kekalahan dalam laga tandang melawan Alaves dalam laga pekan kedelapan Liga Spanyol. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Antoine Griezmann ditinggal di bangku cadangan lagi saat Barcelona bertandang ke Huesca di El Alcoraz. Pelatih Barcelona Ronald Koeman memilih untuk mengeluarkan pemain asal Prancis itu dari pemain inti. Barcelona menang tipis 1-0 dalam pertandingan tersebut.

Melihat Griezmann di bangku cadangan bukanlah hal asing. Namun, hal itu mengkonfirmasi bahwa penyerang 29 tahun itu memiliki alasan untuk khawatir terdepak dari skuad Barcelona. Koeman menjelaskan keputusan untuk mencadangkannya setelah pertandingan. "Saya mempercayai setiap pemain di skuad kami. Tetapi jika kami memiliki tiga gelandang, hanya ada ruang untuk tiga penyerang," kata dia dikutip dari Marca, 5 Januari 2021.

Ia meneruskan, "Dengan Lionel Messi di sayap, kami memilih seseorang seperti Ousmane Dembele, lalu ada pilihan antara Martin Braithwaite atau Antoine. Martin bermain bagus di sana."

Menurut pelatih asal Belanda tersebut, "Kami kehilangan striker nomor sembilan, tapi itu bukan tentang alasan untuk menggantikan Antoine. Kami memiliki banyak pertandingan dan kami membutuhkan semua pemain kami."

Griezmann masih kesulitan mendapatkan kepercayaan penuh Koeman. Bahkan, saat dia mengawali pertandingan di lapangan. Saat melawan Eibar, Barcelona tertinggal dan membutuhkan kebangkitan, tetapi Griezmann digantikan Francisco Trincao.

Advertising
Advertising

Selain itu, dia tidak bermain melawan Real Valladolid. Pada pertandingan sebelumnya, melawan Valencia dan Real Sociedad, ia juga digantikan di pertengahan babak kedua.

Sejauh ini, Griezmann memiliki tiga gol dalam 15 penampilan bersama Barcelona di La Liga Santander. Keraguan atasnya pun muncul. Ia juga kalah pamor dari Braithwaite sehingga jelas bahwa Griezmann bukanlah pemain penting untuk Koeman. "Kami telah mengatakan beberapa kali bahwa kami membutuhkan seseorang penyerang nomor sembilan untuk menambah lebih banyak gol," kata dia.

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

8 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

12 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

12 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

13 hari lalu

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.

Baca Selengkapnya