MotoGP: Lorenzo Savadori Jadi Pengganti Andrea Ianone untuk Musim 2021

Reporter

Antara

Jumat, 5 Maret 2021 04:54 WIB

Pebalap tim Aprilia Lorenzo Savadori (HO via Gresini Racing) | ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Aprilia Racing Team Gresini menunjuk Lorenzo Savadori untuk menggantikan Andrea Iannone, yang masih menjalani sanksi doping. Pembalap berusia 27 tahun asal Italia itu akan berlaga di MotoGP musim ini.

Savadori bakal menjadi tandem rekan satu timnya asal Spanyol Aleix Espargaro. Dia akan mengendarai motor Aprilia RS-GP yang pada tahun ini menjadi penghormatan untuk mantan bos tim Fausto Gresini yang meninggal pada usia 60 tahun karena COVID-19 beberapa waktu lalu.

Lorenzo Savadori sebelumnya merupakan pebalap World Superbike. Dia merebut titel Superbike Italia tahun lalu.

Dia menjalani debut MotoGP bersama Aprilia musim lalu menggantikan pebalap Inggris Bradley Smith yang sempat mengisi peran Iannone.

"Saya harus berterima kasih kepada Aprilia untuk kesempatan luar biasa ini," kata Savadori seperti dikutip laman resmi tim, Kamis, 4 Maret 2021.

Advertising
Advertising

"Saya tahu saya masih harus banyak belajar. Ini adalah kategori yang menuntut dan masih baru bagi saya."

"Tes dan balapan tahun lalu memberi saya kesempatan untuk membangun kepercayaan diri dengan motor ini dan dengan ban ini, tapi ini adalah titik awal dengan margin yang lebar untuk perkembangan."

"Saya akan mencoba mentransformasikan duka yang ditimbulkan oleh berpulangnya Fausto, seseorang yang sangat percaya kepada saya, menjadi energi positif."

"Tekad dan hal-hal yang ia ajarkan kepada saya akan menemani saya ke tahap baru di karir saya ini."

Iannone mendapat sanksi empat tahun pada November setelah Pengadilan Arbitrase Olahraga memperpanjang hukuman awal 18 bulannya menyusul banding.

Pembalap Italia itu dilarang membalap pada Maret 2020 setelah sampel urinnya, di Grand Prix Malaysia pada November 2019, kedapatan mengandung zat steroid anabolik.

Aprilia akan menjajal motor barunya, yang diluncurkan hari ini, pada sesi tes pramusim di Qatar pada Jumat.

Baca Juga: Valentino Rossi di MotoGP 2021: Bukan untuk Menghabisan Waktu

MotoGP Qatar akan menjadi tuan rumah seri pembuka MotoGP pada 28 Maret nanti.

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

4 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

4 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

4 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

5 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

5 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

6 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

10 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

12 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

18 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

18 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya