Ditantang Deontay Wilder Unifikasi Tinju Kelas Berat, Ini Jawaban Anthony Joshua

Selasa, 22 Juni 2021 14:01 WIB

Aksi Anthony Joshua saat melawan Kubrat Pulev dalam duel tinju dunia kelas berat di SSE Arena Wembley, London, Inggris, 13 Desember 2020. Dalam duel tersebut, petinju asal Inggris, Anthony Joshua menang KO. Pool via REUTERS/Andrew Couldridge

TEMPO.CO, Jakarta - Anthony Joshua menjawab tantangan Deontay Wilder setelah menuduhnya menghindari pertarungan yang tak terbantahkan di masa depan. Hal itu tak terlepas dari keinginan Wilder, yang sesumbar bisa memenangkan sabuk WBC-nya kembali dari Tyson Fury pada 24 Juli 2021, untuk melakukan pertarungan unifikasi melawan Joshua.

“Saya tidak tahu alasan apa yang dia pikir saya buat. Saya akan melawan mereka semua, Wilder hanya satu lagi dalam urutan lawan untuk mendominasi kelas berat, tidak masalah," kata Joshua dikutip dari Talksport, Selasa, 22 Juni 2021.

Ia melanjutan, “Saya tidak tahu alasan apa yang dia bicarakan. Bicara itu mudah dan itu hal termurah untuk dibeli di dunia ini. Saya seorang petarung tingkat elite, saya bukan salah satu lawan yang dengan mudah bisa dia kalahkan. Dia lebih baik memperhatikan apa yang dia katakan dan berkaca.”

Lagian juga, petinju asal Inggris itu yakin Deontay Wilder akan kehilangan statusnya sebagai petinju tingkat dunia jika kalah lagi dari Tyson Fury. “Dia bukan petarung level elite. Mungkin dia bagus dan pertarungan itu kelas berat, jadi mereka selalu tahu satu pukulan dapat mengubah arah pertarungan."

Advertising
Advertising

Baca juga : Tinju Dunia: Tatap Muka 5 Menit, Simak Pernyataan Tyson Fury dan Deontay Wilder

“Tapi saya belum pernah melihat di divisi kelas berat, seorang petinju bertarung dengan satu senjatanya, yaitu tangan kanannya. Ketika Anda mencapai level teratas, percayalah, itu tidak akan bertahan lama dan itu tidak akan berhasil. Tapi, dia akan berjuang ketika lawan-lawan di kelas berat, seperti saya, datang," ujar Joshua.

Joshua pun tak ambil pusing dengan jadwal tinju dunia yang membatalkan rencana pertarungan unifikasi dengan Tyson Fury tersebut. Ia pun memilih netral. "Saya tidak keberatan melawan keduanya. Saya juga tidak berpihak. Mereka berdua adalah lawan dan aku ingin mengalahkannya dengan energi yang sama. Semoga mereka sukses, siapa pun yang menang, saya akan segera bertemu dengan mereka," ujarnya.

Baca juga : Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: 2 Perebutan Gelar, Gervonta Davis vs Mario Barros

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

15 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

20 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

21 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

23 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

26 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

34 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

49 hari lalu

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

Anthony Joshua membuat lawannya Francis Ngannou tumbang alias KO dalam dua ronde.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

50 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

50 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

51 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya