Jadwal Tenis Grand Slam Wimbledon 2021: Dimulai 28 Juni, Bisa Dihadiri Penonton

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 24 Juni 2021 17:13 WIB

Lapangan rumput di All England Lawn Tennis Club tempat turnamen Wimbledon. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia pelaksana turnamen tenis Grand Slam Wimbledon akan mengizinkan penonton di arena pertandingan, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Kabart itu langsung mendapat sambutan positif. Mantan petenis asal Amerika Serikat John McEnroe menilai pembukaan kembali Wimbledon buat penonton adalah kabar menggembirakan yang sangat dinantikan pemain dan penggemar di seluruh dunia, setelah pandemi COVID-19 memaksa agenda itu dibatalkan untuk pertama kalinya dalam 75 tahun terakhir.

"Ketika Wimbledon dibatalkan tahun lalu, itu bagaikan pukulan keras bagi olahraga kami. Benar-benar momen yang mengerikan. Pelaksanaan kembali tahun ini sungguh hal yang luar biasa," kata pemenang tiga gelar Wimbledon itu, demikian laporan Reuters, Kamis.

Wimbledon menjadi salah satu contoh ajang olahraga yang mendapat persetujuan pemerintah dengan diizinkannya kehadiran penonton. Meski begitu, panitia menekankan untuk menjaga jarak sosial. Penonton juga dibatasi hanya 50 persen, dan baru dibolehkan dengan kapasitas penuh yang mencapai 15.000 orang pada babak final putra dan putri.

Selain itu, penonton yang sudah membeli tiket juga diwajibkan menunjukkan bukti vaksinasi, uji COVID-19 yang negatif atau surat bukti sembuh total dari virus, dan tetap mengenakan masker saat bergerak di sekitar area.

Tidak hanya menjadi kabar yang menggembirakan bagi kalangan penggemar, keputusan ini juga memancing reaksi positif dari bintang tenis.

"Ini akan menjadi acara yang luar biasa, ini Augusta National kami dengan betapa hijaunya ini, seberapa banyak turnamen tersebut. Semua orang akan menantikan untuk kembali ke sana," kata petenis Amerika Serikat John Isner.

Elina Svitolina dari Ukraina, semifinalis 2019, juga sepakat bahwa turnamen mayor lapangan rumput tahun ini tak boleh dilewatkan begitu saja.

"Saya pikir seluruh pengalaman Wimbledon adalah sesuatu yang ajaib karena kita tahu aturannya cukup ketat, dan tahun ini akan lebih ketat dengan semua protokol yang harus diikuti. Tapi ini tempat yang bersejarah, sehingga kehadiran penggemar akan melengkapi pengalaman bertanding di sini," kata Svitolina.

Fakta Turnamen Wimbledon 2021
Pelaksanaan: 28 Juni 11 Juli 2021
Total hadiah: 35 juta pound sterling (Rp 706 miliar)
Juara bertahan:
Tunggal putra: Novak Djokovic
Tunggal putri: Simona Halep
Ganda putra: Juan Sebastián Cabal / Robert Farah (Kolombia)
Ganda putri: Hsieh Su-wei (Taiwan) / Barbora Strycova (Republik Cek)
Ganda campuran: Ivan Dodig (Kroasia) / Latisha Chan (Taiwan).
Catatan:
Turnamen Wimbledon 2021 akan menjadi turnamen edisi ke-134. Ini merupakan satu dari empat turnamen Grand Slam (kelas utama) di dunia. Edisi tahun lalu batal dilaksanakan karena pandemi Covid-19.

Berita terkait

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

22 hari lalu

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

Rafael Nadal menelan kekalahan pertamanya setelah kembali bermain tenis akibat cedera. Ia taklukdari Alex de Minaur pada babak kedua Barcelona Open.

Baca Selengkapnya

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

24 hari lalu

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

Bintang tenis asal Spanyol, Rafael Nadal, mengatakan bahwa dapat kembali beraksi di Barcelona Open seperti mendapat hadiah.

Baca Selengkapnya

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

32 hari lalu

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

Petenis Amerika Danielle Collins memenangi pertandingan ke-13 berturut-turut dan gelar kedua berturut-turut dengan menjuarai Charleston Open.

Baca Selengkapnya

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

38 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

39 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

39 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

40 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

41 hari lalu

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

43 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

44 hari lalu

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

Aldila Sutjiadi membidik hasil lebih baik pada turnamen WTA 500 Charleston Open, setelah langkahnya di Miami Open 2024 terhenti di babak kedua.

Baca Selengkapnya