Tinju Dunia: Deontay Wilder Ultimatum Tyson Fury Jika Hindari Duel Trilogi

Rabu, 15 September 2021 15:54 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Penantang kelas berat Deontay Wilder memperingatkan bahwa Tyson Fury akan menghadapi konsekuensi berat jika mundur dari pertarungan trilogi mereka yang akan datang. Wilder dan Fury semula dijadwalkan bertanding pada Juli lalu. Namun, rencana itu batal karena Fury dinyatakan positif Covid-19.

Jadwal tinju keduanya pun diundur hingga 9 Oktober 2021 di T-Mobile Arena di Las Vegas. Jika Fury mundur untuk kali kedua, Wilder berharap bisa menerima uang pengganti dan sabuk WBC miliknya.

"Jika tidak muncul, dia harus menanggung konsekuensinya, hukuman telah ditetapkan. Jika dia tidak bertarung, maka bayar saya apa yang seharusnya Anda bayarkan kepada saya. Kemudian Anda harus menyerahkan sabuk itu juga," kata Wilder kepada 78SportsTV dikutip dari Boxing Scene.

Kedua petinju kelas berat itu sempat bertemu pada Februari 2020. Saat itu, Fury menghentikan Wilder dalam beberapa ronde untuk merebut gelar WBC. Tahun lalu, Fury menyatakan bahwa klausul pertandingan ulang melawan Wilder telah berakhir.

Wilder membawa masalah kontrak itu ke pengadilan. Hasilnya, seorang hakim arbiter memerintahkan Fury untuk menghormati klausul pertandingan ulang. “Jadi ini adalah situasi menguntungkan bagi saya, ini adalah situasi merugikan baginya. Itulah hal hebatnya, pepatah selalu mengatakan bahwa sejarah berulang," kata petinju berjuluk The Bronze Bomber.

Advertising
Advertising

Ia meneruskan, “Kami tahu tindakannya selalu sama, dia melakukan ini berkali-kali di mana dia mencoba untuk keluar dari perkelahian. Dia memiliki cara untuk melarikan diri. Tetapi, pada saat ini dia tidak memiliki pilihan. Dia harus bertahan atau tutup mulut, bertarung atau pensiun. Jelas, ini adalah situasi yang saling menguntungkan bagi saya."

"Kami harus pergi ke pengadilan melalui arbitrase hanya untuk mendapatkan pertarungan ini. Mereka selalu berbicara tentang betapa mudahnya pertarungan itu, tetapi mereka tidak benar-benar tahu apa yang sebenarnya terjadi. Jika semudah itu, kami tidak akan melalui ini. Mereka mencoba menghindariku, tapi tidak apa-apa, itu meningkatkan kepercayaan diriku lebih banyak lagi," ujar Deontay Wilder.

Baca juga : Tinju Dunia: Promotor Tyson Fury Sebut Deontay Wilder Sudah Terlalu Tua

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

16 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

21 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

22 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

24 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

27 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

51 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

51 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

53 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

53 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

54 hari lalu

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan melawan Oleksandr Usyk untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya