Tinju: Kornelis Kwangu Langu Siap Sumbang Emas buat Bali di PON Papua

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 19 September 2021 18:24 WIB

Petinju Indonesia Kornelis Kwangu Langu (kanan). ANTARA/Tim CdM Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Petinju Kornelis Kwangu Langu siap berjuang sekuat tenaga agar dapat menyumbangkan medali emas bagi kontingen Bali pada ajang Pekan Olahraga Nasional XX atau PON Papua.

Atlet kelahiran Sumba, Provinsi Nusa Tenggara Timur, 3 Maret 1990, itu akan turun di kelas 49kg dan menghadapi petinju lainnya dalam ajang olahraga nasional empat tahunan tersebut.

Ia pun mengaku sudah mempersiapkan diri cukup lama untuk PON Papua. Ia memiliki keinginan yang besar untuk mempersembahkan medali bagi kontingen Pulau Dewata.

Kornelis memiliki sejumlah pengalaman, tidak hanya tidak saja pada kejuaraan nasional, tetapi juga kejuaraan internasional.

"Saya juga salah satu penghuni atlet tinju pada pemusatan latihan nasional (pelatnas) untuk persiapan SEA Games mendatang. Namun, saat ini saya harus kembali ke daerah untuk memperkuat kontingen Bali pada ajang PON di Papua," ucap Kornelis.

Dia mengaku sudah siap menghadapi lawan-lawannya di PON. Dalam pertarungan nanti, ia sudah mempelajari strategi dan taktik untuk menaklukkan lawan dari kejuaraan-kejuaraan nasional maupun internasional yang pernah diikuti.

"Saya bisa menjadi atlet tinju karena besutan keras dari pelatih saya, bapak Yulianus Leo Bunga dan motivasi Ketua Pengurus Provinsi Petina Bali Made Muliawan Arya, atau yang akrab dipanggil Pak De Gadjah," ujar Kornelis.

Beberapa prestasi yang pernah ditorehkan Kornelis, di antaranya medali perak pada ajang olahraga Asia Tenggara SEA Games di Myanmar tahun 2013. Kemudian pada SEA Games 2015 di Singapura, ia meraih medali emas. Namun pada SEA Games di Filipina 2019 lalu, ia hanya mampu meraih perak.

Dalam kejuaran nasional, Kornelis juga mencatatkan sederet prestasi, antara lain medali perak pada PON di Jawa Barat. Saat ini, Kornelis juga menjadi petinju andalan tim Merah Putih dalam ajang SEA Games di Hanoi, Vietnam, yang rencananya akan digelar November 2021.

Berita terkait

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

2 hari lalu

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

Keputusan petinju Muhammad Ali tolak wajib militer berbuntut panjang. Pada 29 April 1967, gelar tinju kelas berat dunia dan lisensi tinjunya dicopot.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

18 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

23 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

24 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

26 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

29 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

37 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

38 hari lalu

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

Ellyas Pical merupakan atlet tinju pertama yang mengharumkan nama Indonesia di kelas dunia.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

41 hari lalu

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

Film biopik jatuh bangun kehidupan atlet terus diproduksi antara lain Susi Susanti Love All dan yang terakhir kisah petinju legendaris, Ellyas Pical.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ellyas Pical, Legenda Tinju Indonesia yang Diperankan Denny Sumargo

48 hari lalu

Mengenal Ellyas Pical, Legenda Tinju Indonesia yang Diperankan Denny Sumargo

Serial biopik Ellyas Pical akan menceritakan perjalanan karier legenda tinju Indonesia

Baca Selengkapnya