Hasil Piala Sudirman 2021: Kalahkan Korea Selatan 3-0, Cina Lolos ke Final

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 2 Oktober 2021 20:06 WIB

Ilustrasi Bulu tangkis. ANTARA/Maha Eka Swasta

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bulu tangkis Cina maju ke babak final kejuaraan dunia beregu campuran Piala Sudirman 2021 setelah mengalahkan tim Korea Selatan 3-0 di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Sabtu.

Pemain tunggal putri Chen Yu Fei menjadi penentu kemenangan Cina setelah bangkit dari kehilangan game pembuka untuk mengalahkan An Seyoung 14-21, 21-15, 21-15.

Pertandingan partai ketiga yang berlangsung selama satu jam 11 menit tersebut membawa tim juara bertahan itu berpeluang mempertahankan gelar yang mereka peroleh di negeri sendiri dua tahun lalu. Ini juga merupakan final Piala Sudirman ke-14 secara beruntun bagi Cina yang sejauh ini telah mengumpulkan 11 gelar.

Sebelumnya, pada partai pembuka ganda campuran Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping meraih kemenangan dua gim langsung 21-14, 21-15 atas pasangan Seo Seungjae/Shin Seungchan untuk membawa Tim Cina memimpin 1-0.

Selanjutnya, pemain tunggal putra Shi Yu Qi, yang mengalami kekalahan dalam dua babak sebelumnya, juga harus kehilangan gim pembuka untuk menundukkan Heo Kwanghee dengan skor kemenangan 17-21, 21-9, 21-11.

“Saya sangat berharap memperoleh poin ini. Saya kalah pada dua pertandingan terakhir saya tapi saya tidak terlalu kecewa karena saya telah melakukan yang terbaik dan saya bermain dengan baik,” kata Shi Yu Qi dikutip dari laman Federasi Bulu tangkis Dunia (BWF).

Sebelumnya, Shi Yu Qi kalah oleh pemain Thailand Kunlavut Vitidsarn 17-1, 17-21 pada pertandingan Grup A, kemudian menyerah pada pemain Denmark Viktor Axelsen 17-21, 14-21 pada perempat final Piala Sudirman 2021.

Pada final Piala Sudirman, Minggu, Tim Cina akan menghadapi pemenang semifinal lainnya antara tim bulu tangkis Jepang melawan Malaysia yang akan berlangsung Sabtu malam.

Berita terkait

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

51 menit lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

1 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

2 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

2 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

4 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

6 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

Apriyano / Fadia mengikuti langkah Gregoria Mariska Tunjung, memetik kemenangan dan menyumbang poin di laga perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

6 jam lalu

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kunci kemenangannya atas Ratchanok Intanon di laga Indonesia vs Thailand di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

7 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

Gregoria Mariska Tunjung menyumbang poin pertama untuk Indonesia saat menghadapi Thailand di Piala Uber 2024 usai mengalahkan Ratchanok Intanon.

Baca Selengkapnya

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

9 jam lalu

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

Duel Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon akan mengawali pertandingan Indonesia vs Thailand di perempat final Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

22 jam lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

Tim bulu tangkis Indonesia menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Thomas 2024 pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya