DKI Raih Emas Bola Basket PON Papua, Yesaya: Mario Gerungan, Ini Untukmu!

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 10 Oktober 2021 05:32 WIB

Pemain bola basket putra DKI Jakarta Yesaya Saudale menunjukkan medali emas PON XX Papua dan seragam (jersey) tim bola basket putra DKI pada PON 2008 milik Mario Gerungan di Mimika Sport Complex, Mimika, Sabtu (9 Oktober 2021). Yesaya mempersembahkan medali emas PON Papua kepada Mario Gerungan yang telah memberikannya motivasi untuk menuntaskan dahaga 13 tahun DKI Jakarta tanpa medali emas PON. (Antara/Michael Siahaan)

TEMPO.CO, Jakarta - Yesaya Saudale mempersembahkan medali emas PON Papua yang didapatkannya bersama tim bola basket putra DKI untuk idolanya yang juga pebasket legendaris Indonesia, Mario Gerungan.

"Mario Gerungan, 'this is for you'," kata Yesaya sambil memamerkan medali emasnya di Mimika Sport Complex, Mimika, Sabtu, 9 Oktober.

Selain menggenggam medali emas, Yesaya juga memegang sebuah jersey bola basket bernomor tujuh dengan nama Gerungan di atasnya.

Baju itu tak lepas dari tangan Yesaya setelah DKI Jakarta memastikan medali emas PON Papua usai menundukkan Sulawesi Utara 65-57 dalam final Sabtu.

Baju tersebut bahkan dibawanya saat menerima medali emas di podium.

Ternyata, seragam itu adalah yang dikenakan Mario Gerungan saat membawa DKI Jakarta menjadi juara bola basket putra PON 2008 di Kalimantan Timur.

Medali emas ini adalah yang terakhir bagi DKI Jakarta sebelum merengkuhnya kembali pada PON Papua 2021.

"Dia memberikan ini untuk saya tahun 2019 demi memotivasi saya mendapatkan medali emas PON Papua. Di sini dia menulis, 'Bring back the gold medals! GBU'. Dan inilah dia, medali emasnya," kata Yesaya, yang berposisi sebagai Point guard.

Atlet berusia 21 tahun itu mendapatkan seragam PON 2008 milik Mario Gerung saat menjadi bintang tamu dalam kanal Youtube pesohor dan pencinta bola basket Augie Fantinus yang diunggah pada 24 Juli 2019.

Video tersebut memperlihatkan bagaimana Mario Gerungan yang semasa aktif bermain sangat lekat dengan klub Aspac, menandatangani seragam PON 2008-nya dan memberikan pesan untuk Yesaya.

"Ini 'jersey' PON DKI 2008, terakhir kalinya tim PON DKI dapat medali emas. Semoga ini jadi motivasi buat lo (kamu) dan lo bisa bawa balik emas ke DKI," tutur Mario kepada Yesaya.

Tim basket putra DKI Jakarta mengakhiri 13 tahun tanpa medali emas PON dengan menjadi yang terbaik pada PON Papua setelah mengalahkan Sulawesi Utara 72 -57 dalam final di Mimika Sport Complex, Mimika.

Jakarta terakhir kali merengkuh medali emas saat PON 2008 di Samarinda, Kalimantan Timur.

Berita terkait

Berhasil Jadi Raja Slam Dank IBL All Star 2024, Pandu Wiguna: Bukti Pemain Lokal Juga Bisa

7 hari lalu

Berhasil Jadi Raja Slam Dank IBL All Star 2024, Pandu Wiguna: Bukti Pemain Lokal Juga Bisa

Prawira Harum Bandung, Pandu Wiguna, berhasil memenangi Slam Dunk Contest IBL All Star 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

7 hari lalu

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

Tim Future kembali melibas Legacy dalam pertandingan IBL All Star 2024 yang diselenggarakan di Britama Arena, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

14 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

21 hari lalu

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

Klub IBL 2024, Rajawali Medan, merekrut dua pemain asing sekaligus yakni Jonas Zohore Bergstedt dan Patrick McGlynn.

Baca Selengkapnya

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

27 hari lalu

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

Prawira Harum Bandung berhasil lolos ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024, menyusul Pelita Jaya Basketball.

Baca Selengkapnya

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

29 hari lalu

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?

Baca Selengkapnya

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

32 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

5 Pemain dengan Statistik Terbaik di Kompetisi Basket IBL 2024 hingga Pekan Kedelapan

34 hari lalu

5 Pemain dengan Statistik Terbaik di Kompetisi Basket IBL 2024 hingga Pekan Kedelapan

Kompetisi bola basket nasional, IBL 2024, memasuki pekan kedelapan. Ini 5 pemain dengan statistik terbaik.

Baca Selengkapnya

Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

35 hari lalu

Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

Jadwal IBL All Star 2024 yang akan digelar pada 27 April di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

39 hari lalu

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Baca Selengkapnya