6 Pemain Barcelona Ini Bisa Dapat Berkah dari Kedatangan Xavi Hernandez

Kamis, 11 November 2021 09:32 WIB

Presiden Barcelona Joan Laporta dan pelatih baru Bacelona Xavi Hernandez menandatangi kontak di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 8 November 2021. Lewat kontrak tersebut, Xavi akan melatih Barcelona hingga 2024. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Kedatangan Xavi Hernandez mengantar era baru di Barcelona. Sejumlah pemain disebut-sebut bisa mendapatkan keuntungan dari kedatangan Xavi, terutama para pemain yang tak banyak mendapatkan kesempatan bermain di era Ronald Koeman.

Ada perasaan optimisme umum yang luar biasa di sekitar klub. Untuk pemain tertentu, ada lebih banyak alasan untuk merasa senang dengan perubahan manajerial. Berikut sejumlah pemain yang kemungkinan paling diuntungkan dengan kedatangan pelatih berusia 41 tahun tersebut.

Neto
Kiper asal Brasil tersebut bukan pilihan utama Koeman. Ia berada di bangku cadangan hampir setiap pekan. Meski harus melihat sikap Xavi terhadap semua stok penjaga gawang milik Barca, Neto bisa lebih optimistis kariernya tidak akan mengarah pada kondisi yang lebih buruk lagi.

Samuel Umtiti
Bek Prancis itu seperti hantu selama dua tahun terakhir. Ia diganggu oleh cedera dan banyak terlibat perselisihan dengan klub yang telah mencoba memaksanya keluar. Jika semua mulai dari nol, di tangan Xavi, Umtiti pasti akan mendapat kesempatan kedua terutama mengingat kondisi pertahanan Blaugrana yang hancur lebur musim ini.

Aksi pemain Barcelona, Clement Lenglet dan pemain Real Madrid, Federico Valverde saat berebut bola dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Alfredo Di Stefano, Spanyol, 10 April 2021. Berkat hasil itu, tim Los Blancos berhasil merebut puncak klasemen sementara. REUTERS/Sergio Perez

Advertising
Advertising

Clement Lenglet
Mantan pemain Sevilla itu gagal mencapai performa terbaiknya di bawah Koeman musim lalu. Di musim ini, ia juga masih kalah bersaing dengan stok pemain bertahan Barcelona. Ia adalah pilihan keempat di bek tengah setelah Gerard Pique, Ronald Araujo dan Eric Garcia.

Ousmane Dembele
Tidak seperti pemain lain, Koeman sebenarnya menaruh kepercayaan pada Dembele, tetapi cedera telah telah menghambatnya. Xavi sudah terang-terangan berbicara dengan Dembele soal kontrak yang akan berakhir pada Juni 2022. Kemungkinan, Dembele akan mendapat peran penting di bawah Xavi.

Pemain Barcelona Riqui Puig melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Juventus dalam pertandingan Joan Gamper Cup di Estadi Johan Cruyff, Barcelona, 9 Agustus 2021. REUTERS/Albert Gea

Riqui Puig
Dua pelatih sebelumnya, Ernesto Valverde dan Ronald Koeman, menolak untuk menjadikan lulusan akademi La Masia, yang sekarang berusia 22 tahun, sebagai bagian utama dari rencana mereka. Namun, Riqui tetap bertekad untuk bertahan dan akan menyambut awal yang baru. Sebagai seorang gelandang, Xavi adalah idolanya dan itu membuatnya akan lebih termotivasi untuk membuatnya terkesan.

Philippe Coutinho
Penandatanganan termahal dalam sejarah Barcelona elum tampil mendekati standar yang diharapkan darinya. Jika Xavi bisa mendapatkan irama permainan terbaik dari mantan pemain Liverpool itu, penggemar Blaugrana akan melihat peran pentingnya dalam skema permainan Barcelona. Philippe Coutinho tampak antusias dengan kedatangan Xavi sebagai pelatih baru.

MARCA

Baca juga : 10 Aturan Baru yang Diterapkan Xavi Hernandez buat Pemain Barcelona

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

3 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

4 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

5 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

7 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

10 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

11 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

11 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

12 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

12 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya