Joseph Parker Lebih Suka Derek Chisora Pensiun dari Tinju Dunia, tapi...

Selasa, 21 Desember 2021 09:06 WIB

Joseph Parker. Reuters/Andrew Couldridge

TEMPO.CO, Jakarta - Akhir pekan lalu di Manchester, penantang kelas berat tinju dunia, Derek Chisora, sekali lagi memenuhi tantangan untuk bertarung melawan mantan juara dunia WBO Joseph Parker. Dalam pertandingan ulang itu, Chisora dijatuhkan tiga kali dan harus menerima kekalahan dengan angka mutlak dalam pertarungan dua belas ronde.

Itu adalah kekalahan kedua belas dalam karier panjang Chisora. Pada Mei lalu, Chisora sempat menjatuhkan Parker di detik-detik pembukaan ronde pertama. Namun, akhirnya ia gagal mempertahankan keunggulan selama 12 ronde dan dinyatakan kalah lewat keputusan juri.

Kekalahan dari Parker menambah catatan kekalahan Chisora. Sebelumnya, ia mengalami beberapa kekalahan telak di tangan Tyson Fury sebanyak dua kali, Dillian Whyte sebanyak dua kali dan David Haye. Sejumlah kalangan menyebutkan bahwa kekalahan dari Parker untuk kedua kalinya bisa mengirim Chisora ke masa pensiun.

Derek Chisora. REUTERS/Alex Domanski

Namun, Chisora, yang berusia 37 tahun, menolak gagasan pensiun tersebut. "Saya akan kembali di musim panas," kata petinju asal Inggris tersebut dikutip dari Boxing Scene.

Advertising
Advertising

Parker, 29, sangat menghormati keputusan Chisora. Namun, ia lebih suka melihat kekalahan itu sebagai jalan meredupnya karier sang petinju. "Derek selalu datang untuk bertarung, dia adalah orang yang tangguh dan tidak pernah berhenti maju sampai akhir. Saya merasa jauh lebih kuat. Penting untuk memulai dengan kuat. Anda dapat melihat ada perbaikan yang harus dilakukan," kata Parker.

"Derek Chisora adalah sebuah reputasi untuk olahraga tinju. Penonton menjadi gila ketika dia keluar. Mereka hanya ingin mendukungnya. Secara pribadi saya ingin melihatnya pensiun. Dia telah memberikan segalanya pada tinju, tapi itu keputusannya," kata Parker.

Baca juga : Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Joseph Parker Kalahkan Derek Chisora

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

20 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

26 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

26 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

29 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

32 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

40 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

56 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

56 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

57 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

58 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya