Kata Jonatan Christie Soal Target di Daihatsu Indonesia Masters 2022

Jumat, 20 Mei 2022 22:28 WIB

Jonatan Christie | Tim Humas dan Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mengatakan siap memberikan yang terbaik saat tampil di turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2022. Kejuaraan BWF Super 500 ini akan kembali digelar di Istora Senayan, Jakarta pada 7-12 Juni 2022.

Tahun lalu, Indonesia Masters berlangsung di Bali dan tanpa penonton. Untuk gelaran tahun ini, pertandingan bisa disaksikan penonton dengan kapasitas 70 persen.

Berstatus sebagai tuan rumah, pemain yang akrab disapa Jojo, bakal bersaing dengan pemain tunggal putra papan atas dunia saat ini. Di antaranya, Viktor Axelsen (Denmark), Chou Tien Chen (Chinese Taipei), Lee Zii Jia (Malaysia), dan Kunlavut Vitidsarn (Thailand).

"Dari perasaan saya sangat senang akhirnya setelah beberapa lama tidak bermain di rumah sendiri (Istora Senayan)," ujarnya dalam konferensi pers melalui daring, Jumat, 20 Mei 2022.

"Hadirnya suporter akan sangat berpengaruh, menambah daya juang dan semangat. Tahun lalu digelar di Bali dan tidak ada suporter," kata Jojo menambahkan.

Advertising
Advertising

Dalam kesempatan itu, Jonatan juga menuturkan persiapannya menghadapi turnamen tersebut. Setelah bermain di PialaThomas, dia pun absen dari Thailand Open 2022.

"Saya harus pulang (mundur dari Thailand Open) karena ada suatu hal. Ada waktu dua setengah pekan ini akan saya manfaatkan yang pertama untuk recovery 1-2 hari. Setelah itu saya akan latihan teknik jelang Indonesia Masters," ujarnya.

Mengenai target, Jonatan ingin memberikan yang terbaik, tentu saja sebuah kemenangan. "Target saya pastinya mau semaksimal mungkin. Syukur-syukur bisa juara. Saya akan fokus dari pertandingan ke pertandingan, dan saya tidak mau terbebani dengan target."

Turnamen bulu tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2022 ini rencananya bakal diikuti 273 atlet dari 28 negara. Indonesia sebagai tuan rumah akan menurunkan 53 pebulu tangkis terbaiknya.

Baca Juga: Marcus Fernaldi Gideon Direncanakan Comeback di Daihatsu Indonesia Masters 2022

Berita terkait

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

2 jam lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

3 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

4 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

Ganda putra Fajar / Daniel mengalahkan wakil Korea Selatan Ki / Kim lewat dua game langsung di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

5 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

Jonatan Christie menyudahi perlawanan sengit Cho Geon Yeop lewat pertarungan sengit tiga game di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

6 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

7 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

8 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

9 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

10 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

10 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya