Karim Benzema Cedera Saat Real Madrid Menang di Liga Champions, Ancelotti Beri Sinyal Positif

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 7 September 2022 12:26 WIB

Pemain Real Madrid, Karim Benzema. Action Images via Reuters/Carl Recine

TEMPO.CO, Jakarta - Karim Benzema cedera di Liga Champions. Ia harus ditarik keluar pada menit ke-30 saat Real Madrid mengalahkan Celtic 2-1, di Glasgow, Rabu dinihari, 7 September 2022.

Benzema terlihat mengalami masalah lutut. Ia sedera digantikan Eden Hazard. Saat meninggalkan lapangan, juga saat meninggalkan stadion seusai laga, ia terlihat berjalan dengan sedikit tertatih.

Bagaimana kondisinya? Pelatih Carlo Ancelotti memberi sinyal positif. "Sepertinya tidak ada yang serius. Besok mereka akan melakukan tes lagi," kata dia kepada Movistar. "Bisa jadi dia hanya menderita ketidaknyamanan."

Eden Hazard tampil tak mengecewakan setelah menggantikan Karim Benzema. Pemain asal Belgia itu menyumbang satu gol pada menit ke-77, juga memberi assist buat Luka Modric (60). Satu gol Real Madrid lainnya diceploskan Vinicius Junior (56).

Komentar Ancelotti Soal Hazard

Gol Eden Hazard dalam laga itu merupakan yang kedua yang dia sumbangkan untuk Madrid di Liga Champions.

Carlo Ancelotti mengaku terkesan dengan penampilan pemain itu. “Saya pikir itu adalah pertandingan yang tepat untuk Eden,” kata Ancelotti. "Dua bek tengah tidak melompat banyak di bawah tekanan, dan posisinya bukan sebagai striker tetapi sedikit lebih dari belakang bisa membantu kami."

"Kami tidak meminta Eden untuk melakukan pekerjaan [Federico] Valverde atau yang lain, tetapi untuk melakukan hal-hal lain."

"Dia termotivasi dalam latihan, dan meskipun sulit baginya untuk masuk ke babak pertama, dia menentukan di babak kedua. Ini penting bagi kami dan mudah-mudahan dia bisa melanjutkan."

Jadwal Real Madrid Berikutnya

Real Madrid saat ini menempati posisi kedua klasemen Grup F Liga Champions dengan nilai 3, kalah selisih gol dari Shakhtar Donetsk yang mengalahkan Leipzig 4-1.

Pada pertandingan Liga Champions berikutnya, 14 September mednatang, Real Madrid akan menghadapi Leipzig. Belum jelas apakah Karim Benzema akan bisa tampil dalam laga pekan kedua itu.

Baca Juga: Prediksi Inter Milan vs Bayern Munchen di Liga Champions Malam Ini
Advertising
Advertising

Berita terkait

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

9 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

3 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya