Liga Champions: Ketika Giovanni Simeone Bikin Gol dan Ikuti Jejak Ayah, Diego Siemone

Reporter

Skor.id

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 8 September 2022 06:01 WIB

Pemain Napoli Giovanni Simeone. REUTERS/Ciro De Luca

TEMPO.CO, Jakarta - Giovanni Simeone tampil apik saat membantu Napoli mengalahkan Liverpool dengan skor 4-1 dalam laga pekan pertama Liga Champions di Stadion Diego Armando Maradona, Kamis dinihari, 8 September 2022.

Pemain berusia 27 tahun itu mencetak satu gol pada menit ke-44, memanfaatkan assist Khvicha Kvaratskhelia. Gol tersebut hanya berselang tiga menit setelah dia masuk menggantikan Victor Osimhen yang cedera.

Kvaratskhelia saat itu dengan mudah menaklukkan Gomez dari sisi kanan dan mengirimkan umpan tarik yang disambar Simeone ke gawang Alisson.

Seusai laga, saat ditanya tentang golnya, Giovanni Simeone tampak berbunga-bunga. “Sangat emosional untuk mencetak gol di Liga Champions, saya tahu waktunya akan tiba. Semuanya mungkin. Penting untuk percaya,” kata dia seperti dikutip laman UEFA.

Selain membawa timnya semakin mengungguli Liverpool, ada catatan menarik yang dibuat Giovanni Simeone. Gol debut Giovanni di Liga Champions diciptakan 25 tahun dan 361 hari setelah Diego Simeone mencatatkan gol debut di Liga Champions.

Sebelumnya, Diego Simeonem yang kini jadi pelatih Atletico Madrid, mencetak gol debutnya dengan menjebol gawang Steaue Bucharest di Liga Champions tahun 1996 lalu. Secara total Diego Simeone mencetak 18 gol di Liga Champions.

Giovanni Simeone saat ini memperkuat Napoli dengan status pinjaman dari Hellas Verona. Sebelumnya ia pernah membela Cagliari, Fiorentina, Genoa, hingga River Plate. Di Timnas Argentina ia juga sudah tampil lima kali dan menyumbang satu gol.

UEFA | SKOR.ID

Baca Juga: Kata Klopp Setelah Liverpool Dipermalukan Napoli di Liga Champions

Advertising
Advertising

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

13 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

14 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

15 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

1 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

1 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya