Kabar NBA: Pecat Steve Nash, Brooklyn Nets Dikabarkan Incar Ime Udoka

Reporter

Antara

Rabu, 2 November 2022 11:16 WIB

Pelatih kepala Boston Celtics Ime Udoka di laga Gim 1 Final NBA melawan Golden State Warriors di Chase Center, California, Amerika Serikat. Foto: Antara

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Kepala Boston Celtics, Ime Udoka, dikabarkan sedang menjadi incaran utama Brooklyn Nets. Sebelumnya, Nets memutuskan untuk memecat Steve Nash dari kursi pelatih.

ESPN dan The Athletic melaporkan negosiasi antara kedua belah pihak sudah mendapat izin dari Celtics untuk menjalin penawaran kontrak. Celtics bahkan akan melepas Udoka ke Nets tanpa meminta kompensasi apapun. Di sisi lain, manajemen Brooklyn Nets diperkirakan bakal mengkonfirmasi penunjukan pelatih berdarah Amerika Serikat-Nigeria itu dalam kurun waktu 48 jam ke depan.

Ime Udoka punya rekam jejak sebagai asisten pelatih Gregg Popovich saat San Antonio Spurs menjuarai NBA 2014. Tahun lalu ia berhasil membawa Celtics ke final NBA dalam debutnya sebagai pelatih kepala.

Sayangnya, pencapaian gemilang itu dirusak oleh kontroversi luar lapangan yang mencuat pada September lalu. Boston Celtics mengumumkan hukuman skors terhadap Udoka sepanjang musim 2022-2023 karena pelanggaran aturan tim. Pelanggaran tersebut, menurut laporan media-media Amerika Serikat, Udoka kedapatan melakukan hubungan seks konsensual dengan salah seorang staf perempuan Celtics.

Lebih lanjut, kedatangan Udoka ke Nets diprediksi akan menambah sisi kontroversi luar lapangan di tim itu. Sebab, Kyrie Irving baru-baru ini mendapat sorotan dari publik karena unggahan media sosialnya yang mempromosikan film bernafas antisemitisme.

Sebelumnya, manajemen Brooklyn Nets mengambil sikap memecat Steve Nash beberapa jam sebelum duel Nets vs Chicago Bulls di Barclays Center. Pemecatan itu tidak lepas dari penampilan buruk Nets di awal musim ini. Mereka hanya mengantongi dua kemenangan dari tujuh pertandingan pertama.

Sementara dalam lanjutan laga NBA, Brooklyn Nets kembali menelan kekalahan. Pertandingan Nets vs Chicago Bulls berakhir dengan skor 99-108.

Hasil ini mengantarkan Bulls kembali ke jalur kemenangan setelah kekalahan di dua laga sebelumnya dan mereka kini memiliki rekor positif 4-3. Sementara Nets menderita kekalahan keenam mereka dari delapan gim yang sudah dimainkan musim ini.

Bulls akan bermain lagi pada Rabu waktu setempat atau Kamis, 3 November 2022 waktu Indonesia dengan menjamu Charlotte Hornets di United Center. Sedangkan Brooklyn Nets baru bermain dua hari berselang di markas Washington Wizards.

Baca: Timnas U-20 Indonesia Menang 3-1 atas Moldova, Rabbani Tasnim: Ke Depan Kami Akan Lebih Fokus

Advertising
Advertising

Berita terkait

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

13 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

20 hari lalu

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

Klub IBL 2024, Rajawali Medan, merekrut dua pemain asing sekaligus yakni Jonas Zohore Bergstedt dan Patrick McGlynn.

Baca Selengkapnya

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

26 hari lalu

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

Prawira Harum Bandung berhasil lolos ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024, menyusul Pelita Jaya Basketball.

Baca Selengkapnya

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

28 hari lalu

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?

Baca Selengkapnya

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

31 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

34 hari lalu

Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

Jadwal IBL All Star 2024 yang akan digelar pada 27 April di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

40 hari lalu

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.

Baca Selengkapnya

Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

40 hari lalu

Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

Pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton yakin timnya dapat memberi performa terbaik di BCL Asia 2024 meski harus membagi fokus ke IBL 2024.

Baca Selengkapnya

Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

43 hari lalu

Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

Profil Kartika yang identik dengan jilbab panjang itu

Baca Selengkapnya

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

53 hari lalu

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double

Baca Selengkapnya