Hasil Livoli 2022: Putri TNI AU Lolos ke Grand Final, Bank Jatim dan Petrokimia Berpeluang

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 9 November 2022 19:01 WIB

Tim Voli Putri TNI AU. (PBVSI)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bola voli putri TNI AU berhasil merebut tiket grand final Livoli 2022 (Divisi Utama). Mereka lolos setelah mengalahkan Kharisma Premium Bandung 3-0 (25-15, 26-24, 25-21) pada hari kedua babak final four putaran kedua, di GOR Ki Mageti Magetan, Rabu, 9 November 2022.

Ini merupakan kemenangan keempat yang diraih TNI AU di babak final four. Sebelumnya, tim besutan Alim Suseno itu menyapu bersih kemenangan pada putaran pertama dengan mengalahkan Bank Jatim, Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia, dan Kharisma Premium Bandung. Satu-satunya kekalahan TNI AU diderita dari Bank Jatim di putaran kedua dengan skor 1-3.

TNI AU masih menyisakan satu laga lagi melawan Petrokimia, Kamis, 10 November 2022. Namun, hasil melawan tim asal Kota Pudak itu tidak memengaruhi lagi peluang Hany Budiarti dkk. ke final.

"Hasil ke final ini membuat kami senang. Karena sudah enam tahun kami tak pernah lolos ke final," ujar Fresto Dimat, manajer tim TNI AU, seperti termuat dalam rilis panitia.

TNI AU terakhir kali juara pada Livoli Divisi Utama 2016. "Sekarang kami ingin juara lagi," kata dia.

Advertising
Advertising

TNI AU masih menunggu lawan di grand final. Bank Jatim dan Petrokimia sama-sama mengoleksi tiga kemenangan di final four ini.

Petrokimia memenangkan laga melawan Bank Jatim 3-2 (29-27, 25-18, 21-25, 25-15, 15-10), Rabu. Hasil ini membuat kedua tim itu terbuka mendampingi TNI AU di grand final.

Petrokimia mendapat dua kemenangan dari Kharisma Premium di putaran pertama dengan skor 3-0 dan di putaran kedua juga dengan skor 3-0.

Sedangkan Bank Jatim mendapat kemenangan dari Petrokimia dan Kharisma masing-masing dengan skor 3-1 di putaran pertama, serta satu lagi dari TNI AU di putaran kedua juga dengan skor 3-1.

Petrokimia masih menyisakan satu pertandingan melawan TNI AU. Sedangkan Bank Jatim menghadapi tim yang belum pernah menang yakni Kharisma. Dua laga itu akan berlangsung Kamis.

Dua tim putri asal Jatim itu sama-sama berpeluang ke final. Bank Jatim mengoleksi nilai 10 dan Petrokimia 8. Bank Jatim lebih berpeluang dibanding Petrokimia.

Baca Juga: FIFA 23 Prediksi Argentina Juarai Piala Dunia 2022

Berita terkait

V-League: Kenapa Red Sparks Pilih Vanja Bukilic yang Berposisi Sama dengan Megawati Hangestri? Begini Kata Ko Hee-jin

1 jam lalu

V-League: Kenapa Red Sparks Pilih Vanja Bukilic yang Berposisi Sama dengan Megawati Hangestri? Begini Kata Ko Hee-jin

Red Sparks telah berhasil mendatangkan pemain asing baru, Vanja Bukilic, yang akan menjadi tandem Megawati Hangestri di V-League musim depan.

Baca Selengkapnya

Seleksi Pemain Asing V-League Tuntas: Ini Daftar yang Terpilih, Termasuk Tandem Megawati Hangestri di Red Sparks

3 jam lalu

Seleksi Pemain Asing V-League Tuntas: Ini Daftar yang Terpilih, Termasuk Tandem Megawati Hangestri di Red Sparks

Seleksi atau try out pemain asing Liga Bola Voli Putri Korea Selatan (V-League) sudah usai. Ini pilihan Red Sparks untuk tandem Megawati Hangestri.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Rekap Hasil Pekan Ketiga, Jadwal Jumat 10 Mei, dan Klasemen Terkini

7 jam lalu

Proliga 2024: Rekap Hasil Pekan Ketiga, Jadwal Jumat 10 Mei, dan Klasemen Terkini

Kompetisi bola voli Proliga 2024 pekan ketiga tengah berlangsung di Palembang. Simak rekap hasil, jadwal hari ini, dan klasemen.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Beri Kekalahan Keempat buat Jakarta Garuda Bangkit

8 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Beri Kekalahan Keempat buat Jakarta Garuda Bangkit

Tim bola voli putra Jakarta Bhayangkara Presisi mengalahkan Jakarta Garuda Bangkit dengan skor 3-0 dalam lanjutan Proliga 2024 pekan ketiga.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Jakarta Popsivo Polwan Kokoh di Puncak Klasemen, Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Elektrik PLN

17 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Jakarta Popsivo Polwan Kokoh di Puncak Klasemen, Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Elektrik PLN

Tim voli putri Jakarta Popsivo Polwan kokoh di puncak klasemen Proliga 2024 seusai menaklukkan Bandung bjb Tandamata dengan skor 3-0.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Elektrik 3-1, Megawati Hangestri Sumbang 14 Poin

19 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Elektrik 3-1, Megawati Hangestri Sumbang 14 Poin

Tim bola voli putri Jakarta BIN berhasil bangkit di arena Proliga 2024. Mereka mengalahkan Jakarta Elektrik PLN 3-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Seleksi Pemain Asing V-League: Juara Bertahan Hillstate Perpanjang Kontrak Letizia Moma Basoko

1 hari lalu

Hasil Seleksi Pemain Asing V-League: Juara Bertahan Hillstate Perpanjang Kontrak Letizia Moma Basoko

Juara bertahan V-League, Hillstate alias Hyundai Engineering & Construction, memutuskan memperpanjang kontrak pemain asing Letizia Moma Basoko.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024 Kamis 9 Mei: 3 Laga Live di Palembang, Megawati Hangestri dan Jakarta BIN Berjuang Bangkit

1 hari lalu

Jadwal Proliga 2024 Kamis 9 Mei: 3 Laga Live di Palembang, Megawati Hangestri dan Jakarta BIN Berjuang Bangkit

Jadwal Proliga 2024 akan kembali hadir pada Kamis, 9 Mei 2024. Tiga pertandingan pekan ketiga akan hadir di GOR PSCC Palembang.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Incar 2 Kemenangan Kandang Demi Jaga Peluang ke Final Four

1 hari lalu

Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Incar 2 Kemenangan Kandang Demi Jaga Peluang ke Final Four

Tim tuan rumah Palembang Bank SumselBabel akan menjalani dua laga kandang pada seri ketiga putaran pertama Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Berpisah dengan Giovanna Milana yang Cedera, Datangkan Ivana Vanjak

1 hari lalu

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Berpisah dengan Giovanna Milana yang Cedera, Datangkan Ivana Vanjak

Klub bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro memutuskan berpisah dengan Giovanna Milana menjelang pekan ketiga Proliga 2024.

Baca Selengkapnya