Kisah Pep Guardiola Sebagai Murid Johan Cruyff

Reporter

Eiben Heizar

Rabu, 18 Januari 2023 15:38 WIB

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pep Guardiola yang kini menjadi Pelatih Manchester City merupakan salah satu pelatih yang hebat dalam sepak bola modern. Guardiola berhasil mengubah Barcelona menjadi sebuah tim yang menakutkan. Bahkan, ia berhasil mempersembahkan sextuple kepada Barcelona pada 2009.

Saat itu, Guardiola berhasil mempersembahkan enam gelar juara dari enam kompetisi yang diikuti oleh Barcelona. Selama melatih Barcelona, Guardiola dikenal dengan strategi tiki-taka. Namun, di balik kepiawaian Guardiola dalam meracik strategi, terdapat satu sosok yang menjadi seorang guru bagi Guardiola. Sosok tersebut adalah Johan Cruyff.

Baca : Manchester City Terdepak dari Piala Liga Inggris, Pep Guardiola Beri Kritik Pedas ke Pemain

Cruyff pertama kali berkenalan dengan Guardiola ketika melatih Barcelona pada 1990. Saat itu, Guardiola yang berposisi sebagai gelandang dikenal sebagai pemain tengah yang cerdas. Sayangnya, kemampuan bertahan dari Guardiola kurang baik. Ketika bertemu dengan Guardiola, Cruyff mengajari beberapa hal yang penting dan fundamental terhadap Guardiola. Perlahan, Guardiola menjadi pemain yang lebih komplit.

Melansir Marca, Cruyff mengungapkan bahwa ketika melihat sosok Guardiola pertama kali, ia melihat bahwa Guardiola memiliki visi bermain yang luar biasa, tetapi sangat lemah dalam bertahan. Melihat hal tersebut, Cruyff membantu Guardiola dalam mengembangkan kemampuan bertahan dan mengajari Guardiola dalam pemilihan posisi.

Advertising
Advertising

Setelah mendaptakan pelajaran dari Cruyff, Guardiola berkembang menjadi pemain yang lebih baik dan lebih komplit. Guardiola menjelma menjadi gelandang yang sempurna dan mampu menjaga ruang kosong di lapangan dengan baik.

Bahkan, ajaran dari Cruyff terkait strategi permainan dan posisi pemain dipegang oleh Guardiola ketika ia memutuskan untuk melatih. Selain itu, dengan prinsip tersebut, Guardiola berhasil mengembangkan tiki-taka yang merupakan perkembangan lebih lanjut dari total football ala Cruyff.

EIBEN HEIZIER

Baca : Guardiola : Messi yang Terhebat Bahkan Jika Tak Menjuarai Piala Dunia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

9 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

12 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya