Indonesia Raih 5 Medali Emas, 4 Perak, 3 Perunggu dari Kejuaraan Taekwondo ASEAN 2023

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 13 Maret 2023 19:26 WIB

Indonesia membawa pulang lima medali emas, empat perak, dan tiga perunggu pada Kejuaraan Taekwondo ASEAN 2023 di Ayala Malls, Manila Bay, Paraaque City, Filipina, 10-12 Maret. (ANTARA/PBTI)

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia membawa pulang lima medali emas, empat perak, dan tiga perunggu pada Kejuaraan Taekwondo ASEAN 2023 di Ayala Malls, Manila Bay, Parañaque City, Filipina, 10-12 Maret.

Manajer Timnas Taekwondo Indonesia Laras Fitriana Novianty Sumarna mengatakan hasil tersebut menjadi modal yang bagus sebagai persiapan menuju SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, 5-17 Mei.

"Mengingat sebagian besar atlet yang turun merupakan atlet yang kemungkinan besar juga akan bersaing pada SEA Games 2023," kata Laras kepada Antara, Senin.

Kejuaraan Taekwondo ASEAN 2023, lanjut Laras, dilaksanakan pada tahun yang sama dengan SEA Games. Kejuaraan kali ini diikuti 383 peserta dengan wasit internasional dari delapan negara anggota ASEAN yaitu, Filipina sebagai tuan rumah, Brunei Darussalam, Kamboja, Thailand, Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Vietnam.

Medali emas untuk Indonesia dipersembahkan oleh Wawan Saputra yang turun pada kategori freedata-style poomsae. Sisanya dari kyorugi atas nama Adam Yazid di kelas U – 68 kg, Nicholas Armanto kelas U-87 kg, Dinda Putri kelas U-73 kg, dan Rayinda Alexandra kelas U-44 kg junior.

Advertising
Advertising

Medali perak direbut M Hafizh di nomor Individual Male Senior, Besta Noviana di kategori Individual Female Senior, Anindya dan Maurice di kategori Pair Junior, serta Megawati Pramesti di kelas U-53 kg putri.

Sementara perunggu menjadi milik Sarah Maria pada U-44 kg, Aqila Aulia untuk U-57 kg, dan Anindya Lana pada Individual Female Junior .

Selain atlet, Indonesia juga memiliki wasit internasional yang bertugas yakni, Mulyadi Jansen yang dinobatkan sebagai wasit terbaik.

Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) M. Thamrin Marzuki melalui keterangan tertulis mengucapkan selamat dan meminta agar penampilan atlet pelatnas terus dipertahankan.

Dia juga meminta pelatih timnas segera melakukan analisa dan evaluasi berdasarkan berbagai indikator guna melihat progres para atlet selama mengikuti pelatnas.

Menurut dia, evaluasi bisa dilakukan berdasarkan detail teknik dan penguasaan diri di tengah suasana dan situasi saat mereka bertanding sehingga kekurangan dan kelemahan yang dimiliki atlet bisa segera dibenahi.

“Hasil kejuaraan internasional ini harus dijadikan catatan penting bagi para atlet. Segera lakukan evaluasi untuk mempelajari dan menelaah strategi bertanding para atlet. Strategi tersebut perlu dipelajari dan terus disimulasikan agar saat SEA Games 2023 bisa diterapkan. Masih ada waktu untuk membenahi kekurangan-kekurangan atlet," kata Thamrin.

Pilihan Editor: Ketua Umum PSSI Erick Thohir Targetkan Timnas U-20 Indonesia Lolos dari Babak Grup Piala Dunia U-20

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Profil Carolina Marin, Pebulu Tangkis Spanyol yang Menargetkan Medali Emas di Olimpiade Paris 2024

31 hari lalu

Profil Carolina Marin, Pebulu Tangkis Spanyol yang Menargetkan Medali Emas di Olimpiade Paris 2024

Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin berambisi untuk merebut gelar juara Olimpiade di Paris

Baca Selengkapnya

NPC Indonesia Ingin Loloskan 27 Atlet ke Paralimpiade Paris 2024, Pasang Target Dua Medali Emas

58 hari lalu

NPC Indonesia Ingin Loloskan 27 Atlet ke Paralimpiade Paris 2024, Pasang Target Dua Medali Emas

Ketua Umum NPC Indonesia Senny Marbun tak mau memasang target tinggi untuk perwakilan Indonesia di Paralimpiade Paris 2024 karena enggan membebani atlet yang bertanding.

Baca Selengkapnya

Profil Gordon Cormier dan Noah Ringer, Pemeran Aang dalam Serial Netflix dan Film Avatar: The Last Airbender 2010

1 Maret 2024

Profil Gordon Cormier dan Noah Ringer, Pemeran Aang dalam Serial Netflix dan Film Avatar: The Last Airbender 2010

Selain Gordon Cormier, Noah Ringer pernah berperan sebagai Aang di film Avatar: The Last Airbender pada 2010. Berikut profil keduanya.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Bela Diri untuk Anak, Bisa Cegah dan Antisipasi Bullying

22 Februari 2024

Rekomendasi 5 Bela Diri untuk Anak, Bisa Cegah dan Antisipasi Bullying

Bela diri mengajarkan anak untuk tidak menganiaya orang. Bisa digunakan anak membela diri dari pelaku bullying

Baca Selengkapnya

Ditawari Melatih Sesama Negara Asia Tenggara, Ini Daftar Prestasi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

2 Februari 2024

Ditawari Melatih Sesama Negara Asia Tenggara, Ini Daftar Prestasi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Di bawah Shin Tae-yong, timnas Indonesia mencatat sejarah dengan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

30 Desember 2023

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

Tempo merangkum sederet momen penting timnas Indonesia dari berabgai kelompok umur sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

28 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

Kesuksesan timnas U-23 Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 menjadi salah satu peristiwa penting dalam dunia olahraga yang terjadi pada Mei 2023.

Baca Selengkapnya

Berita Bulu Tangkis: Chen Qing Chen / Jia Yi Fan Tak Lengkap Tanpa Medali Emas Olimpiade

27 Desember 2023

Berita Bulu Tangkis: Chen Qing Chen / Jia Yi Fan Tak Lengkap Tanpa Medali Emas Olimpiade

Chen Qing Chen / Jia Yi Fan menjadi andalan tim bulu tangkis Cina di nomor ganda putri. Bidik medali emas Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ungkap Ada Kesalahan Administrasi dalam Penggantian Tiket Aldila Sutjiadi

21 Desember 2023

Menpora Dito Ariotedjo Ungkap Ada Kesalahan Administrasi dalam Penggantian Tiket Aldila Sutjiadi

Aldila Sutjiadi sempat mengeluh belum mendapat penggantian biaya tiket pesawat untuk tampil di SEA Games 2023 dan Asian Games 2022.

Baca Selengkapnya

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

20 Desember 2023

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

Atlet wushu Nandhira Mauriskha kembali bersiap untuk mencetak prestasi mendunia dalam kompetisi IWUF Athlete of The Year 2023.

Baca Selengkapnya