Memorabilia Michael Jordan Paling Diburu, Hasil Lelang Sepatu Air Jordan 13 yang Dipakai di Final Terakhirnya Pecahkan Rekor

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 12 April 2023 10:12 WIB

Sepatu Air Jordan 13 milik bintang NBA Michael Jordan yang dia kenakan selama Game 2 Final NBA 1998 menuju gelar kejuaraan NBA keenam dan terakhirnya. (twitter.com/Sothebys)

TEMPO.CO, Jakarta - Sepasang sepatu kets yang pernah dikenakan superstar NBA Michael Jordan terjual seharga US$ 2,2 juta atau sekitar Rp 32,7 miliar. Itu menjadi rekor harga tertinggi di perusahaan lelang Sotheby's untuk sepatu olahraga yang digunakan saat pertandingan.

"Hasil pemecahan rekor hari ini semakin membuktikan bahwa permintaan memorabilia olahraga Michael Jordan terus mengungguli dan melampaui semua catatan," kata kepala streetwear dan koleksi modern Sotheby's Brahm Wachter, seperti disiarkan AFP, Rabu.

Pebasket hebat itu mengenakan "Bred" Air Jordan 13 selama Game 2 Final NBA 1998 menuju gelar kejuaraan NBA keenam dan terakhirnya.

Penjualan secara online tersebut memperkuat posisi Jordan sebagai atlet dengan nilai tertinggi di lelang memorabilia pakaian olahraga.

Catatan tersebut memecahkan rekornya sendiri sebesar US$ 1,5 juta untuk sepatu kets pada September 2021.

Advertising
Advertising

Tahun lalu, salah satu kaosnya terjual seharga US$ 10,1 juta, barang lelang paling mahal untuk koleksi pakaian yang dikenakan dalam pertandingan.

Jordan mengenakan sepatu kets itu untuk paruh kedua kemenangan 93-88 Chicago Bulls atas Utah Jazz pada 5 Juni 1998. Jordan mencetak 37 poin tertinggi dalam pertandingan saat tim Bulls-nya mencatatkan seri 1-1.

Final ditampilkan dalam film dokumenter ESPN/Netflix 2020 yang terkenal dengan judul "The Last Dance", tentang musim terakhir Jordan bersama tim Chicago.

Wachter mengatakan nostalgia untuk era yang berbeda mendorong popularitas memorabilia Jordan.

"Kami memiliki klien di berbagai bidang, mulai dari real estat, keuangan, hingga ekuitas swasta. Ada banyak orang yang tertarik dengan pasar yang sedang berkembang ini," kata Wachter kepada AFP.

Harga, yang termasuk biaya dan komisi, tersebut berada tepat di atas perkiraan pra-penjualan Sotheby's sebesar US$ 2 juta tetapi jauh di bawah perkiraan tertinggi sebesar US$ 4 juta.

Sotheby's mengatakan Jordan telah menandatangani sepatu itu dan memberikannya kepada seorang pemungut bola setelah pertandingan.

Sotheby's tidak menjelaskan dari mana mendapatkan barang tersebut tetapi mengatakan bahwa sepatu itu didapat bukan dari penerima aslinya. Rumah lelang tersebut juga tidak menyebutkan nama pembeli sepatu berukuran 13 itu.

Sepatu kets itu dikenal sebagai "Bred" karena warna hitam dan merahnya, gaya yang dikenakan Jordan sepanjang sebagian besar kariernya yang sarat trofi.

Jordan, yang sekarang berusia 60 tahun, menghabiskan sebagian besar karier bermainnya dengan Bulls -- dia memenangi keenam gelarnya. Dia keluar 2001 untuk bermain dua musim dengan Washington Wizards sebelum akhirnya pensiun.

Jordan kini memiliki klub basket Charlotte Hornets, yang berbasis di rumah masa kecilnya di Carolina Utara, dan dilaporkan masih menghasilkan jutaan royalti setiap tahun dari penjualan sepatu kets Nike Air Jordan.

Lelang tersebut bertepatan dengan perilisan film "Air" bulan ini, yang menceritakan negosiasi alot di balik kerjasama Nike dan Jordan melahirkan sepatu Air Jordan.

Penjualan jersey Jordan senilai US$ 10,1 juta dari Game 1 Final NBA 1998 pada September 2022 mengalahkan rekor yang dipegang oleh jersey Argentina "Tangan Tuhan" milik Diego Maradona.

Pilihan Editor: Update Ranking Bulu Tangkis Terkini: Ginting Geser Jojo

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

3 hari lalu

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

Hasil lelang vespa kesayangan Babe Cabita akan digunakan untuk pembangunan masjid dan pondok pesantren.

Baca Selengkapnya

Berhasil Jadi Raja Slam Dank IBL All Star 2024, Pandu Wiguna: Bukti Pemain Lokal Juga Bisa

5 hari lalu

Berhasil Jadi Raja Slam Dank IBL All Star 2024, Pandu Wiguna: Bukti Pemain Lokal Juga Bisa

Prawira Harum Bandung, Pandu Wiguna, berhasil memenangi Slam Dunk Contest IBL All Star 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

5 hari lalu

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

Tim Future kembali melibas Legacy dalam pertandingan IBL All Star 2024 yang diselenggarakan di Britama Arena, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

8 hari lalu

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

Pemerintah meraup Rp 5,925 triliun dari pelelangan tujuh seri SBSN tambahan.

Baca Selengkapnya

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

12 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya

10 Sneakers Termahal di Dunia yang Pernah Dijual, Mencapai 130 Miliar

12 hari lalu

10 Sneakers Termahal di Dunia yang Pernah Dijual, Mencapai 130 Miliar

Sneakers kini menjadi barang mewah, bahkan dijadikan investasi. Berikut sneakers termahal di dunia yang harganya mencapai Rp130 miliar.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

19 hari lalu

Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

Klub IBL 2024, Rajawali Medan, merekrut dua pemain asing sekaligus yakni Jonas Zohore Bergstedt dan Patrick McGlynn.

Baca Selengkapnya

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

25 hari lalu

Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

Prawira Harum Bandung berhasil lolos ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024, menyusul Pelita Jaya Basketball.

Baca Selengkapnya

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

27 hari lalu

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

29 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya