Kata Fajar / Rian Usai Tim Bulu Tangkis Indonesia Jadi Runner Up Grup B Piala Sudirman 2023

Reporter

Kamis, 18 Mei 2023 16:20 WIB

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto di Piala Sudirman 2023. Foto : Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bulu tangkis Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand pada laga terakhir fase grup Piala Sudirman 2023. Mengalami kekalahan 2-3 di Suzhou Olympic Sports Centre, pada Kamis, 18 Mei 2023, Indonesia lolos ke perempat final sebagai tim peringkat kedua alias runner up.

Indonesia kehilangan poin pada nomor ganda campuran, tunggal putra, dan tunggal putri yang diwakili Dejan Ferdinansyah / Gloria Emmanuelle Widjaja, Jonatan Christie, dan Putri Kusuma Wardani. Skuad Garuda baru bisa memperkecil ketertinggalan lewat Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti pada nomor ganda putra dan ganda putri.

Fajar Alfian, atlet ganda putra sekaligus kapten tim Indonesia, mengaku tetap bersyukur bisa menyumbang poin untuk Skuad Garuda. "Alhamdulillah bisa menyelesaikan pertandingan tanpa cedera dan menang. Walaupun Indonesia ketinggalan 0-3, saya tidak mau lengah. Kami tetap fight untuk menyelesaikan pertandingan," ujar dia.

"Saya sendiri terus berjuang dan fokus ke permainan kami sendiri. Kami juga terus mendukung teman-teman, meski Indonesia sudah kalah 0-3," ujar Fajar, yang bersama Muhammad Rian Ardianto, kini menempati posisi ganda putra nomor satu dunia.

"Meskipun kalah dari Thailand, yang utama Indonesia sudah masuk ke perempat final. Soal lawan di perempat final, kami belum tahu. Tetapi yang jelas, siapa saja lawannya, kami siap menghadapi. Sebagai runner up grup, Indonesia siap bertemu juara grup. Memang pasti berat, tetapi kami tidak mau pasrah dan menyerah," kata dia menambahkan.

Advertising
Advertising

"Kami nanti akan mati-matian di lapangan. Indonesia akan fight. Kami akan berjuang bersama-sama. Luar biasa teman-teman terus mendukung kami. Mereka terus memberikan dukungan kepada pemain yang ada di lapangan. Meskipun sudah kalah, tetapi dukungan teman-teman dari pinggir lapangan tidak pernah berhenti. Terima kasih buat suporter kita," tutur Fajar.

Adapun Muhammad Rian Ardianto berpendapat senada. Ia mengatakan bakal selalu mengeluarkan kemampuan terbaik meski Indonesia mengalami ketertinggalan. "Tadi, meskipun Indonesia sudah ketinggalan 0-3, kami terus berjuang. Kami tidak mau menyerah. Kami berusaha mengeluarkan seluruh kemampuan yang dimiliki. Kami tentu tidak mau menelan kekalahan juga."

"Kami berusaha untuk menang. Ini untuk memperkecil kekalahan dan berusaha mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik," ujar Rian.

Pilihan Editor: Thailand Minta Maaf atas Perkelahian di Final Sepak Bola SEA Games 2023

Berita terkait

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

29 menit lalu

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

Apriyani / Fadia harus mengakui keunggulan Lee So Hee / Baek Ha Na, pada babak semifinal Piala Uber 2024. Indonesia vs Korea Selatan imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

1 jam lalu

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis Indonesia untuk sementara unggul 1-0 dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

1 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

Gregoria Mariska Tunjung membuka kemenangan pertama Indonesia atas Korea Selatan pada babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

11 jam lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

13 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

14 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

Ganda putra Fajar / Daniel mengalahkan wakil Korea Selatan Ki / Kim lewat dua game langsung di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

Jonatan Christie menyudahi perlawanan sengit Cho Geon Yeop lewat pertarungan sengit tiga game di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

16 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

17 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

18 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya