Hasil Sudirman Cup 2023: Indonesia vs Cina 0-3, Tim Bulu Tangkis Merah Putih Tersingkir di Perempat Final

Reporter

Jumat, 19 Mei 2023 19:24 WIB

Tunggal Putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di Piala Sudirman 2023. Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Duel tim bulu tangkis Indonesia vs Cina di perempat final Sudirman Cup 2023 atau Piala Sudirman 2023 berakhir dengan 0-3. Gregoria Mariska Tunjung dan rekan-rekannya gagal ke semifinal.

Dalam pertandingan Indonesia kontra Cina di Olympic Sports Centre, Suzhou, Cina, Jumat, 19 Mei 2023, Gregoria yang turun di partai ketiga tak mampu meraih kemenangan saat menghadapi Chen Yu Fei.

Pebulu tangkis Indonesia yang kini menduduki peringkat ke-10 dunia itu harus mengakui keunggulan pemain Cina rangking empat dunia, setelah berjuang selama 46 menit.

Gregoria berusaha memberikan perlawanan ketat kepada Chen. Perolehan poin di game pertama pun berjalan ketat. Jarak poin tidak pernah lebih dari dua poin sebelum akhirnya game ini berakhir dengan 22-20 untuk kemenangan pemain Cina.

Di game kedua, Gregoria juga berupaya terus menjaga jarak nilai dari Chen. Namun setelah kedudukan 12-11, pemain Indonesia tak mampu lagi mengejar dan akhirnya kalah 12-21.

Advertising
Advertising

Kekalahan Gregoria ini membuat tim bulu tangkis Indonesia dipastikan tersingkir di perempat final Piala Sudirman 2023. Cina mendapatkan tiket ke semifinal tanpa harus memainkan pertandingan berikutnya.

Sebelumnya, dua wakil Indonsia yang turun, yakni Rinov Rivaldy / Gloria Emanuelle Wijaya di ganda campuran dan Anthony Sinisuka Ginting di tunggal putra, gagal menyumbang poin.


Hasil pertandingan Cina vs Indonesia di perempat final Piala Sudirman 2023 pada Jumat, 19 Mei 2023:

Ganda campuran
Zheng Si Wei / Huang Ya Qiong vs Rinov Rivaldy / Gloria Emanuelle Widjaja, skor 13-21, 23-21, 21-11

Tunggal putra
Shi Yu Qi vs Anthony Sinisuka Ginting, skor 22-20, 21-14

Tunggal putri
Chen Yu Fei vs Gregoria Maruska Tunjung, skor 22-20, 21-12

Ganda putra
Liang Wei Keng / Wang Chang vs Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto

Ganda putri
Chen Ong Chen / Jia Yi Fan vs Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti

Pilihan Editor: Rekap Hasil Piala Sudirman 2023: Tim Bulu Tangkis Korea dan Jepang Lolos ke Semifinal



Berita terkait

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

10 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

Jonatan Christie memastikan langkah Indonesia ke babak final Piala Thomas 2024 setelah memetik kemenangan atas Wang Tzu Wei.

Baca Selengkapnya

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

11 jam lalu

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

Manajer tim sekaligus Kepala Bidang Binpres PP PBSI, Ricky Soebagdja, mengapresiasi perjuangan tim putri Indonesia mencapai final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

Fajar / Rian meraih kemenangan atas wakil China Taipei, Lee Yang / Wang Chi Lin pada babak semifinal Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Kalahkan Chou Tien Chen, Indonesia vs China Taipei 1-0

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Kalahkan Chou Tien Chen, Indonesia vs China Taipei 1-0

Atlet tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengalahkan wakil China Taipei, Chou Tien Chen, pada babak semifinal Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

13 jam lalu

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.

Baca Selengkapnya

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

13 jam lalu

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

15 jam lalu

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

Gregoria Mariska Tunjung terus merebut poin di Uber Cup 2024

Baca Selengkapnya

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

16 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

Komang Ayu Cahya Dewi memetik kemenangan atas wakil Korea, Kim Min Sun, dalam laga penentuan babak semifinal Piala Uber 2024. Berikut rekapnya.

Baca Selengkapnya

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

17 jam lalu

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil menyumbang poin untuk Tim Merah Putih saat menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

19 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.

Baca Selengkapnya