Indonesia Bertemu Korea di Semifinal Piala Sudirman

Reporter

Editor

Kamis, 14 Mei 2009 22:50 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta : Indonesia dipastikan bertemu Korea Selatan di semifinal Piala Sudirman 2009 setelah menempati urutan kedua Grup 1B. Posisi ini diraih setelah Simon Santoso dan kawan-kawan dihentikan Cina dalam pertandingan terakhir penyisihan grup di Guangzhou Gymnasium, Kamis (14/5) malam. Cina tampil sebagai juara grup dan akan bertemu Malaysia, yang mengalahkan Denmark. Semifinal akan berlangsung besok.

Lin Dan memastikan Cina unggul 3-0 atas Indonesia setelah mengalahkan Simon Santoso 13-21, 21-14, 21-11. Dua angka tim tuan rumah sebelumnya, diraih setelah pasangan Cai Yun/Fu Haifeng mengalahkan Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan 21-10, 19-21, 21-12 dan Wang Yihan menghentikan Maria Kristin 16-21, 21-5, 21-10.

Indonesia sebenarnya mempunyai peluang untuk meraih poin dalam setiap partai. Maria Kristin dan kawan-kawan selalu mampu memaksakan Cina bermain dalam tiga set. Sayangnya, kemenangan selalu menjadi milik Cina.

Pada partai pertama, pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan tidak mampu menahan pasangan Cai Yun/Fu Haifeng. Partai ganda putra ini sebenarnya merupakan andalan utama untuk merebut angka. Sayangnya, Hendra/Ahsan yang baru dipasangkan dalam laga ini tampaknya masih harus melakukan penyesuaian diri. Mereka banyak melakukan kesalahan sendiri. Perlawanan yang cukup ketat hanya mampu diberikan pada set kedua, saat mereka unggul 21-19.

Pelatih ganda putra Sigit Pamungkas memang telah mengisyaratkan adanya rotasi pemain. Kondisi lutut kiri rekan Hendra, Markis Kido yang masih didera cedera membuatnya harus lebih banyak beristirahat. "Saya masih sering merasakan nyeri," kata Kido.

Nasib serupa juga ternyata harus terulang pada sektor tunggal. Maria Kristin Yulianti, yang sudah sempat memimpin pada set pertama, tidak mampu menyumbangkan angka bagi Indonesia. Maria kalah dari Wang Yihan. Simon Santoso, yang tampil di partai ketiga, juga tidak mampu mengubah keadaan dan bahkan memastikan Cina keluar sebagai juara Grup 1B.

Indonesia kini harus bersiap menghadapi Korea Selatan, juara Grup 1A. Di mata mantan pebulutangkis nasional Haryanto Arbi, Korea Selatan memang merupakan lawan yang cukup berat. “Kita harus berjuang mati-matian, kesempatan menang masih ada,” katanya dalam pesan singkatnya kepada Tempo kemarin malam.

Menurut Haryanto, kekuatan tim-tim dalam Grup 1A terutama Korea, Denmark, dan Malaysia, cukup sepadan. “Ketiga negara ini sama beratnya untuk berhadapan dengan Indonesia,” katanya.

Sebelumnya, manager tim Indonesia Yan Haryadi lebih memilih Denmark sebagai lawan yang dapat ditemui di babak semifinal. “Menurut saya, kita cukup kuat jika menghadapi Denmark,” katanya. Namun, harapan itu memang harus dikubur dalam-dalam.

Denmark – yang merupakan unggulan pertama di Grup 1A – justru tidak mampu mencapai babak semifinal. Pada laga terakhir melawan Malaysia, Denmark kalah 2-3. Dengan demikian, sudah dapat dipastikan bahwa Cina akan berhadapan dengan Malaysia di semifinal nanti.

EZTHER LASTANIA

Advertising
Advertising

Berita terkait

Bulu Tangkis: Jaya Raya Jadi Juara Kejurnas Beregu Dewasa Antarklub PBSI 2022

18 Desember 2022

Bulu Tangkis: Jaya Raya Jadi Juara Kejurnas Beregu Dewasa Antarklub PBSI 2022

Klub bulu tangkis Jaya Raya sudah tujuh kali meraih gelar Kejurnas Beregu Dewasa Antarklub PBSI 2022

Baca Selengkapnya

PBSI Gelar Kejurnas Bulu Tangkis Usai Absen 2 Tahun, Ada Total Hadiah Rp 1,1 Miliar

1 Desember 2022

PBSI Gelar Kejurnas Bulu Tangkis Usai Absen 2 Tahun, Ada Total Hadiah Rp 1,1 Miliar

PBSI menyatakan Kejurnas bulu tangkis untuk menjaring bakat-bakat baru yang akan mengisi Pelatnas Cipayung.

Baca Selengkapnya

Hasil Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022: Gregoria Mariska Wakil Indonesia yang Lolos ke Babak 32 Besar

22 Agustus 2022

Hasil Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022: Gregoria Mariska Wakil Indonesia yang Lolos ke Babak 32 Besar

Gregoria Mariska Tunjung berhasil lolos ke babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022.

Baca Selengkapnya

Kejurnas Bulu Tangkis Ditiadakan, PBSI Gelar Seleksi Nasional pada 10-15 Januari

23 Desember 2021

Kejurnas Bulu Tangkis Ditiadakan, PBSI Gelar Seleksi Nasional pada 10-15 Januari

PBSI akan menggelar agenda Seleksi Nasional pada 10-15 Januari 2022. Agenda tersebut adalah agenda pengganti Kejuaraan Nasional tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bulu Tangkis: Susy dan Alan Akan Hadapi Tontowi / Liliyana

23 November 2019

Bulu Tangkis: Susy dan Alan Akan Hadapi Tontowi / Liliyana

Legenda bulu tangkis Indonesia yang juga pasangan suami istri, Susy Susanti dan Alan Budikusuma, akan turun gelanggang melawan Tontowi/Liliyana.

Baca Selengkapnya

Kejurnas Bulu Tangkis: Tekuk Mutiara Cardinal, Jaya Raya Juara

22 Desember 2018

Kejurnas Bulu Tangkis: Tekuk Mutiara Cardinal, Jaya Raya Juara

Klub Jaya Raya berjaya sebagai juara Kejurnas Bulu Tangkis PBSI 2018 setelah mengalahkan Mutiara Cardinal Bandung dengan skor 3-1.

Baca Selengkapnya

Kejurnas Bulu Tangkis: Kevin Sanjaya Pertanyakan Hakim Servis

22 Desember 2018

Kejurnas Bulu Tangkis: Kevin Sanjaya Pertanyakan Hakim Servis

Atlet bulu tangkis ganda putra klub Djarum Kudus Kevin Sanjaya Sukamuljo mempertanyakan keputusan hakim servis dalam Kejurnas.

Baca Selengkapnya

Final Kejurnas Bulu Tangkis Sabtu Ini: Jaya Raya Vs Mutiara

22 Desember 2018

Final Kejurnas Bulu Tangkis Sabtu Ini: Jaya Raya Vs Mutiara

Tim bulu tangkis Jaya Raya Jakarta akan menantang tim Mutiara Cardinal pada laga final pertandingan beregu campuran dewasa Kejurnas Bulu Tangkis.

Baca Selengkapnya

Mutiara Cardinal Hadapi Jaya Raya di Final Kejurnas Bulu Tangkis

21 Desember 2018

Mutiara Cardinal Hadapi Jaya Raya di Final Kejurnas Bulu Tangkis

Mutiara Cardinal Bandung akan menghadapi Jaya Raya Jakarta di final Kejurnas Bulu Tangkis PBSI.

Baca Selengkapnya

Kejurnas Bulu Tangkis: Kevin Keok, Mutiara Cardinal Tekuk Djarum

21 Desember 2018

Kejurnas Bulu Tangkis: Kevin Keok, Mutiara Cardinal Tekuk Djarum

Mutiara Cardinal Bandung menyingkirkan Djarum Kudus dalam Kejurnas Bulu Tangkis PBSI di Kelapa Gading, Jakarta Timur, Jumat 21 Desember 2018.

Baca Selengkapnya