Rangkuman Hasil Asian Games 2023 Rabu 4 Oktober dan Klasemen Medalinya

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 5 Oktober 2023 05:57 WIB

Logo Asian Games 2022

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia gagal menambah medali emas dari arena Asian Games 2023 Hangzhou, Cina, sepanjang hari Rabu, 4 Oktober. Namun, para atlet Merah Putih mendapatkan lima perak dan tiga perunggu,

Dengan tambahan medali itu, kontingen Indonesia kini telah mengantongi enam medali emas, delapan perak dan 16 perunggu. Secara umum Indonesia berada di peringkat 12 dalam klasemen medali.

Tuan rumah Cina masih dominan dan berada di peringkat teratas dengan 171 emas, 94 perak dan 51 perunggu. Jepang berada di peringkat kedua dengan 37 emas, 94 perak dan 51 perunggu. Korea Selatan di peringkat ketiga dengan 33 emas, 45 perak dan 70 perunggu.

Pada Rabu, cabang panjat tebing, yang pada hari sebelumnya sudah menyumbang emas dan perunggu, kembali menambah dua perak.

Di nomor speed relay putra, tim Indonesia yang terdiri atas Kiromal Katibin, Rahmad Adi Mulyono, dan Veddriq Leonardo, tampil gemilang babak demi babak dengan mengalahkan tim-tim kuat sebelum menantang tuan rumah Cina di babak final. Namun, tim Indonesia terkena diskualifikasi karena false start sehingga harapan medali emas di nomor ini pun pupus.

Advertising
Advertising

Di nomor speed relay putri, tim Indonesia yang terdiri atas Nurul Iqamah, Rajiah Sallsabillah, dan Desak Made Rita Kusuma Dewi juga lolos ke final setelah pada semifinal mengalahkan tim Korea Selatan.

Di final tim putri Indonesia kembali ditunggu tuan rumah Cina. Desak dan Billa memimpin setelah panjatan kedua, namun Nurul terpeleset saat menuju finis dan mendapati atlet tuan rumah menyelesaikan lomba terlebih dahulu dengan catatan 20,925 detik, unggul tiga setengah detik dari 23,506 yang dibuat tim Merah Putih.

Di cabang sepak takraw, harapan meraih emas juga pupus ketika atlet-atlet Indonesia sudah mencapai babak final. Di nomor quadrant putra, Indonesia harus takluk pada pertandingan final dari Myammar 0-2.

Di nomor sama, tim putri Indonesia juga gagal merebut emas. Tim Indonesia yang diperkuat Leni, Lena, Dita Pratiwi, Fujy Lestari, Florensia Cristy, dan Kusnelia itu memenangi set pertama dengan skor 21-18, sebelum kemudian Vietnam memenangi set kedua dan ketiga dengan skor 21-18 dan 21-14.

Meski demikian, hasil ini melampaui raihan tim sepak takraw quadrant putri sebelumnya, setelah pada Asian Games 2018 hanya mampu memenangi medali perunggu.

Dari arena lomba perahu naga yang juga diandalkan untuk meraih juara, tim putri Indonesia sempat optimis setelah lolos ke babak granf final.

Di babak grand final, Ratih sebagai penabuh drum dkk akhirnya mendapat medali perak setelah menyelesaikan sprint 200m dengan catatan 54,464 detik sementara China masih menjadi lawan tertangguh setelah merebut emas kedua perahu naga, meski dengan margin tipis 0,660 detik.

Tim perahu naga putra Indonesia yang juga lolos ke babak grand final, hanya dapat menyumbang perunggu setelah kalah cepat dari China dan Thailand.

Perunggu lainnya bagi kontingen Indonesia didapat melalui cabang olahraga soft tenis nomor beregu putra, dan cabang panahan melalui nomor recurve beregu campuran.

Selanjutnya: Bulu tangkis simpan pelunga
<!--more-->

Bulu tangkis simpan peluang

Pada cabang bulu tangkis perorangan yang memasuki babak 16 besar, Indonesia masih memiliki peluang untuk bisa mengobati kekecewaan setelah gagal total di nomor beregu.

Pemain-pemain unggulan Indonesia seperti Anthony Sinusika Ginting di tunggal putra, ganda putra dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung lolos ke babak delapan besar.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Binjiang Gymnasium, Gregoria tidak menemui kesulitan untuk menyingkirkan pebulu tangkis Malaysia Goh Jin Wei dengan menang dua gim langsung (21-6 dan 21-12)

Gregoria menjadi satu-satunya harapan Indonesia di nomor tunggal putri usai perjuangan Putri Kusuma Wardhani harus kandas di tangan pebulu tangkis India Pusarla Sindhu.

Di ganda putra Fajar/Rian menundukkan pasangan pebulu tangkis Thailand Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul dua gim langsung, 2-0 (21-15 dan 21-15).

Anthony Sinisuka Ginting juga belum terhalang untuk mengamankan satu tiket ke babak perempat final Asian Games 2022 Hangzhou usai menaklukkan pebulu tangkis Singapura Jia Heng Jason Teh.

Sayangnya di ganda putri, pasangan unggulan Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia tidak bisa melangkah lebih jauh di Asian Games pertama mereka.

Apri/Fadia masih bertahan pada gim pertama ketika berhadapan dengan pasangan ganda putri Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota yang unggul 15-3.

Setelah ini pasangan Indonesia memutuskan untuk mundur karena Apriyani mengalami cedera.

Di ganda putri, harapan Indonsia lainnya Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi juga gagal ke babak 8 besar setelah dikalahkan pasangan nomor satu dunia Qingchen Chen/Yifan Jia.

Di nomor ganda campuran, peluang Indonesia tertutup setelah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui keunggulan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang): 17-21, 15-21.

Dengan demikian di cabang bulu tangkis Indonesia akan banyak berharap Anthony Ginting, Gregoria dan Fajar/Rian untuk dapat melewati babak selajutnya yang diperkirakan bakal berlangsung sengit karena negara lainnya juga menerjunkan pemain-pemain terbaiknya di peringkat dunia.

Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 hingga Kamis Pagi, 5 Oktober:

No NegaraEmas Perak Perunggu
1Cina1719451
2Jepang375159
3Korea Selatan334570
4India183132
5Uzbekistan161622
6China Taipei121420
7Thailand101224
8Korea Utara9118
9Bahrain915
10Hong Kong71528
11Iran61617
12Indonesia6816
13Kazakhstan51135
14Qatar463
15Singapura366



Pilihan Editor: Atlet Panahan Diananda Choirunisa Lolos ke Olimpiade 2024

Berita terkait

Bersiap Tampil di Thailand Open 2024, Semangat Ester dan Komang Berlipat Usai Tampil Apik di Piala Uber

16 jam lalu

Bersiap Tampil di Thailand Open 2024, Semangat Ester dan Komang Berlipat Usai Tampil Apik di Piala Uber

Thailand Open 2024 dijadwalkan berlangsung pada 14-19 Mei di Stadion Nimibutr, Bangkok.

Baca Selengkapnya

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

2 hari lalu

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

Atlet bulu tangkis Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo membagikan cerita kedekatannya sebagai kakak-adik.

Baca Selengkapnya

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

3 hari lalu

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

Komang Ayu Cahya Dewi mengaku lebih senang dipuji karena kemampuannya di lapangan ketimbang hanya dilihat dari fisik.

Baca Selengkapnya

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

3 hari lalu

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

Komang Ayu Cahya Dewi menjadi penentu kemenangan saat tim bulu tangkis Indonesia mengalahkan Korea Selatan di semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

3 hari lalu

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

Tekanan yang dirasakan Jonatan Christie di Final Piala Thomas 2024 memberinya gambaran pertandingan di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

4 hari lalu

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

Sabar / Reza mengincar kenaikan ranking BWF hingga 20 besar lewat tur Asia. Mereka akan mengikuti kejuaraan di Thailand, Malaysia, dan Singapura.

Baca Selengkapnya

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

5 hari lalu

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

Indonesia berhasil mengukir sejarah meraih Piala Uber Cup pada 1975, 1994, dan 1996. Bagaimana prestasi pemin bulu tangkis putri

Baca Selengkapnya

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

5 hari lalu

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

Jonatan Christie selalu meraih kemenangan saat bertanding di Piala Thomas 2024 dari babak penyisihan grup hingga final.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

5 hari lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

6 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya