Bagaimana Kesiapan Apriyani / Fadia Menuju Olimpiade 2024 Paris? Ini Kata Greysia Polii

Selasa, 27 Februari 2024 16:59 WIB

Mantan pemain ganda putri Indonesia sekaligus mentor tim Ad Hoc Olimpiade PBSI Greysia Polii saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (27/2/2024). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira).

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan pemain ganda putri Indonesia sekaligus mentor tim Ad Hoc Olimpiade PBSI, Greysia Polii, menilai pasangan Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apriyani / Fadia) berada dalam kondisi siap secara mental untuk bertanding di sejumlah turnamen menuju Olimpiade 2024 Paris.

“Sampai kemarin, minggu lalu, saya melihat saat latihan dan sparing, bukan hanya Apriyani tapi juga Fadia sudah menyatakan bahwa memang saat ini berada dalam kondisi yang siap secara mental,” ujar Greysia di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Selasa, 27 Februari 2024.

Menurut Greysia, kesiapan mental akan ikut memengaruhi fisik pemain untuk ikut berada dalam kondisi yang sama baiknya. “Saya tahu sebagai atlet tidak ada yang 100 persen fit. Karena kita akan selalu latihan, capai. Tapi kalau mentalnya siap, otomatis fisiknya juga akan mengikuti. Itu yang lebih dipersiapkan buat Apri / Fadia,” kata dia.

Greysia mengatakan, Apri / Fadia memiliki semangat yang sama meskipun tahun ini merupakan Olimpiade pertama bagi Fadia. Sementara bagi Apriyani, ini merupakan Olimpiade kedua setelah memenangkan medali emas bersama Greysia pada Olimpiade 2020 Tokyo.

“Fadia juga memiliki mimpi untuk bisa tampil bagus di Olimpiade, itu menjadi motivasi tersendiri. Walaupun secara pengalaman memang belum pernah (ikut Olimpiade), tapi ini motivasi semua atlet untuk bisa bermain dan berprestasi di sana,” ujar Greysia.

Advertising
Advertising

Saat ditanya apakah Apriyani mungkin memiliki beban tersendiri untuk merebut kembali medali emas di Paris nanti, Greysia mengatakan hal tersebut malah menjadi pemicu semangat bagi mantan rekannya itu. “Itu lebih kepada menjadi motivasi bagaimana untuk bisa mengalahkan dirinya sendiri, bagaimana untuk bisa berprestasi terus-menerus. Karena memang enggak gampang."

"Selalu harus ada konsisten, harus ada (dorongan) eksternal dari orang-orang di luar, yang ekspektasinya sudah lain terhadap Apriyani. Jadi saya rasa dia selalu berusaha untuk mengeluarkan kemampuan yang terbaik. Apa pun hasilnya nanti di Olimpiade, saya rasa itu adalah kemampuan yang dia telah keluarkan semuanya, karena selama ini yang saya lihat dan saya pantau memang dia selalu ingin mengeluarkan yang terbaik dalam kondisi apa pun,” ujarn Greysia menambahkan.

Peraih medali emas Asian Games 2014 Incheon itu yakin Apriyani / Fadia masih memiliki kesempatan untuk menjadi salah satu pesaing kuat pada Olimpiade 2024 Paris nanti. Ia menilai persaingan di sektor ganda putri dunia saat ini lebih berwarna dan setiap pasangan memiliki peluang yang sama untuk merebut gelar juara di pesta olahraga empat tahunan tersebut.

“Menarik, ya. Saya lihat banyak pasangan baru yang muncul setelah saya pensiun. Jadi, ini yang membuat pergerakan ganda putri ini sangat berpotensi untuk semua, siapa pun yang masuk di Olimpiade ini bisa menjadi juara,” kata Greysia. “Pada akhirnya, ini yang membuat ganda putri semakin susah ditebak siapa yang akan jadi juara, termasuk Fadia/Apriani saya rasa juga punya kesempatan untuk bisa di situ."

Pilihan Editor: Nova Arianto Akui Seleksi Timnas U-16 Rawan Disusupi Pemain Titipan, Janji Hanya Pilih yang Terbaik

Berita terkait

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

6 jam lalu

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

Atlet bulu tangkis Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo membagikan cerita kedekatannya sebagai kakak-adik.

Baca Selengkapnya

Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

7 jam lalu

Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

Hokky Caraka merasa sedih dengan kegagalan Timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

13 jam lalu

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mohamad Kusnaeni nilai talenta diaspora sebaiknya dijadikan pelengkap, yang utama pembinaan pemain muda untuk membangun Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

14 jam lalu

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai serangan Guinea lebih efektif ketimbang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

14 jam lalu

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas U-23 Indonesia diperkuat generasi emas yang bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi lagi.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

15 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

Simak catatan penting perjalanan Timnas U-23 Indonesia untuk mengejar tiket Olimpiade Paris 2024, dari Piala Asia U-23 2024 hingga lawan Guinea.

Baca Selengkapnya

PSSI Tetap Siapkan Bonus untuk Timnas U-23 Meski Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

23 jam lalu

PSSI Tetap Siapkan Bonus untuk Timnas U-23 Meski Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Timnas U-23 Indonesia sebelumnya berhasil melewati target yang ditetapkan PSSI di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Guinea 0-1

1 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Guinea 0-1

Timnas U-23 Indonesia belum bisa memutus rekor buruk tak pernah tampil Olimpiade sejak terakhir kali dilakukan pada 1956.

Baca Selengkapnya

Babak Pertama Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Ilaix Moriba Cetak Gol Penalti

1 hari lalu

Babak Pertama Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Ilaix Moriba Cetak Gol Penalti

Pertandingan Timnas U-23 Indonesia vs Guinea dalam laga playoff Olimpiade Paris 2024 di Stadion Clairefontaine, Paris, berakhir dengan skor 0-1.

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Bagas Kaffa Starter

1 hari lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Bagas Kaffa Starter

Shin Tae-yong memilih Bagas Kaffa untuk mengisi posisi wingback kanan di laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya