Puluhan Suporter Tertipu Tiket Palsu, Gagal Masuk ke SUGBK saat Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 22 Maret 2024 05:09 WIB

Penggemar Timnas Indonesia saat mencoba masuk SUGBK di Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. ANTARA/Khaerul Izan

TEMPO.CO, Jakarta - Puluhan penggemar Timnas Indonesia tidak bisa masuk Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk menyaksikan laga melawan Vietnam, Kamis, 21 Maret 2024, karena kedapatan memiliki tiket palsu yang dibeli melalui media sosial.

Seorang penggemar asal Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Febri, mengaku bahwa ia bersama tiga rekannya tidak bisa masuk ke stadion untuk menyaksikan pertandingan Indonesia melawan Vietnam, karena tiket yang ia beli ternyata palsu.

"Beli lewat media sosial Instagram, ternyata sampai sini tiketnya palsu," katanya ditemui di Jakarta, Kamis malam.

Febri bersama rekannya rela mengendarai sepeda motor dari Kabupaten Brebes, hanya untuk menyaksikan Timnas Indonesia berlaga, namun impiannya tidak tercapai karena tiket yang dibeli palsu.

Ia juga sempat mencoba membeli tiket masuk di depan stadion, namun nahas uang yang sudah dikeluarkan juga tidak bisa membawanya untuk menyaksikan Timnas berlaga.

Advertising
Advertising

"Tadi juga sempat coba lewat calo di sini, tapi ketika sudah masuk malah disuruh keluar lagi," tuturnya.

Tidak hanya Febri yang mengalami nasib nahas tersebut, penggemar lainnya yaitu Ramdan asal Sulawesi yang sedang kuliah di Jakarta, juga bernasib sama ia tertipu oleh calo di media sosial.

Ia mengaku terus ditawari oleh para calo di sekitar SUGBK, namun tidak mau karena sudah banyak yang tertipu dan tidak bisa masuk meski sudah membeli.

Di lokasi, menurut laporan Antara, para calo mengaku memiliki tiket asli, namun harga yang ditawarkan jauh lebih mahal dari pada harga resmi yang dikeluarkan PSSI.

Sementara itu, petugas penjaga yang berada di depan gerbang SUGBK mengaku sudah beberapa kali mendapatkan laporan adanya tiket palsu. Mereka mendapati, korban penipuan tidak membeli melalui laman resmi.

Laga Timnas Indonesia vs Vietnam, pada babak kualifikasi Piala Dunia 2026, berakhir dengan skor 1-0. Tim Garuda menang berkat gol Egy Maulana Vikri.

Pilihan Editor: Cyrus Margono Bicara Persaingan dengan Ernando Ari dan Maarten Paes di Pos Kiper Timnas

Berita terkait

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

25 menit lalu

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

Angota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan kabar terkini soal proses naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk.

Baca Selengkapnya

PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan pencapaian Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024 akan menjadi landasan penentuan targetnya ke depan.

Baca Selengkapnya

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

2 jam lalu

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mohamad Kusnaeni nilai talenta diaspora sebaiknya dijadikan pelengkap, yang utama pembinaan pemain muda untuk membangun Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

3 jam lalu

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai serangan Guinea lebih efektif ketimbang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

4 jam lalu

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas U-23 Indonesia diperkuat generasi emas yang bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi lagi.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

5 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

Simak catatan penting perjalanan Timnas U-23 Indonesia untuk mengejar tiket Olimpiade Paris 2024, dari Piala Asia U-23 2024 hingga lawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

Mory Keita adalah kiper utama Guinea berpeluang besar dimainkan saat menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

1 hari lalu

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai Guinea bukan tim yang terorganisassi dengan bagus. Celah untuk Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

1 hari lalu

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

Absennya Justin Hubner diakui Shin Tae-yong mempengaruhi kekuatan lini belakang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya