Hasil Proliga 2024: Pertamina Enduro Kalahkan Gresik Petrokimia, Buka Peluang ke Final Four

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 13 Juni 2024 20:42 WIB

Jakarta Pertamina Enduro. (pbvsi/proliga)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro membuka peluang lolos ke babak final four Proliga 2024 setelah mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 3-0 (25-18,25-15,26-24) dalam pertandingan pekan keenam di GOR Ken Arok Malang, Kamis, 13 Juni 2024.

Menghadapi Petrokimia, tim yang sudah dipastikan gagal lolos ke final four, Pertamina Enduro bermain sedikit hati-hati. Set pertama pertandingan berlangsung lambat, meski begitu Hanny Budiarti cs dari Jakarta Pertamina Enduro mendapat perlawanan berarti Mediol Stiovany Yoku cs dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Pertamina Enduro yang mengincar satu tiket ke babak final four, terus menekan pertahanan Petrokimia yang diperkuat dua pemain asing, Paulina Rohimova dan Camila Mingardi.

Set pertama Pertamina Enduro menang 25-15. Set kedua pelatih Petrokimia, Risco Herlambang mencoba merotasi pemainnya dengan memasukkan Shintia Alliva dengan bermain lebih cepat. Namun, Hanny Budiarti yang berkolaborasi dengan Polina Shemanova dan Ivana Vanjax terus menekan pertahanan Aulia Suci cs dari Petrokimia.

Di set kedua anak asuh Risco Herlambang tidak bisa berkembang dan dipaksa kalah 25-15 oleh Pertamina Enduro.

Advertising
Advertising

Set ketiga, pertandingan kedua tim cukup berimbang. Risco Herlambang tidak mengubah komposisi pemainnya, tetap memaksimalkan Aulia Suci, Ajeng, Fanny, Dhea dan duo asingnya, Camila dan Polina Shemanova memberikan perlawanan sepadan. Kejar mengejar angka pun terjadi di set ketiga, mulai 12-12 hingga 20-20.

Menjelang akhir set ketiga Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia berhasil menyalip perolehan angka Pertamina Enduro 20-21. Pelatih Pertamina Enduro, Eko Waluyo, langsung mengambil time out, hasilnya kedudukan berimbang 21-21.

Menjelang akhir set ketiga Aulia Suci cs mencoba mengimbangi kebangkitan Jakarta Pertamina Enduro menjadikan perolehan angka imbang 23-23 hingga 24-24. Dengan sekali deuce, dari smash keras Polina Shemanova mengakhiri perlawanan Petrokimia 26-24.

Dengan kemenangan tersebut tim putri Jakarta Pertamina Enduro menempati posisi ketiga dengan mengumpulkan 6 kemenangan dan 18 poin. Mereka berpeluang lolos babak final four.

Direktur Utama PT Pertamina Lubricants, Werry Prayogi, gembira atas hasil yang dicapai anak-anak Pertamina Enduro. "Memberikan harapan anak-anak untuk bisa maju ke final four," ujar Werry seperti dikutip dari rilis panitia.

Pelatih Pertamina Enduro, Eko Waluyo, bersyukur atas hasil yang dicapai atlet-atletnya. "Alhamdulillah semua pemain bermain baik dan mengikuti strategi yang kami berikan," katanya.

Sementara Hanny Budiarti senang atas hasil yang dicapai hari ini. "Semua teman-teman bermain baik dan kompak dan hasilnya kita ambil poin penuh hari ini," kata dia.

Sementara itu, Pelatih Petrokimia, Risco Herlambang, mengaku bingung cara bermain anak asuhnya. "Seperti tidak ada gairah bermain, berbeda dengan permainannya ketika di Bandung kemarin," kata dia.

Meski sudah tidak lolos final four, Risco Herlambang sebenarnya sudah berpesan kepada pemainnya agar bermain lepas dan mencari kemenangan. "Saya berharap saja di Pontianak nanti motivasi anak-anak bangkit," kata dia.

Pilihan Editor: Hasil Australian Open 2024: Komang Ayu Cahya Dewi Melaju ke Perempat Final

Berita terkait

Rekap Hasil Voli PON 2024: Jawa Barat dan Jawa Timur Berkuasa Usai Raih Medali Emas

8 hari lalu

Rekap Hasil Voli PON 2024: Jawa Barat dan Jawa Timur Berkuasa Usai Raih Medali Emas

Tim putra Jawa Barat dan tim putri Jawa Timur meraih medali emas pada cabang olahraga bola voli indoor PON 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jabar Pertahankan Medali Emas, Kalahkan Jateng 3-0

9 hari lalu

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jabar Pertahankan Medali Emas, Kalahkan Jateng 3-0

Tim bola voli putra Jawa Barat mempertahankan medali emas setelah mengalahkan Jawa Tengah dengan skor 3-0 pada partai final PON 2024.

Baca Selengkapnya

Tim Putri Jatim Juara Bola Voli PON 2024, Alim Suseno: Peran Megawati Hangestri Sangat Krusial

9 hari lalu

Tim Putri Jatim Juara Bola Voli PON 2024, Alim Suseno: Peran Megawati Hangestri Sangat Krusial

Megawati Hangestri Pertiwi tampil luar biasa di final PON 2024 Aceh-Sumut. Dia mengantarkan Jawa Timur menang 3-1 atas Jabar.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jatim yang Diperkuat Megawati Hangestri Raih Emas dengan Kalahkan Jabar 3-1

9 hari lalu

Hasil Final Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jatim yang Diperkuat Megawati Hangestri Raih Emas dengan Kalahkan Jabar 3-1

Tim bola voli putri Jawa Timur mematahkan dominasi Jawa Barat dengan menjuarai PON 2024. Megawati Hangestri berperan penting.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jakarta Raih Medali Perunggu, Kalahkan Jateng 3-0

9 hari lalu

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jakarta Raih Medali Perunggu, Kalahkan Jateng 3-0

Tim bola voli putri Jakarta berhasil merebut medali perunggu setelah mengalahkan Jawa Tengah pada pertandingan perebutan tempat ketiga PON 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Final Bola Voli Putri PON 2024: Hadapi Jabar, Tim Putri Jatim Andalkan Megawati Hangestri

9 hari lalu

Jadwal Live Final Bola Voli Putri PON 2024: Hadapi Jabar, Tim Putri Jatim Andalkan Megawati Hangestri

Megawati Hangestri akan menjadi pusat perhatian penonton saat final bola voli putri PON 2024 antara Jatim dan Jabar.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

9 hari lalu

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

Jadwal bola voli PON 2024 memasuki babak final Kamis ini, 19 September. Jawa Barat akan tampil di sektor putra dan putri.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jabar Kalahkan Jateng, Hadapi Jatim di Final

10 hari lalu

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jabar Kalahkan Jateng, Hadapi Jatim di Final

Tim bola voli putri Jawa Barat kembali berlaga di partai final setelah mengalahkan Jawa Tengah 3-0 pada semifinal PON 2024. Hadapi Jatim.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jawa Tengah Melaju ke Final Usai Kalahkan DKI Jakarta 3-0

10 hari lalu

Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jawa Tengah Melaju ke Final Usai Kalahkan DKI Jakarta 3-0

Tim voli putra Jawa Tengah melaju ke partai final Pekan Olahraga Nasional Aceh-Sumatera Utara atau PON 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Bola Voli PON 2024 dan Jadwal Semifinal Rabu Hari Ini: Didominasi Tim Pulau Jawa

10 hari lalu

Rekap Hasil Bola Voli PON 2024 dan Jadwal Semifinal Rabu Hari Ini: Didominasi Tim Pulau Jawa

Rangkaian pertandingan bola voli PON 2024 Aceh - Sumut akan memasuki babak semifinal. Semua slot di sektor putra dan putri dikuasai tim asal Pulau Jaw

Baca Selengkapnya