Raih Emas PON 2024, Alyamaulida Kartika Pertiwi Berharap Dapat Kesempatan Masuk Pelatnas Angkat Besi

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 8 September 2024 17:21 WIB

Lifter Banten Alyamaulida Kartika Pertiwi meraih emas angkat besi kelas 81 kilogram putri PON 2024. (ANTARA/RAUF ADIPATI)

TEMPO.CO, Jakarta - Lifter muda asal Banten Alyamaulida Kartika Pertiwi berharap keberhasilannya memenangi medali emas Pekan Olahraga Nasional Aceh-Sumut (PON 2024) membuatnya dilirik oleh PB PABSI untuk mengikuti seleksi pelatihan nasional (pelatnas).

Alya baru saja memenangi medali emas angkat besi kelas 81 kilogram putri PON Aceh-Sumatera Utara 2024 di GOR Seramoe, Banda Aceh, Minggu.

Bukan saja memenangi medali emas, Alya yang baru pertama kali tampil di PON bahkan sukses memecahkan beberapa rekor nasional selama berkompetisi di Aceh, yakni angkatan snatch, angkatan clean and jerk, dan angkatan total yakni 201 kilogram.

“Saya ingin ikut SEA Games, semoga saya dilirik oleh pelatnas,” kata Alya kepada Antara.

Alya yang baru berusia 16 tahun itu merasa sangat bangga dengan keberhasilannya memenangi medali emas, tetapi ia pun sadar bahwa jalannya masih panjang untuk meraih prestasi lebih tinggi di dunia angkat besi.

Advertising
Advertising

“Sangat bahagia tapi saya belum merasa puas karena masih banyak kejuaraan yang belum saya capai. Semoga saya bisa lebih semangat lagi latihan untuk bisa ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” kata atlet asal Tangerang itu.

Alya memaparkan bahwa ia mengenal angkat besi dari kelas 2 SMP sebab kedua orang tuanya merupakan pelatih. Namun momen dirinya semakin serius menceburkan diri di olahraga ini adalah saat ia tergabung di program Sentra Latihan Olahragawan Muda Potensial Nasional (SLOMPN) dua tahun silam.

Pada PON kali ini, Alya berada di tim yang sama dengan pemenang medali emas Olimpiade Paris 2024 Rizki Juniansyah. Rizki pun dijadikan salah satu panutan Alya meski mereka jarang berinteraksi sebab Rizki lebih banyak menghabiskan waktu di pelatnas.

“Kebetulan karena dia di pelatnas, jadi jarang ketemu. Ada ngobrol (saat di Aceh). Karena kita di luar dari tempat latihan, jadi kami tidak ngomongin angkat besi,” kata dia.

Pilihan Editor: Berapa Bonus buat Atlet Peraih Medali Emas di PON 2024? Ada yang Janjikan Rp 500 Juta, Juga Siap Berikan Rumah

Berita terkait

Jadwal Tenis PON 2024 Kamis 19 September: Muhammad Rifqi Fitriadi di Final, Aldila Sitjiadi dan Christopher Rungkat di Semifinal

35 menit lalu

Jadwal Tenis PON 2024 Kamis 19 September: Muhammad Rifqi Fitriadi di Final, Aldila Sitjiadi dan Christopher Rungkat di Semifinal

Cabang olahraga tenis PON 2024 pada Kamis, 19 September, akan menampilkan pertanding final nomor tunggal putra dan putri serta semifinal nomor ganda.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Wasit Kena Bogem Pemain di PON 2024 Saat Petandingan Aceh Vs Sulteng

58 menit lalu

Serba-serbi Wasit Kena Bogem Pemain di PON 2024 Saat Petandingan Aceh Vs Sulteng

Laga perempat final sepak bola putra PON 2024 antara Aceh vs Sulawesi Tengah berakhir ricuh. Wasit dianggap curang kena bogem pemain.

Baca Selengkapnya

Siswa Negeri 98 Jakarta Timur, Rava Ibrohim Alhaj, Menangis Haru Usai Raih Emas Menembak PON 2024

1 jam lalu

Siswa Negeri 98 Jakarta Timur, Rava Ibrohim Alhaj, Menangis Haru Usai Raih Emas Menembak PON 2024

Atlet menembak asal Jakarta yang masih berstatus pelajar, Rava Ibrohim Alhaj, berhasil menyabet medali emas olahraga menembak PON 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju PON 2024 Kamis 19 September: Perebutan 20 Medali Emas

1 jam lalu

Jadwal Tinju PON 2024 Kamis 19 September: Perebutan 20 Medali Emas

Cabang olahraga tinju pada PON 2024 Aceh Sumatera Utara memasuki babak final yang akan digelar maraton hari ini. Perebutan 20 medali emas.

Baca Selengkapnya

Usia Baru 13 Tahun, Adelia Chantika Aulia Tebar Pesona di Cabang Renang PON 2024, Raih 3 Emas dan Pecahkan 2 Rekor

2 jam lalu

Usia Baru 13 Tahun, Adelia Chantika Aulia Tebar Pesona di Cabang Renang PON 2024, Raih 3 Emas dan Pecahkan 2 Rekor

Perenang Adelia Chantika Aulia yang baru 13 tahun menjadi salah satu bintang di kolam renang PON 2024, meraih tiga emas dan memecahkan dua rekor.

Baca Selengkapnya

Jatim Rebut Emas Sepak Bola PON 2024 dengan Kalahkan Jabar 1-0, Fakhri Husaini Ungkap Rahasia Sukses di Tengah Persiapan Singkat

2 jam lalu

Jatim Rebut Emas Sepak Bola PON 2024 dengan Kalahkan Jabar 1-0, Fakhri Husaini Ungkap Rahasia Sukses di Tengah Persiapan Singkat

Jawa Timur meraih medali emas sepak bola putra PON 2024 Aceh-Sumatera Utara dengan mengalahkan Jawa Barat 1-0.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

3 jam lalu

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

Jadwal bola voli PON 2024 memasuki babak final Kamis ini, 19 September. Jawa Barat akan tampil di sektor putra dan putri.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

3 jam lalu

Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

Babak semifinal cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasilnya dan jadwal babak final.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Kamis Pagi 19 September: Jabar Geser Jakarta dari Posisi Teratas

3 jam lalu

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Kamis Pagi 19 September: Jabar Geser Jakarta dari Posisi Teratas

Perubahan terjadi di puncak klasemen perolehan medali PON 2024. Pada Kamis pagi, 19 September, Jawa Barat berhasil mengkudeta Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kesiapan Infrastruktur PON 2024 Buruk, Menteri PUPR Terima Undangan Menko PMK untuk Evaluasi

5 jam lalu

Kesiapan Infrastruktur PON 2024 Buruk, Menteri PUPR Terima Undangan Menko PMK untuk Evaluasi

Selain Menteri PUPR dan Menko PMK, agenda rapat evaluasi kesiapan infrastuktur PON 2024 juga mengundang Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo

Baca Selengkapnya