Nova/Liliyana dan Fran/Pia Maju Perempat Final

Reporter

Editor

Kamis, 24 Juni 2010 19:14 WIB

Fran Kurniawan Teng dan Pia Zebadiah Bernadet. ANTARA/Andika Wahyu

TEMPO Interaktif, Jakarta - Pasangan ganda campuran Nova Widianto/Liliyana Natsir melangkah ke perempat final Indonesia Terbuka yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (24/6). Pasangan campuran terbaik Indonesia ini sempat keteteran menghadapi pasangan muda Thailand Patipat Chalardchaleam/Savitree Amitapai di babak kedua.

Namun, mereka akhirnya bisa mengatasi lawannya sekaligus memenangkan pertandingan hari ini, 21-10, 18-21, 21-11. "Karena menang gampang di game pertama, maka permainan kami kendorkan di game kedua. Ternyata, mereka bisa mengembangkan permainan, sehingga kami kehilangan game kedua,” kata Nova. Pada game ketiga, Nova mengaku mengembalikan permainan seperti awal sehingga bisa mengendalikan permainan.

Di perempat final besok, Juara Dunia 2005 dan 2007 ini akan menghadapi pasangan Thailand, Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam. Pasangan unggulan kedelapan ini sebelumnya menekuk Chen Hung Ling/Cheng Wen Hsing 21-11, 22-24, 21-18. “Siapa pun lawannya, kami siap bermain yang terbaik,” kata Nova yang memasang target juara di turnamen kali ini.

Pasangan campuran Indonesia Fran Kurniawan Teng/Pia Bernadet Zebadiah juga sukses melaju ke perempat final. Pasangan pelapis Nova/Liliyana ini berhasil menyingkirkan pasangan Korea Selatan yang menjadi unggulan kelima, Shin Baek Cheol/Lee Hyo Jung, dengan skor 10-21, 21-19, 21-16.

Pada awal pertandingan Fran/Pia dapat mengendalikan permainan. Memasuki pertengahan game pertama, keadaan berbalik karena mereka melakukan banyak kesalahan yang menguntungkan lawan sehingga mereka kalah telak 10-21. “Game pertama saya terlalu berhati-hati sehingga malah banyak membuat kesalahan,” kata Fran.

Kekalahan di game pertama membuat Fran/Pia bangkit. Mereka kemudian bermain lebih menekan sehingga bisa mengendalikan permainan sekaligus memenangkan dua game selanjutnya, 21-19, 21-16.

Kemenangan ini, kata Fran akan menjadi modal mereka menghadapi pasangan unggulan ketiga Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba dari Polandia di perempat final besok. “Kami belum pernah bertemu mereka, tetapi secara garis besar saya tahu tipikal permnainan mereka,” kata Fran.


RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

55 menit lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

1 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

2 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

3 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

4 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

4 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

6 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

8 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

Apriyano / Fadia mengikuti langkah Gregoria Mariska Tunjung, memetik kemenangan dan menyumbang poin di laga perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

8 jam lalu

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kunci kemenangannya atas Ratchanok Intanon di laga Indonesia vs Thailand di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

9 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

Gregoria Mariska Tunjung menyumbang poin pertama untuk Indonesia saat menghadapi Thailand di Piala Uber 2024 usai mengalahkan Ratchanok Intanon.

Baca Selengkapnya