Angga/Ricky Benamkan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang

Reporter

Kamis, 2 April 2015 20:33 WIB

Turnamen bulu tangkis Maybank Malaysia Open. Artefak.org

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi mengikuti jejak seniornya, unggulan keempat Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke perempat final turnamen Bulu Tangkis Superseri Primer Malaysia Open 2015, setelah di babak 16 besar mengalahkan pasangan Korea unggulan kedelapan, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang, 14-21, 21-12, 21-12.

Kemenangan ini terasa istimewa terutama bagi Angga Pratama, sebab baru pertama kali setelah sebelumnya 6 kali kalah saat masih berpasangan dengan Rian Agung Saputra.

Bertanding di Stadion Putra, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis, 2 April 2015, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang bermain ulet. Kim/Kim beberapa kali menampilkan permainan net yang membuat pasangan Indonesia mati langkah dan menang 14-21.

Pada game kedua, Angga/Ricky mengubah taktik bermain mereka dengan tampil lebih agresif dan melayani permainan net pasangan Korea itu. Hasilnya, Angga/Ricky berbalik unggul 21-12.

Pada game ketiga, Angga dan Ricky bermain lebih sabar melayani Kim Gi Jung/Kim Sa Rang dengan sabar. Kesabaran Angga/Ricky membuat pasangan Korea sering melakukan kesalahan sendiri. Set penentuan inipun dimenangkan Angga/Ricky 21-12.

Ditemui setelah pertandingan, Angga Pratama nampak gembira. “Saya senang sekali karena ini kemenangan pertama saya atas Kim Gi Jung/Kim Sa Rang setelah 6 kali kalah saat berpasangan dengan Rian dulu,” kata Angga.

Angga mengakui, di game pertama mereka bermain terlalu bertahan dan kalah dalam permainan net. “Di game pertama tadi (kami bermain) kurang menyerang dan kami sering mati saat bermain net,” tambah Angga.

“Beruntung kami akhirnya menang,” kata Ricky menimpali penjelasan Angga.

MASRUR (KUALA LUMPUR)

Berita terkait

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

8 menit lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.

Baca Selengkapnya

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

48 menit lalu

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

Apriyani / Fadia harus mengakui keunggulan Lee So Hee / Baek Ha Na, pada babak semifinal Piala Uber 2024. Indonesia vs Korea Selatan imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

1 jam lalu

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis Indonesia untuk sementara unggul 1-0 dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

1 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

Gregoria Mariska Tunjung membuka kemenangan pertama Indonesia atas Korea Selatan pada babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

12 jam lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

13 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

14 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

Ganda putra Fajar / Daniel mengalahkan wakil Korea Selatan Ki / Kim lewat dua game langsung di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

Jonatan Christie menyudahi perlawanan sengit Cho Geon Yeop lewat pertarungan sengit tiga game di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

17 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

18 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya