Yon Gagal Pertahankan Gelar Juara Tenis Meja UT-Tempo

Reporter

Editor

Elik Susanto

Minggu, 23 Agustus 2015 15:20 WIB

Yon Mardiono. TEMPO/Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Kejutan terjadi pada babak penyisihan Kejuaraan Tenis Meja Nasional UT-Tempo 2015. Pada kategori umum nasional, pemain kawakan sekaligus juara bertahan Yon Mardiono gagal melangkah ke babak berikutnya.

Yon yang pada pertandingan pertama Pool A menang tiga set langsung atas lawannya, tidak berkutik ketika menghadapi Helmi dari Hanenda APL. Pemain 36 tahun itu terlihat kewalahan terhadap kecepatan Helmi. Yon akhirnya menyerah drngan straight set 7-11, 8-11, dan 6-11.

Helmi yang dari awal tidak gentar dengan nama besar musuhnya dan yakin bisa menang. "Kuncinya terus tenang dan fokus," ucap Helmi usai bertanding di kompleks UT Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Minggu 23 Agustus 2015.


Pada pertandingan berikutnya Yon ternyata terlihat makin terbebani. Melawan Julius, yang sebelumnya menang mulus tanpa kehilangan satu set pun, Yon kesulitan menemukan irama permainan terbaiknya.

Meski menang, pemain yang pernah mengikuti liga tenis meja di Swedia ini kesulitan merebut set pertama dari Julius dengan skor 11-9. Di set kedua, Yon terlihat seperti kehilangan fokus. Beberapa kali ia membuang poin hingga akhirnya set ini berakhir 8-11 untuk Julius.

Permainan Yon yang tidak benar-benar membaik akhirnya bisa memenangi dua set berikutnya 11-8 dan 13-11 dengan susah-payah di laga yang memakan waktu 1 jam ini.

Penampilan berbeda ditunjukkan oleh rekan satu tim Yon, Dahlan Haruri, yang berhasil mematahkan perlawanan 3 lawannya di Pool H tanpa kehilangan satu set pun. Pemain kidal ini berhak melaju ke babak perdelapanfinal dan melawan rekan setimnya Lucky Oktora.

Selain Dahlan, pemain-pemain unggulan lainnya seperti David Jacobs, Gilang Maulana, dan Ficky Supit, melenggang mulus ke babak berikutnya. Kejuaraan ini diselenggarakan kerja sama antara Universitas Terbuka dengan PT Tempo Inti Media Tbk.


BINTORO AGUNG S

Berita terkait

Penelitian Sebut Manfaat Main Tenis Meja buat Atasi Masalah Saraf

16 Februari 2024

Penelitian Sebut Manfaat Main Tenis Meja buat Atasi Masalah Saraf

Penelitian menemukan kaitan bermain tenis meja dan perbaikan kondisi penderita penyakit terkait saraf macam Parkinson dan multiple sclerosis.

Baca Selengkapnya

3 Berita Terkini Asian Para Games 2023 dari Cabang Judo, Tenis Meja, dan Bulu Tangkis

19 Oktober 2023

3 Berita Terkini Asian Para Games 2023 dari Cabang Judo, Tenis Meja, dan Bulu Tangkis

Para atlet blind judo NPC Indonesia melakukan adaptasi menjelang Asian Para Games 2023. Bagaimana dengan tenis meja dan bulu tangkis?

Baca Selengkapnya

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

30 Agustus 2023

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

Tempo Media Group akan menggelar malam penghargaan "Indonesia Entrepreneur Challenge 2023" (IEC) di Hotel Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

Pertandingan Olahraga Vindes Sport, Terakhir Viral Bahkan Voli: The Prediksi Vs The Actors

28 Agustus 2023

Pertandingan Olahraga Vindes Sport, Terakhir Viral Bahkan Voli: The Prediksi Vs The Actors

Vindes Sport milik Desta dan Vinvent Rompies beberapa kali adakan turnamen enternainment sport. Terakhir Bahkan Voli, The Prediksi Vs The Actors.

Baca Selengkapnya

TNI AD Gelar Bootcamp, Latih Wawasan Kebangsaan untuk Generasi Z

31 Juli 2023

TNI AD Gelar Bootcamp, Latih Wawasan Kebangsaan untuk Generasi Z

Indonesia telah memasuki masa bonus demografi yang berarti lebih banyak usia produktif atau kalangan muda.

Baca Selengkapnya

KONI Diminta Dukung Turnamen Tenis Meja di Kota Pekanbaru

30 Juli 2023

KONI Diminta Dukung Turnamen Tenis Meja di Kota Pekanbaru

Muflihun mengapresiasi panitia yang menggelar turnamen secara swadaya.

Baca Selengkapnya

SEA Games 2023: Tim Tenis Meja Indonesia Mulai Bertanding Sabtu, Pelatih Minta Pemain Rileks

12 Mei 2023

SEA Games 2023: Tim Tenis Meja Indonesia Mulai Bertanding Sabtu, Pelatih Minta Pemain Rileks

Tim tenis meja Indonesia akhirnya bisa kembali bertanding di SEA Games 2023 setelah absen pada dua edisi sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 7 Atlet Tenis Meja Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja

4 Mei 2023

Daftar 7 Atlet Tenis Meja Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja

Total ada 7 atlet yang terdiri dari 5 putra dan 2 putri serta 2 ofisial untuk tim tenis meja Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.

Baca Selengkapnya

SEA Games 2023: Keberangkatan Tim Tenis Meja Masih Tunggu Persetujuan Panitia Penyelenggara

4 Mei 2023

SEA Games 2023: Keberangkatan Tim Tenis Meja Masih Tunggu Persetujuan Panitia Penyelenggara

Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari akan bertemu panitia SEA Games 2023 pada Kamis, 4 Mei 2023 pada pukul 13.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Menpora: Ada Sanksi Jika Cabang Olahraga Tenis Meja Tak Berangkat ke SEA Games 2023

3 Mei 2023

Menpora: Ada Sanksi Jika Cabang Olahraga Tenis Meja Tak Berangkat ke SEA Games 2023

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan Indonesia bisa terkena sanksi Federasi Tenis Meja Internasional apabila tak mengirimkan wakil di SEA Games 2023.

Baca Selengkapnya