Tinju Kelas Berat Dunia, Tyson Fury Yakin Kalahkan Klitschko  

Reporter

Kamis, 26 November 2015 14:20 WIB

Juara dunia kelas berat Vladimir Klitschko, berfoto dengan kakaknya Vitali Klitschko setelah menang atas lawannya asal Australia Alex Leapai dalam pertarungan perebutan gelar kelas berat WBO di Oberhausen (26/4). Klitschko menang setelah mengalahkan KO Alex Laepai pada ronde ke-6. AP/Frank Augstein

TEMPO.CO, Jakarta - Petinju kelas berat Inggris Raya, Tyson Fury, menyatakan pertarungannya melawan juara dunia tinju asal Ukraina, Wladimir Klitschko, akan menjadi laga yang mudah. Pertarungan berlangsung di Esprit Arena, Dusseldorf, Jerman, Sabtu malam.

“Saya melihat banyak kelemahannya dan saya akan menyerang sisi itu dengan cepat,” kata Fury, 27 tahun. “Orang mungkin mengatakan saya hanya menggertak karena dia ‘super-juara’ dan memegang sabuk juara dunia selama sebelas tahun. Tapi saya dapat mendiktenya dan Anda akan melihat apa yang saya maksudkan pada Sabtu malam mendatang.”

Fury memang boleh berkoar-koar seperti itu. Catatan laga tidak buruk. Menang 24 kali, 18 laga di antaranya membuat lawan nyungsep alias knocked out.

Tentu belum sebanding dengan Klitschko, yang dua belas tahun lebih tua. Dia merupakan juara dunia tinju kelas berat versi World Boxing Association (WBA) Super, World Boxing Organization (WBO), International Boxing Federation (IBF), dan International Boxing Organization (IBO). Rekornya fantastis, 64 kali menang (53 di antaranya menang KO). Dia baru kalah tiga kali.

Berbeda dengan Fury yang menggebu-gebu, Klitschko disebutnya sangat istimewa. Menurutnya, dia punya banyak karakter. “Sudah begitu, banyak petinju yang saya hadapi, tapi belum pernah melawan petinju seperti dia,” kata Klitschko, peraih medali emas tinju kelas berat super Olimpiade Atlanta 1996. Suatu ketika, Fury memang pernah menyombongkan diri sebagai Muhammad Ali di zaman modern.

Kedua petinju menyatakan siap untuk saling gebuk demi menjadi yang terbaik. Hanya satu masalahnya, Fury merasa kurang pas dengan sarung tinju yang akan dipakai dalam pertarungan nanti. “Kurang nyaman di bagian jempol,” katanya.

Tapi bukan Fury namanya kalau kehabisan omongan. “Tapi kalau enggak ada juga yang pas, saya akan menghadapinya dengan tangan kosong,” ujarnya berseloroh.



SKYSPORTS | BBC | BOXREC | AGUS B

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

20 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

26 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

26 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

29 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

32 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

56 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

56 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

57 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

58 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

58 hari lalu

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan melawan Oleksandr Usyk untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya