Super Series Finals, Tontowi/Liliyana Yakin Rebut Trofi  

Reporter

Rabu, 9 Desember 2015 09:56 WIB

Pebulu tangkis Tontowi Ahmad (kiri)/Liliyana Nasir (kanan) berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya Rafiddias Nugroho/Vita Marissa dalam pertandingan ganda campuran Yonex Sunrise Indonesian masters 2015 di Gedung Cakrawala, Malang, Jawa Timur, 4 Desember 2015. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet ganda campuran bulu tangkis andalan Indonesia, Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir, menargetkan perolehan gelar dalam turnamen BWF World Super Series Finals 2015 yang diselenggarakan pada Rabu, 9 Desember, hingga Minggu, 13 Desember 2015, di Dubai, Uni Emirat Arab.

"Kami menargetkan gelar juara buat Tontowi-Liliyana. Peluang mereka untuk menang pada setiap turnamen selalu terbuka, meskipun mereka belum pernah memenangi satu pun turnamen Super Series sepanjang 2015," kata pelatih ganda campuran pelatihan nasional Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia, Nova Widianto, di Dubai, seperti dijelaskan Tim Humas dan Media Sosial PBSI dalam siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Rabu.

Pasangan atlet yang akrab disapa Owi-Butet itu masuk grup A bersama pasangan Cina, Zhang Nan-Zhao Yunlei; pasangan Inggris, Chris Adcock-Gabrielle Adcock; dan pasangan Hong Kong, Lee Chun Hei Reginald-Chau Hoi Wai.

Nova mengakui Owi-Butet mampu merebut dua kemenangan dalam grup A untuk meraih tiket ke putaran semifinal.

Selain Owi-Butet, Indonesia juga menempatkan wakil lain pada nomor ganda campuran, yaitu Praveen Jordan-Debby Susanto. Praveen-Debby berada dalam grup B bersama pasangan Cina, Liu Cheng-Bao Yixin; pasangan Korea Selatan, Ko Sung-hyun-Kim Ha-na; dan pasangan Joachim Fischer Nielsen-Christinna Pedersen dari Denmark.

"Saya merasa hasil undian untuk kedua pasangan kita untuk Super Series final ini sudah cukup bagus. Meskipun akan bersaing ketat dengan Zhang-Zhao, Owi-Butet punya peluang menang atas Chris-Gabrielle dan Lee-Chau. Zhang-Zhao pun punya penampilan yang menurun pada beberapa turnamen sebelumnya," ujar Nova.

Nova mengatakan Praveen-Debby juga punya peluang untuk meraih kemenangan pada grup B, menyusul kemenangan pasangan Indonesia itu pada laga-laga terakhir atas tiga pasangan lain. "Kondi-/Debby. Owi-Butet sudah cukup istirahat karena mereka tidak ikut dalam turnamen Hong Kong Terbuka pada November," tutur Nova.

Selain dua pasangan itu, Indonesia menurunkan dua wakil lain pada nomor ganda putra dan ganda putri. Pada nomor ganda putra, Indonesia menempatkan pasangan Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan. Sedangkan pada nomor ganda putri, Indonesia menempatkan pasangan Greysia Polii-Nitya Krishinda Maheswari.

ANTARA


Berita terkait

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

2 jam lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

3 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

4 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

Ganda putra Fajar / Daniel mengalahkan wakil Korea Selatan Ki / Kim lewat dua game langsung di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

5 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

Jonatan Christie menyudahi perlawanan sengit Cho Geon Yeop lewat pertarungan sengit tiga game di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

7 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

8 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

9 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

9 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

10 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

10 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya