IMI Gelar Kejuaraan Drag Bike di Makassar April 2016  

Reporter

Selasa, 23 Februari 2016 04:14 WIB

Seorang pembalap mengendarai motornya dalam ajang Dragbike Championship 2012 di Parkir Timur Senayan, Jakarta, (15/12). Ajang balap ini untuk mengakomodir balapan liar agar sejumlah pembalap tidak melakukan balapan liar di jalan raya. Tempo/Fardi Bestari

TEMPO.CO, Makassar - Ketua Ikatan Motor Indonesia Sulawesi Selatan Subhan Aksa mengatakan bakal menggelar kejuaraan nasional drag bike di Jalur Pangkalan Udara Hasanuddin (bandara lama) pada April 2016. Acara tersebut digelar sesuai dengan hasil keputusan rapat kerja pengurus provinsi di Hotel Imperial Aryaduta pada Minggu, 21 Februari.

"Acara tersebut berbarengan dengan acara ulang tahun Angkatan Udara," tutur Subhan, Minggu malam, 21 Februari 2016.

Menurut dia, kejuaraan drag bike ini sudah 10 tahun tidak dilaksanakan. Mulai tahun ini, Subhan berjanji memperbanyak agenda balap agar kualitas para pembalap lebih meningkat, termasuk kejuaraan nasional Sidrap Night Prix (SNP) yang akan digelar sebanyak lima seri dan Motoprix pada pertengahan 2016.

Sepanjang 2016, ia menjelaskan, IMI telah menetapkan 181 lomba balap roda dua dan empat. Di antaranya 166 agenda untuk roda dua dan 15 agenda untuk roda empat. Agenda ini mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun lalu, yakni sebanyak 128 kegiatan.

Sementara itu, Kepala Bidang Roda Dua IMI Sulawesi Selatan Multazam mengatakan lomba yang bakal digelar ini untuk menguji kemampuan para pembalap lokal. Sebab, mereka akan menantang seluruh jagoan pembalap yang ada di Tanah Air.

“Masing-masing provinsi akan mengutus para pembalapnya. Jadi di sini diuji ketangguhan pembalap kita,” ujarnya.

Untuk kejuaraan balap motor Sidrap Night Prix (SNP) 2016, pembalap lokal juga bakal uji ketangguhan lantaran akan menjalani lima seri. Sebab, balapan ini disiapkan untuk balapan terbesar Indonesia, yakni Indo Prix.



DIDIT HARIYADI

Berita terkait

PKB Usulkan Azhar Arsyad Maju di Pilkada Makassar, Sebut Dia sebagai Simbol Partai di Sulsel

23 hari lalu

PKB Usulkan Azhar Arsyad Maju di Pilkada Makassar, Sebut Dia sebagai Simbol Partai di Sulsel

PKB Kota Makassar meraih lima kursi di DPRD kota itu pada pemilu legislatif atau Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

24 Istilah yang Penting Diketahui dalam Balapan MotoGP

32 hari lalu

24 Istilah yang Penting Diketahui dalam Balapan MotoGP

Simak 24 istilah penting dalam MotoGP, kejuaraan dunia balap motor paling bergengsi yang memiliki banyak fans di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemkot Makassar Borong Lima Penghargaan Top BUMD Award 2024

42 hari lalu

Pemkot Makassar Borong Lima Penghargaan Top BUMD Award 2024

Wali Kota Ramdhan Pomanto meraih Top Pembina BUMD 2024.

Baca Selengkapnya

3 Pembalap Indonesia Naik Podium di Asia Road Racing Championhip Thailand, Andi Gilang Juara

45 hari lalu

3 Pembalap Indonesia Naik Podium di Asia Road Racing Championhip Thailand, Andi Gilang Juara

Tiga pembalap Indonesia mampu naik podium di Asia Road Racing Championhip (ARRC) seri perdana. Andi Gilang juara.

Baca Selengkapnya

Warga Resah Area Bintaro Dijadikan Arena Balap Liar Jelang Sahur

46 hari lalu

Warga Resah Area Bintaro Dijadikan Arena Balap Liar Jelang Sahur

Perempatan Penabur, Bintaro, Kota Tangerang Selatan kerap dijadikan arena balap liar para remaja menjelang sahur

Baca Selengkapnya

Lagi, Anggota KPPS di Makassar Meninggal Dunia

20 Februari 2024

Lagi, Anggota KPPS di Makassar Meninggal Dunia

Anggota KPPS Muhammad Fahriansyah, 26 tahun, yang bertugas di TP) 12 Kelurahan Lariang Bangi, Kecamatan Makassar, meninggal

Baca Selengkapnya

45 Tahun Valentino Rossi, Kisah Sang Legenda motoGP

16 Februari 2024

45 Tahun Valentino Rossi, Kisah Sang Legenda motoGP

Valentino Rossi, seorang ikon dalam dunia balap motor, telah menorehkan sejarah sebagai salah satu pembalap terhebat sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Makassar Menuju Resilient City dengan Pertumbuhan yang Inklusif

29 Januari 2024

Makassar Menuju Resilient City dengan Pertumbuhan yang Inklusif

Visi Danny Pomanto membangun resiliensi dan pertumbuhan inklusif Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

10 Januari 2024

10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

Daftar tempat wisata di Makassar yang populer, di antaranya Pantai Losari, Fort Rotterdam, hingga Pulau Khayangan. Berikut ini informasi lokasinya.

Baca Selengkapnya

Makassar, Kota Sehat yang Diarenya Meningkat

31 Desember 2023

Makassar, Kota Sehat yang Diarenya Meningkat

Jamban itu digunakan oleh lima orang. Mereka berdomisili di Kelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.

Baca Selengkapnya