Argentina Merebut Juara Piala Davis

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Senin, 28 November 2016 20:02 WIB

Petenis Argentina Juan Martin Del Potro mengembalikan bola kepada petenis Serbia Novak Djokovic dalam pertandingan ATP World Tour Finals di O2 Arena, London, Inggris, Kamis (7/11). AP/Sang Tan

TEMPO.CO, Zagreb - Argentina mengalahkan tuan rumah Kroasia dengan 3-2 dalam Final Grup Dunia Piala Davis pada Senin dini hari 28 November 2016. Argentina adalah satu-satunya negara dalam sejarah 116 tahun Piala Davis yang telah mencapai empat kali di final tanpa memenangkan gelar. Sementara Kroasia menargetkan gelar kedua setelah mengalahkan Slovakia di final tahun 2005.

Andalan Argentian Juan Martin Del Potro, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada saat Kroasia akan memastikan juara di hari ketiga. Saat menghadapi Marin Cilic, Del Potro hampir saja kalah setelah dua set pertama menyerah. Namun, dia berhasil bangkit dan memenangi tiga set berikutnya dalam pertarungan best of five.

Del Potro terlihat pantang menyerah. Padahal, dia baru kembali bermain setelah dua tahun didera cedera. Dia telah menjalani istirahat panjang, namun berhasil meyakinkan timnya sudah bisa tampil sempurna sejak tiga bulan lalu. Buktinya, dia mampu merebut medali perak Olimpiade Rio pada Agustus lalu.

Pada hari pertama, Del Potro juga menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Andalan tuan rumah, Marin Cilic, memetik kemenangan perdana dengan mengalahkan Federico Delbonis dalam pertarungan sengit selama 3,5 jam. Pertandingan berikutnya, Del Potro membalas dengan mengalahkan Ivo Karlovic dalam pertarungan yang tak kalah ketat dengan berakhir pada game ke-11 set keempat.

Pada hari kedua, Kroasia unggul 2-1 setelah pasangan tuan rumah berhasil memetik kemenangan. Kapten tim Kroasia Zeljko Krajan mengatakan bahwa ia puas setelah hari kedua dengan hasil unggul melalui pasangan ganda mereka. Pasangan tuan rumah, Cilic/Ivan Dodig, mengalahkan Martin del Potro/Leonardo Mayer. "Sulit untuk percaya bahwa kami bisa memiliki dua kemenangan,” kata Krajan.

Cilic yang menjadi petenis peringkat enam dunia dan nomor satu di Kroasia berusaha untuk merebut kemenangan di hari ketiga. Namun, tenaganya sepertinya cukup terkuras setelah pekan lalu tampil di ATP World Tour Final di London. Meski mendapat dukungan dari 12 ribu penonton, dia menyerah menghadapi Del Potro di hari terakhir sehingga kedudukan menjadi 2-2. "Saya tidak pernah mengatakan pertandingan akan mudah. Ini adalah final," kata Cilic.

Delbonis akhirnya menjadi penentu kemenangan Argentina setelah mengalahkan Karlovic dengan tiga set langsung. "Ini sangat menakjubkan," kata Delbonis. "Kami merasa bisa melakukannya meskipun tertinggal setelah pertandingan ganda."



Hasil Final Grup Dunia Piala Davis



Pertandingan pertama (Jumat)


Advertising
Advertising


Marin Cilic vs Federico Delbonis 6-3, 7-5, 3-6, 1-6, 6-2
Ivo Karlovic vs Juan Martin Del Potro 4-6, 7-6 (8-6), 3-6, 5-7



Pertandingan kedua (Sabtu)



Marin Cilic/Ivan Dodig vs Juan Maritn Del Potro/Leonardo Mayer 7-6 (7-2), 7-6 (7-4), 6-3



Petandingan ketiga (Minggu)



Marin Cilic vs Juan Martin Del Potro 7-6 (7-4), 6-2, 5-7, 4-6, 3-6.
Ivo Karlovic vs Federico Delbonis 3-6, 4-6, 2-6



TENNIS.COM| DAVISCUP.COM| ANTO





Berita terkait

Jannik Sinner Tampil Cemerlang, Tim Tenis Italia Rebut Piala Davis 2023 dengan Kalahkan Australia

27 November 2023

Jannik Sinner Tampil Cemerlang, Tim Tenis Italia Rebut Piala Davis 2023 dengan Kalahkan Australia

Jannik Sinner tampil sensasional untuk membawa tim tenis Italia menjuarai Piala Davis (Davis Cup) 2023 dengan mengalahkan Australia.

Baca Selengkapnya

Piala Davis 2021: Tim Tenis Indonesia Dikalahkan Barbados 1-3

19 September 2021

Piala Davis 2021: Tim Tenis Indonesia Dikalahkan Barbados 1-3

Tim tenis Indonesia harus mengakui keunggulan Barbados dan takluk 1-3 dalam pertandingan babak pertama Grup II Dunia Piala Davis 2021.

Baca Selengkapnya

Piala Davis 2021: Tim Tenis Indonesia Imbangi Barbados pada Hari Pertama

18 September 2021

Piala Davis 2021: Tim Tenis Indonesia Imbangi Barbados pada Hari Pertama

Tim tenis Indonesia meraih hasil imbang saat berhadapan dengan Barbados pada dua laga pembuka babak pertama Grup II Dunia Piala Davis 2021.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Spanyol Lolos ke Perempat Final, Kroasia Tersingkir

21 November 2019

Davis Cup: Spanyol Lolos ke Perempat Final, Kroasia Tersingkir

Tim Spanyol lolos ke perempat final Turnamen Tenis Davis Cup, sementara juara bertahan Kroasia tersisih.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Ditekuk Selandia Baru 1-3, Indonesia Jalani Playoff

15 September 2019

Davis Cup: Ditekuk Selandia Baru 1-3, Indonesia Jalani Playoff

Indonesia harus menjalani playoff agar tetap bertahan di Grup 2 Davis Cup, usai dikalahkan Selandia Baru 1-3 di Jakarta, 14-15 September 2019.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Indonesia Ketinggalan 0-3 dari Selandia Baru

15 September 2019

Davis Cup: Indonesia Ketinggalan 0-3 dari Selandia Baru

Indonesia ketinggalan 0-3 dari Selandia Baru dalam laga Davis Cup Grup II Zona Asia Oceania, setelah ganda David Agung Susanto/Anthony Susanto kalah.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Ini Strategi Indonesia Menghadapi Selandia Baru, Besok

14 September 2019

Davis Cup: Ini Strategi Indonesia Menghadapi Selandia Baru, Besok

Indonesia kemungkinan akan mengubah susunan pemain ganda dalam laga Davis Cup hari kedua di Stadion Tenis GBK Senayan, Minggu 15 September 2019.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Selandia Baru Tak Remehkan Indonesia, Meski Unggul 2-0

14 September 2019

Davis Cup: Selandia Baru Tak Remehkan Indonesia, Meski Unggul 2-0

Selandia Baru tak mau meremehkan Indonesia dalam laga hari kedua Davis Cup Grup II Zona Asia Oceania, Minggu 15 September meskipun sudah unggul 2-0.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: David Kalah, Indonesia vs Selandia Baru 0-2

14 September 2019

Davis Cup: David Kalah, Indonesia vs Selandia Baru 0-2

David Agung Susanto gagal menyumbang angka, sehingga Indonesia ketinggalan 0-2 dari Selandia Baru di hari pertama Davis Cup Grup II Zona Asia Oceania.

Baca Selengkapnya

Davis Cup: Indonesia Ketinggalan 0-1 dari Selandia Baru

14 September 2019

Davis Cup: Indonesia Ketinggalan 0-1 dari Selandia Baru

Indonesia ketinggalan 0-1 dari Selandia Baru, setelah Muhammad Rifqi Fitriadi kalah 6-7, 3-6 dari Ajeet Rai dalam Davis Cup di Jakarta, Sabtu.

Baca Selengkapnya