Ade Rai Merasa Tak Kaget dengan Doping Binaragawan

Reporter

Selasa, 10 Januari 2017 23:01 WIB

Binaragawan Ade Rai. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Praktisi kebugaran yang pernah menjadi atlet binaraga nasional Ade Rai mengaku tidak terkejut mendengar kabar ada atlet binaraga yang tampil di Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat positif doping.

Dari 12 atlet PON XIX/2016 yang dinyatakan positif doping berdasarkan pemeriksaan urine di National Dope Testing Laboratory, India, delapan di antaranya adalah binaragawan.

"Itu bukan sesuatu yang mengegatkan, karena binaraga memang cabang olahraga yang paling banyak menyalahgunakan obat, bukan cuma di Indonesia tetapi juga di tingkat internasional," tutur Ade ketika dihubungi Antara dari Jakarta, Selasa.

Di Indonesia, lanjut pria yang bernama asli I Gusti Agung Kusuma Yudha Rai itu mengungkapkan, kejuaraan binaraga baik yang diadakan oleh Persatuan Angkat Berat, Binaraga, Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABBSI) maupun federasi binaraga lain, hampir tidak pernah memberlakukan uji doping pada atlet yang berpartisipasi.

"Ini menjadi tugas dan tanggung jawab PABBSI. Setelah adanya atlet positif doping di PON, PABBSI harus mengadakan uji doping di semua turnamen yang diselenggarakannya," ujar pemenang "Musclemania World" tahun 1996 tersebut.

PABBSI, menurut Ade, mesti berani menegakkan aturan demi menghasilkan atlet binaraga yang berprestasi secara jujur dan benar-benar hasil dari kerja keras.

Selain itu, hukuman bagi atlet positif doping diharapkannya juga diperberat, selain mengembalikan medali dan dilarang tampil dalam rentang beberapa tahun, juga diwajibkan memulangkan bonus serta seluruh gaji yang diterima selama persiapan kompetisi.

Adapun pada Senin (9/1) Ketua Umum Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX dan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XV Tahun 2016 Jawa Barat Ahmad Heryawan mengumumkan bahwa ada 12 atlet PON XIX/2016 dan dua atlet Peparnas XV/2016 Jawa Barat positif doping setelah dilakukan pemeriksaan urine di National Dope Testing Laboratory, India.

Para atlet tersebut merupakan peraih medali emas, perak dan pemecah rekor nasional. Sebanyak 12 atlet PON yang positif doping berasal dari cabang olahraga binaraga (delapan atlet), berkuda (satu atlet), angkat berat (satu atlet) dan menembak (dua atlet).

Sementara atlet Peparnas positif doping berasal dari cabang olahraga atletik dan tenis meja.

ANTARA

Berita terkait

GOR Tempat Firli Bahuri dan Syahrul Yasin Limpo Bertemu Eksklusif untuk Kalangan Tertentu

6 Oktober 2023

GOR Tempat Firli Bahuri dan Syahrul Yasin Limpo Bertemu Eksklusif untuk Kalangan Tertentu

Lapangan bulu tangkis tempat pertemuan Firli Bahuri dan Syahrul Yasin Limpo biasa dipakai pengusaha dan atlet

Baca Selengkapnya

Penjaga GOR Benarkan Pertemuan Syahrul Yasin Limpo-Firli Bahuri: Tanpa Main Bulu Tangkis

6 Oktober 2023

Penjaga GOR Benarkan Pertemuan Syahrul Yasin Limpo-Firli Bahuri: Tanpa Main Bulu Tangkis

Penjaga GOR Tangki, Jakarta Barat, membenarkan adanya pertemuan antara Ketua KPK Firli Bahuri dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo

Baca Selengkapnya

Mandalika Kembali Jadi Tuan Rumah Event Sport Tourism, Kali Ini Kejuaraan Binaraga Dunia

18 November 2022

Mandalika Kembali Jadi Tuan Rumah Event Sport Tourism, Kali Ini Kejuaraan Binaraga Dunia

Penyelenggaraan event ini menunjukkan bahwa nama dan potensi The Mandalika semakin dikenal dunia.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Gagal Bangun 14 Gelanggang Remaja, PSI: Anggaran Rp 432 Miliar

21 Oktober 2022

Anies Baswedan Gagal Bangun 14 Gelanggang Remaja, PSI: Anggaran Rp 432 Miliar

Rehabilitasi 14 gelanggang remaja gagal terealisasi pada tahun 2022 sampai masa jabatan Gubernur Anies Baswedan berakhir pada 16 Oktober 2022 lalu.

Baca Selengkapnya

Taliban Larang Atlet Binaraga Afghanistan Gunakan Pakaian Minim, Begini Batasannya

4 Juli 2022

Taliban Larang Atlet Binaraga Afghanistan Gunakan Pakaian Minim, Begini Batasannya

Taliban melarang atlet binaraga Afghanistan menggunakan pakaian terbuka, baik ketika latihan maupun saat berkompetisi. Bagaimana batasannya?

Baca Selengkapnya

Festival Olahraga Rakyat Kembali Digelar setelah 2 Tahun Vakum

8 Juni 2022

Festival Olahraga Rakyat Kembali Digelar setelah 2 Tahun Vakum

Pemerintah Kota Jakarta Pusat kembali menggelar Festival Olahraga Rakyat setelah vakum dua tahun.

Baca Selengkapnya

3 Cara Melatih dan Membangun Otot Dada

13 Mei 2022

3 Cara Melatih dan Membangun Otot Dada

Bagi atlet binaraga atau yang tertarik pada estetika otot, otot dada adalah bagian yang menentukan massa otot.

Baca Selengkapnya

Kisah Tragis Juara Mr Universe, Jatuh dari Lantai 2

12 Mei 2022

Kisah Tragis Juara Mr Universe, Jatuh dari Lantai 2

Mr Universe asal Australia jatuh dari gedung lantai 2. Dia mengalami luka dibagian tulang belakang.

Baca Selengkapnya

Dampak Lelang Akhir Tahun, DPRD: Banyak Proyek Mangkrak di Kabupaten Bogor

27 Desember 2021

Dampak Lelang Akhir Tahun, DPRD: Banyak Proyek Mangkrak di Kabupaten Bogor

Pada saat ini ada beberapa proyek Pemkab Bogor yang mangkrak, seperti pembangunan Gelanggang Olahraga Masyarakat di Cisarua dan Gunung Putri.

Baca Selengkapnya

PON Papua: Mengenal Jay Rambo, Atlet Binaraga yang Tak Mau Disebut Mirip Ade Rai

8 Oktober 2021

PON Papua: Mengenal Jay Rambo, Atlet Binaraga yang Tak Mau Disebut Mirip Ade Rai

Atlet binaraga perwakilan Provinsi Kalimantan Timur di PON Papua, Sujarwanto alias Jay Rambo, tidak mau lagi disebut mirip dengan Ade Rai.

Baca Selengkapnya