Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tinju Dunia: Golovkin Laris di Meksiko Karena Lakukan Hal Ini

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Gennady Golovkin dalam kunjungannya di Stadion Azteca, Mexico City pada 22 November 2017. (boxingscene.com)
Gennady Golovkin dalam kunjungannya di Stadion Azteca, Mexico City pada 22 November 2017. (boxingscene.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Juara tinju dunia kelas menengah WBC/WBA/IBF/IBO, Gennady ‘GGG’ Golovkin kembali ke rumahnya di Los Angeles, setelah kunjungannya ke Meksiko, yang merupakan tanah gaya pertarungan tinjunya. Ia berkunjung bersama pelatihnya, Abel Sanchez dan promotor, Tom Loeffer.

Golovkin melakukan kunjungannya minggu ini untuk bertemu dan berterima kasih kepada penggemarnya atas dukungannya selama ini. Pada kunjungannya tersebut, Golovkin muncul pada jeda pertandingan NFL (kompetisi American Football) antara Oakland Raiders vs New England Patriots di Stadion Azteca.

Kemunculannya tersebut disambut oleh tepuk tangan seratus ribu penonton yang ada di stadion tersebut. Kemudian seisi stadion meneriaki “Triple G” (julukan Golovkin) kepadanya berulang kali.

Baca: Rekor Baru Tinju Dunia, Zolani Tete Menang KO Hanya 11 Detik!

Keesokan harinya, Walikota Mexico City Miguel Angel Mancera, menjadikan Golovkin sebagai tamu kehormatan di kota tersebut. Penghargaan tersebut merupakan apresiasi untuk Golovkin, karena sudah memberikan dukungan kepada korban gempa disana.

Pada akhir kunjungannya, Golovkin menyambangi Rumah Sakit Anak Moctezuma. Di rumah sakit tersebut, Golovkin memberikan pelukan dan mainan kepada anak-anak yang sedang melawan kanker. Petinju asal Kazakhstan tersebut juga menghabiskan waktu bersama keluarga korban. Ia didampingi oleh Kepala Kementerian Kesehatan Armando Ahued Ortega dan Presiden Dewan Tinju Dunia (WBC) Mauricio Sulaiman.

“Hati saya benar-benar tersentuh mengunjungi anak-anak di rumah sakit. Sangat menyenangkan memberikan momen spesial untuk mereka selama sehari,” ujar Golovkin.

Baca: Tinju Dunia: Kenangan Mike Tyson Puasa Seks Selama 5 Tahun

Scroll Untuk Melanjutkan

“Saya menghormati dokter dan perawat yang merawat mereka setiap hari. Saya hanya bersyukur kepada Tuhan dapat mengunjungi dan membawa senyum ke wajah mereka,” kata Golovkin lagi.

Golovkin juga menyatakan merasa senang dapat menjadi tamu kehormatan dan Duta Internasional untuk Mexico City. Ia juga mengungkapkan syukur atas apa yang telah ia terima.

Sebelumnya Golovkin pernah menyatakan ia menyukai Meksiko. Pernyataan tersebut ia lontarkan sebelum bertarung dengan Saul ‘Canelo’ Alvarez di Las Vegas, 16 September 2017.

Baca: Dapat Ilham Saat Dipukul KO Ali, George Foreman Kini Kaya Raya

“Saya menyukai gaya bertarung Meksiko. Saya menyukai makanan Meksiko dan memakannya setiap hari. Saya suka tradisi Meksiko. Aku dikelilingi olehnya. Saya punya banyak teman Meksiko. Saya punya darah Meksiko,”ujar Golovkin.

Golovkin adalah salah satu juara tinju dunia yang paling menjadi pusat perhatian saat ini. Reputasinya sebagai Raja KO menjadikannya terkenal dan ditakuti lawan. Golovkin memenangi 89 persen laganya dengan KO, tanpa sekalipun kalah atau seri. Dia punya rekor 37-0-0 (33 KO). Di usianya yang sudah 35 tahun, ia masih jadi ancaman bagi lawan-lawannya.

BOXING SCENE | NAWIR ARSYAD AKBAR

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

2 hari lalu

Petugas polisi Ekuador berdiri di luar kedutaan Meksiko tempat mereka memindahkan paksa mantan Wakil Presiden Ekuador Jorge Glas di Quito, Ekuador 5 April 2024. REUTERS/Karen Toro
Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

Meksiko sebelumnya telah mengajukan banding ke ICJ untuk memberikan sanksi kepada Ekuador karena menyerbu kedutaan besarnya di Quito.


Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

19 hari lalu

Petinju Tyson Fury. Action Images via Reuters/Andrew Couldridge
Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.


Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

24 hari lalu

Gerhana matahari total terlihat di Dallas, Texas, AS, 8 April 2024. NASA/Keegan Barber
Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

Cerita orang-orang yang menikmati dan berburu fenomena gerhana matahari total di Amerika Utara. Tetap terpukau meski sebagian terganggu awan.


Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

25 hari lalu

Jake Paul berpose setelah mengalahkan Nate Diaz dalam pertandingan tinju di American Airlines Center, Texas, AS, 5 Agustus 2023. Kevin Jairaj-USA TODAY Sports
Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul


Meksiko Menyambut Kepulangan Staf Kedutaan setelah Serangan Pasukan Ekuador

25 hari lalu

Jorge Glas. Wikipedia
Meksiko Menyambut Kepulangan Staf Kedutaan setelah Serangan Pasukan Ekuador

Meksiko menyambut kembalinya personel kedutaan besarnya dari Ekuador pada Minggu, dua hari setelah mereka disebu pasukan Ekuador


5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

25 hari lalu

Mantan petinju kelas berat, George Foreman. (tvovermind.com)
5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.


Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

26 hari lalu

Petugas polisi Ekuador berdiri di luar kedutaan Meksiko tempat mereka memindahkan paksa mantan Wakil Presiden Ekuador Jorge Glas di Quito, Ekuador 5 April 2024. REUTERS/Karen Toro
Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

Nikaragua bergabung dengan Meksiko memutuskan hubungan dengan Ekuador setelah pasukan menyerbu kedutaan Meksiko di Quito.


Nikaragua Putuskan Hubungan dengan Ekuador setelah Penggerebekan di Kedutaan Meksiko

26 hari lalu

Presiden Ekuador Daniel Noboa. REUTERS
Nikaragua Putuskan Hubungan dengan Ekuador setelah Penggerebekan di Kedutaan Meksiko

Nikaragua memutuskan semua hubungan diplomatik dengan Ekuador, setelah polisi secara paksa masuk ke Kedutaan Besar Meksiko


Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

26 hari lalu

Penampakan Gerhana Matahari Total yang diamati dari Pantai Airleu, Com, Distrik Lautem, Timor Leste, Kamis 20 April 2023. FOTO : Observatorium Astronomi ITERA Lampung  atau OAIL
Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

NASA telah mengumumkan akan terjadi gerhana matahari total pada 8 April 2024. Berikut lokasinya.


Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

28 hari lalu

Muhammad Ali saat masih berjaya sebagai juara dunia tinju kelas berat. (thesun.co.uk)
Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.