Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mick Schumacher Nyaman dengan Ferrari

Reporter

image-gnews
Mick Schumacher berdiri di podium, setelah meraih juara dua Kejuaraan Internasional Jerma Kart di Genk, Jerman, pada 4 Oktober 2014. bunte.de
Mick Schumacher berdiri di podium, setelah meraih juara dua Kejuaraan Internasional Jerma Kart di Genk, Jerman, pada 4 Oktober 2014. bunte.de
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Mick Schumacher, putra dari juara dunia Formula 1 tujuh kali, Michael Schumacher, merasa nyaman dengan suasana di garasi Ferrari ketika ia menjalani tes bersama tim berlogo "Kuda Jingkrak" di Bahrain, Selasa, sekaligus mencatatkan waktu tercepat kedua setelah pebalap Red Bull Max Verstappen.

Di trek yang diguyur hujan, sama ketika sang ayah memenangi untuk pertama kali balapan Grand Prix Bahrain 15 tahun lalu, Schumacher muda mencatatkan waktu lebih lambat 0,597 detik dari sang pebalap Belanda itu.

Waktu tercepatnya 1 menit 29,976 detik dibuat Schumacher menggunakan kompon ban terlunak C5. Dia juga melahap 56 lap di tes yang sempat terganggu oleh cuaca buruk di hampir sebagian besar hari itu, demikian Reuters pada Rabu pagi.

Baca: Mick Schumacher Gabung ke Ferrari, Ikuti Jejak Ayahnya

"Aku sangat menikmati hari ini. Berada di garasi sejak pertama kali terasa seperti di rumah sendiri dengan banyak orang yang mengenalku sejak aku masih muda," kata Mick.

Pebalap berusia 20 tahun asal Jerman itu membuat debut di balapan Formula 2 pada akhir pekan lalu di Sirkuit Sakhir, Bahrain dengan finis kedelapan dan keenam di dua balapan.

Schumacher menjadi pebalap tercepat ketika tes sebelum di lima menit terakhir Verstappen memperbaiki catatan waktunya untuk keluar sebagai yang tercepat hari itu.

"SF90 luar biasa karena tenaga yang ia miliki, tapi juga halus ketika dikendarai, dan itu lah kenapa aku sangat menikmatinya," kata Mick.

"Aku terkesan dengan kekuatan pengereman mobil F1. Sepertinya kalian bisa mengerem belakangan dan menundanya lagi dan mobil tetap akan bisa berbelok."

Juara seri F3 Eropa itu juga akan melakukan tes dengan mobil F1 Alfa Romeo yang bermesin Ferrari pada Rabu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hari ini merupakan yang pertama kali bagi Mick merasakan pengalaman mengendarai mobil F1 modern, setelah sebelumnya pernah mengendari mobil Benetton, yang dikendarai oleh sang ayah untuk merebut gelar juara 1994, di Sirkuit Spa-Francorchamps sebelum GP Belgia 2017.

Michael Schumacher, pemegang rekor kemenangan terbanyak yaitu 91, meraih gelar juara dengan Ferrari sebanyak lima kali pada 2000-2004.

Michael pensiun dari Ferrari dan F1 pada 2006 sebelum kembali lagi di balapan jet darat itu bersama Mercedes pada 2010-2012.

Ayah Mick saat ini menjalani perawatan setelah mengalami cedera kepala parah karena kecelakaan ketika bermain ski di pegunungan Alpen, Prancis, pada Desember 2013. Tahun ini dia genap berusia 50 tahun.

Mick, yang bergabung dengan akademi balap Ferrari pada Januari, menjadi satu-satunya pebalap debut di trek Sakhir yang diwarnai oleh hujan ketika tes hari ini.

Lewis Hamilton, juara GP Bahrain tahun ini, mencatatkan waktu tercepat keenam.

"Kami membalap di trek yang sama seperti yang kita pakai sepanjang akhir pekan, tapi kondisi (trek) menyebabkan kita menghadapi rintangan yang berbeda hari ini," kata juara dunia F1 lima kali itu.

Juara dunia dua kali Fernando Alonso juga kembali duduk di kokpit mobil F1 untuk melakukan tes ban Pirelli yang dikembangkan untuk musim 2020 dengan McLaren MCL34 di Sakhir.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

1 hari lalu

Kejaksaan Agung menyita mobil Ferrari milik tersangka Harvey Moeis pada Kamis malam, 25 April 2024.TEMPO/Advist Khoirunikmah
Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

Kejaksaan Agung kembali menyita mobil mewah milik tersangka dugaan korupsi PT Timah, Harvey Moeis.


Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

5 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.


Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

6 hari lalu

Max Verstappen (kanan) di Formula 1 Cina 2024. (Dok F1)
Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.


Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

6 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull. REUTERS/Issei Kato
Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

7 hari lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

7 hari lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

7 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

13 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.


Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

19 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.


Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

19 hari lalu

Pembalap F1 dari rim Red Bull, Max Verstappen. REUTERS/Hamad I Mohammed
Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

Red Bull finis satu-dua di Formula 1 Jepang 2024, Minggu, 7 April 2024. Max Verstappen juara, diikuti Sergio Perez.