TEMPO.CO, Jakarta - Christopher Rungkat dan Rifqi Fitriadi memastikan kemenangan tim Indonesia atas Venezuela saat turun di partai ganda pada hari kedua laga Playoff Grup II Piala Davis di Stadion Tenis Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 5 Maret 2022.
Christo / Rifqi berhasil memenangi pertandingan dengan skor 6-1, 7-5 melawan ganda Venezuela, Luis David Martinez / Jordi Munoz-Abreu. Hasil itu sekaligus membuat Indonesia bertahan di Grup II dalam kejuaraan tenis beregu putra paling bergengsi di dunia itu.
Christo menilai kunci kemenangan mereka karena berupaya konsisten dengan strategi permainan. "Saya kira dengan kualitas Rifqi hari ini, dia menunjukkan sudah bisa bersaing dengan pemain-pemain David Luis yang merupakan pemain top dunia," tutur Christo dalam konferensi pers usai pertandingan.
Christo / Rifqi mengawali partai ganda dengan mulus pada set pertama saat unggul 3-0 dari Martinez/Abreu. Pada gim keempat, ganda Venezuela berhasil meruntuhkan pertahanan ganda Indonesia ketika Rifqi banyak melakukan kesalahan sendiri.
Christo dan petenis tunggal putra peringkat pertama Indonesia, Rifqi, kemudian kembali mendominasi pertandingan untuk mengamankan set pertama. Namun, keduanya sedikit mengalami kesulitan pada set kedua saat Martinez/Abreu mencuri gim pertama dan bermain lebih agresif.
Set kedua berjalan ketat dengan poin saling berkejaran. Titik balik penentu kemenangan saat Christo / Rifqi berhasil meninggalkan Martinez / Abreu pada kedudukan 6-5 untuk mengunci kemenangan.
"Saya juga mau kasih kredit tim Venezuela yang sudah jauh-jauh datang dari Venezuela ke Indonesia dengan karantina dan lain-lain. Mereka memberikan perlawanan cukup bagus dari kemarin sampai hari ini," ujar Christo.
Christopher Rungkat sekali lagi mengapresiasi Rifqi yang dinilai dapat menjadi tulang punggung Indonesia dalam berbagai turnamen dunia.
"Kalau misalkan Rifqi bisa mengeksplor dirinya di turnamen-turnamen kelas dunia beberapa tahun ke depan, dia bisa menjadi pemain yang sangat berkualitas dan bisa berkontribusi banyak buat Indonesia di kancah internasional multievent dan lainnya," kata Christo.
Sementara Rifqi amat senang dengan penampilannya. Dia juga mengapresiasi pelatih dan pemain senior yang membuatnya nyaman di lapangan dan lebih percaya diri bermain di hadapan masyarakat Indonesia.
"Saya bangga dengan seluruh tim pada pertandingan hari ini. Special thanks buat bang Cristo yang kasih motivasi masukan dari luar lapangan maupun di lapangan yang bikin saya tetap nyaman bermain," kata Rifqi.
Pada laga hari pertama atau Jumat kemarin, Rifqi berhasil menggondol poin pertama untuk tim Davis Indonesia usai mengalahkan tunggal kedua Venezuela Francisco Lamas Villarroel 6-3, 6-4 pada pertandingan pembuka.
Christopher Rungkat kemudian berhasil membawa tim tenis Piala Davis Indonesia unggul 2-0 dari Venezuela setelah menang 7-6(4) 6-1 atas tunggal pertama Venezuela, Luis David Martinez. Dengan kemenangan laga Playoff Grup II tersebut, berikutnya tim Davis Indonesia akan berkompetisi di Piala Davis Grup II pada September 2022.
Baca: ITF Tangguhkan Keanggotaan Rusia dan Belarusia di Kancah Tenis Dunia