Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mantra Baru Lee Cheuk Yiu di Malaysia Open 2022

image-gnews
Lee Cheuk Yiu dan Loh Kean Yew usai pertandingan di Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa, 28 Juni 2022. Doc. BWF.
Lee Cheuk Yiu dan Loh Kean Yew usai pertandingan di Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa, 28 Juni 2022. Doc. BWF.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lee Cheuk Yiu memiliki mantra baru yang membuatnya berhasil tampil mengejutkan di Malaysia Open 2022. Sebelum tampil di turnamen BWF World Tour Super 750, ia juga berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan Chou Tien Chen di Indonesia dalam dua game langsung di Indonesia Open 2022.

Di Petronas Malaysia Open 2022, ia tampil solid melawan juara dunia Loh Kean Yew di Axiata Arena pada Selasa, 28 Juni 2022. Kesabarannya meladeni permainan rally dari wakil Singapura tersebut berbuah manis dengan kemenangan 21-19 21-12. Ia pun lolos ke babak kedua.

Lee menorehkan peningkatan performa dengan penampilannya yang lebih sabar. Keikutsertaannya dala pelatihan di Dubai bersama Viktor Axelsen juga dianggap mempengaruhi penampilannya di dua turnamen terakhir.

“Minggu lalu saya terlalu bersemangat ketika memenangkan game kedua. Kali ini saya mengendalikan pikiran saya dan mencoba untuk sedikit tenang, dan tidak terburu-buru, dan bermain poin demi poin," ujar Lee dikutip dari BWF Badminton.

Tunggal putra Hong Kong itu menambahkan, “Saya ingin meningkatkan ketangguhan mental saya. Saya ingin menjadi pemain top, jadi saya ingin berjuang untuk segalanya. Banyak pemain tahu gaya saya, jadi saya ingin berubah. Saya ingin menjadi lebih sabar.”

Hasilnya terwujud saat melakoni pertandingan babak pertama melawan Loh Kean Yew, dua atlet dengan gaya menyerang yang hampir sama. “Angin dari sisi saya sangat kencang di game pertama. Kepercayaan diri saya meningkat ketika saya memenangkan game pertama, itu sebabnya di game kedua saya tidak takut untuk memainkan pola apa pun.”

Pelatihannya di Dubai sebelum dua ajang di Indonesia, kata dia, telah membuat perbedaan. “Viktor menelepon saya untuk ke Dubai. Saya sangat senang dia mengundang saya dan saya menikmatinya. Ini lingkungan yang bagus. Fokusnya ada pada apa yang kami mainkan selama pertandingan, jadi saya merasa itu adalah latihan yang sangat bagus.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di pelatihan tersebut, Loh Kean Yew juga merupakan bagian penting.  Lee mengakui bahwa ia sempat canggung menghadapinya. “Berlatih di Dubai bersama, kami sangat mengenal satu sama lain, kami sangat dekat di luar lapangan. Tidak peduli siapa yang menang atau kalah, kami menikmati permainannya; mungkin lain kali dia bisa mengalahkanku."

“Sulit untuk menghadapi seseorang yang Anda kenal dengan baik. Tapi ini adalah pertandingan, tidak peduli seberapa dekat Anda, bermain bagus di lapangan adalah cara untuk menunjukkan rasa hormat satu sama lain.”

Adapun Loh Kean Yew mengaku kecewa dengan kekalahan di Malaysia Open 2022. Ia masih berusaha menerima kekalahan itu. “Saya cukup kecewa dengan permainan saya. Dia selalu menjadi lawan yang tangguh, tetapi saya lebih mengkhawatirkan permainan saya. Ada banyak kebiasaan buruk di lapangan yang harus saya ubah.”

Baca juga : Jadwal Malaysia Open 2022 Rabu 29 Juni: 6 Wakil Indonesia Berlaga

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

1 hari lalu

Tunggal putra Taiwan Chou Tien-chen saat ditemui di mixed zone Indonesia Open 2023, Selasa, 13 Juni 2023. TEMPO/Randy
Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.


Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

2 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, umumkan pensiun. Instageam
Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.


Main Sabar, Anthony Sinisuka Ginting Lolos ke Semifinal All England 2024 dengan Kalahkan Aexlsen

50 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Main Sabar, Anthony Sinisuka Ginting Lolos ke Semifinal All England 2024 dengan Kalahkan Aexlsen

Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak semifinal bulu tangkis All England 2024.


Kata Anthony Sinisuka Ginting Usai Sukses Melangkah ke 8 Besar All England 2024

51 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Tim Media PBSI
Kata Anthony Sinisuka Ginting Usai Sukses Melangkah ke 8 Besar All England 2024

Atlet tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, harus melalui pertandingan yang cukup ketat pada babak 16 besar All England 2024.


Viktor Axelsen Kecewa Berat Tersingkir Lebih Cepat di French Open 2024

57 hari lalu

Atlet bulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen. Doc. BWF.
Viktor Axelsen Kecewa Berat Tersingkir Lebih Cepat di French Open 2024

Viktor Axelsen tak habis pikir soal kegagalannya dalam ajang bulu tangkis French Open 2024. Ia kalah dari wakil China Taipei Wang Tzu Wei.


Hasil Indonesia Masters 2024: Anthony Sinisuka Ginting ke Semifinal Usai Kalahkan Loh Kean Yew

26 Januari 2024

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Humas PP PBSI
Hasil Indonesia Masters 2024: Anthony Sinisuka Ginting ke Semifinal Usai Kalahkan Loh Kean Yew

Anthony Sinisuka Ginting, mengatasi perlawanan sengit tunggal putra andalan Singapura, Loh Kean Yew, di Indonesia Masters 2024.


Gagal di Malaysia Open, PBSI Ingin Hasil Lebih Baik di India Open 2024

14 Januari 2024

Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Senin, 14 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Gagal di Malaysia Open, PBSI Ingin Hasil Lebih Baik di India Open 2024

Bagaimana PBSI mendongkrak prestasi atlet di India Open 2024 setelah hasil buruk di Malaysia Open?


Rekap Hasil Final Malaysia Open 2024: Cina Raih 2 Gelar Jadi Juara Umum, An Se Young Juara Baru

14 Januari 2024

Pemain bulu tangkis Korea Selatan, An Se-young. (Instagram/@a_sy_2225)
Rekap Hasil Final Malaysia Open 2024: Cina Raih 2 Gelar Jadi Juara Umum, An Se Young Juara Baru

An Se Young menjadi juara Malaysia Open 2024 setelah mengalahkan Tai Tzu Ying di final, lewat tiga game.


Hasil Malaysia Open 2024: An Se Young Jadi Juara Kalahkan Tai Tzu Ying di Final, Korea Selatan Raih 1 Gelar

14 Januari 2024

An Se Young. Instagram
Hasil Malaysia Open 2024: An Se Young Jadi Juara Kalahkan Tai Tzu Ying di Final, Korea Selatan Raih 1 Gelar

Duel An Se Young kontra Tai Tzu Ying di final Malaysia Open 2024 ini berlangsung dalam tiga game selama 58 menit.


Jadwal Final Malaysia Open 2024 Hari Ini, Cina Pastikan Raih 1 Gelar dari Ganda Putri

14 Januari 2024

Ilustrasi Bulu tangkis. ANTARA/Maha Eka Swasta
Jadwal Final Malaysia Open 2024 Hari Ini, Cina Pastikan Raih 1 Gelar dari Ganda Putri

Cina memiliki empat wakil, paling banyak di final Malaysia Open 2024 yang akan berlangsung Minggu, 14 Januari 2024, mulai 12.00 WIB.