Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekor Seo Seung Jae, Kawinkan Gelar Juara Dunia 2023 Ganda Putra dan Ganda Campuran

image-gnews
Pasangan Korea Seo Seung Jae dan Chae Yu Jung meraih gelar juara dunia 2023 di Kopenhagen, Denmark, Ahad, 27 Agustus 2023. Doc. BWF.
Pasangan Korea Seo Seung Jae dan Chae Yu Jung meraih gelar juara dunia 2023 di Kopenhagen, Denmark, Ahad, 27 Agustus 2023. Doc. BWF.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet bulu tangkis Korea Selatan, Seo Seung Jae, mencatatkan rekor pada Kejuaraan Dunia BWF atau BWF World Championships 2023. Ia melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan oleh pebulutangkis putra dalam 24 tahun terakhir.

Pada hari Minggu, 27 Agustus 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Seo Seung Jae memenangkan gelar ganda putra dan ganda campuran dengan dua penampilan sempurna pada final Kejuaraan Dunia BWF 2023. Capaian ini menjadi raihan penting pada era spesialisasi atlet bulu tangkis yang terakhir terjadi pada 1999 lewat kehadiran Kim Dong-moon.

Seo Seung Jae, bersama Chae Yu Jung, menjadi juara dunia pada nomor ganda campuran.  Ia berhasil mengalahkan favorit utama di nomor campuran, Zheng Si Wei / Huang Ya Qiong. Pasangan Korea tersebut mengagalkan usaha pasangan Cina mengincar gelar dunia keempat mereka. 

Seo dan Chae  kalah dalam sembilan pertandingan sebelumnya dari sang juara bertahan. Kali ini, mereka berhasil mengatasi game kedua yang tidak berjalan mulus dan akhirnya berhasil menang dengan skor 21-17 10-21 21-18.

Beberapa jam kemudian, Seo Seung Jae kembali. Berpasangan dengan  Kang Min Hyuk, ia menantang wakil tuan rumah, Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen. Ia menghadapi tekanan sekitar 10 ribu penonton pendukung yang berharap Kim / Anders meraih satu gelar untuk Denmark. 

Pertandingan berjalan ketat hingga akhir. Denmark unggul dalam reli pendek. Setelah pertandingan yang menegangkan, Kang / Seo berhasil memupus harapan tuan rumah meraih satu gelar. Mereka menang dengan skor 14-21 21-15 21-17. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seo Seung Jae menjadi pemain pria pertama dalam lebih dari dua dekade yang menjadi juara dunia ganda di Kejuaraan Dunia edisi yang sama. “Seung Jae telah memainkan pertandingan panjang di ganda campuran, jadi saya khawatir. Secara fisik dia baik-baik saja, tapi dia berkata jika kami mulai mengkhawatirkan kondisinya, kami tidak bisa fokus pada pertandingan kami sendiri. Jadi kami pikir lebih baik fokus pada permainan kami sendiri, dan itu berhasil,” kata Kang.

Seusai pertandingan, Seo Seung Jae, memuji performa timnya. “Tentu saja ini berkat semua dukungan yang kami terima dan kerja keras yang kami lakukan. Ini adalah hasil yang luar biasa bagi Korea. Korea belum pernah meraih medali emas dalam sembilan tahun terakhir, jadi ini adalah momen yang luar biasa. Ini bukan hanya pencapaian kami, ini adalah pencapaian seluruh tim Korea.”

Pasangan ganda putra Korea, Seo Seung Jae / Kang Min Hyuk, merayakan keberhasilan menjadi juara dunia 2023 di Denmark, Ahad, 27 Agustus 2023. Doc. BWF.

Selain menguasai nomor ganda putra dan ganda campuran, Korea meraih satu gelar lagi pada nomor tunggal putri. An Seyoung berhasil menjadi juara dunia 2023 setelah mengalahkan wakil Spanyol, Carolina Marin, dengan skor 21-12 dan 21-10.

Pilihan Editor: Apriyani / Fadia Sebut Medali Perak Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 Buah dari Proses dan Kesabaran

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Banyak Pemain Bulu Tangkis Indonesia yang Cedera, Apa Kata Ketua PBSI?

14 jam lalu

Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna (kanan). Foto: badmintonindonesia.org
Banyak Pemain Bulu Tangkis Indonesia yang Cedera, Apa Kata Ketua PBSI?

Banyak pemain bulu tangkis Indonesia yang cedera pada bulan ini. Apa Kata Ketua PBSI?


Hadapi Jadwal BWF World Tour Finals 2023, Gregoria Mariska Tunjung Utamakan 2 Hal

15 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Kredit: Tim Media PBSI
Hadapi Jadwal BWF World Tour Finals 2023, Gregoria Mariska Tunjung Utamakan 2 Hal

Gregoria Mariska Tunjung mengutamakan dua hal untuk persiapan tampil di BWF World Tour Finals 2023.


Bulu Tangkis: Raih 3 Gelar Juara Tahun Ini, Jonatan Christie Tak Ingin Berpuas Diri

15 jam lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Media PBSI
Bulu Tangkis: Raih 3 Gelar Juara Tahun Ini, Jonatan Christie Tak Ingin Berpuas Diri

Pemain bulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengatakan tidak ingin berpuas diri meskipun telah mengoleksi tiga gelar juara tahun ini.


Turnamen Bulu Tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2024 Digelar Januari, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya

22 jam lalu

DAIHATSU Indonesia Masters 2024. Istimewa
Turnamen Bulu Tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2024 Digelar Januari, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya

Harga tiket untuk menonton Daihatsu Indonesia Masters 2024 mulai Rp 90 ribu hingga Rp 1,1 juta, dan bisa dipesan mulai Selasa, 28 November 2023.


Daihatsu Kembali Jadi Sponsor Utama Indonesia Masters 2024

1 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putra Hongkong Lee Cheuk Yiu pada babak 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu, 25 Januari 2023. Anthony Sinisuka Ginting menang atas Lee Cheuk Yiu dengan skor 21-10, dan 21-12. TEMPO/M Taufan Rengganis
Daihatsu Kembali Jadi Sponsor Utama Indonesia Masters 2024

Turnamen bulu tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2024 akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, 23-28 Januari 2024.


Pelatih Evaluasi Capaian Gregoria Mariska Tunjung di China Masters 2023, Fokus BWF World Tour Finals?

1 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Kredit: Tim Media PBSI
Pelatih Evaluasi Capaian Gregoria Mariska Tunjung di China Masters 2023, Fokus BWF World Tour Finals?

Pelatih Indra Widjaja mengevaluasi capaian Gregoria Mariska Tunjung pada ajang China Masters 2023. Bagaimana kondisi cedera kakinya?


Anthony Sinisuka Ginting Masih Perlu Latihan Intens Jelang BWF World Tour Finals 2023

1 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Tim Media PBSI
Anthony Sinisuka Ginting Masih Perlu Latihan Intens Jelang BWF World Tour Finals 2023

Bagaimana kondisi cedera terkini Anthony Sinisuka Ginting, juga Jonatan Christie, menjelang ajang bulu tangkis BWF World Tour Final 2023?


Rekap Hasil Final China Masters 2023: Tuan Rumah Jadi Juara Umum, Jepang Bawa Pulang 2 Gelar

2 hari lalu

Chen Yu Fei berhasil menjuarai China Masters 2023. Instagram
Rekap Hasil Final China Masters 2023: Tuan Rumah Jadi Juara Umum, Jepang Bawa Pulang 2 Gelar

Tuan rumah menyabet tiga gelar juara dari ganda campuran, tunggal putri dan ganda putra di China Masters 2023.


Kondisi Terkini Jonatan Christie yang Cedera sebelum China Masters 2023

2 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Foto: Tim Media PBSI
Kondisi Terkini Jonatan Christie yang Cedera sebelum China Masters 2023

Pelatih Irwansyah berharap Jonatan Christie bisa pulih secepatnya agar dapat berlatih maksimal untuk persiapan menuju World Tour Finals 2023.


China Masters 2023: Tunggal Putra Gagal Sumbang Medali, Pelatih Irwansyah Bakal Tambah Porsi Latihan

2 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Tim Media PBSI
China Masters 2023: Tunggal Putra Gagal Sumbang Medali, Pelatih Irwansyah Bakal Tambah Porsi Latihan

Setelah China Masters 2023, pelatih tunggal putra Irwansyah akan memantapkan persiapan anak asuhnya untuk menghadapi World Tour Finals 2023.