Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Incar Final Proliga 2024, Jakarta Popsivo Polwan Kombinasikan Pemain Senior dan Junior

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Skuad Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta Popsivo Polwan diluncurkan menjelang Proliga 2024 di Jakarta, Selasa, 23 April 2023. ANTARA/Donny Aditra
Skuad Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta Popsivo Polwan diluncurkan menjelang Proliga 2024 di Jakarta, Selasa, 23 April 2023. ANTARA/Donny Aditra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang dimulainya Proliga 2024 pada 25 April, pelatih klub bola voli putri Jakarta Popsivo Polwan (JPP), Lardi, mengatakan tim kepelatihan sedang fokus meramu kombinasi antara pemain senior dan junior untuk membangun kekompakan bermain.

Ia mengatakan dalam latihan selama sebulan terakhir, para pemain JPP menjalani sejumlah simulasi permainan dan rotasi untuk menentukan komposisi yang tepat untuk kesolidan tim.

"Semoga usaha tersebut akan sesuai dengan harapan saat pertandingan nanti," kata Lardi kepada wartawan usai peluncuran skuad untuk Proliga musim ini, di Jakarta pada Selasa, 23 April.

Dia juga menjelaskan bahwa perpaduan pemain lokal dan asing juga terus dimatangkan karena musim ini, JPP telah mendatangkan Madison Rishel dan Irina Voronkova, dua pemain asing yang sarat pengalaman dan prestasi.

Rishel, yang berposisi sebagai outside hitter (pemukul luar), adalah pemain nasional Amerika Serikat sejak 2016 dan sudah berpengalaman di sejumlah liga utama bola voli Korea Selatan, Cina, dan Turki, sedangkan Voronkova adalah pemain andalan tim nasional Rusia.

Dua pemain lokal senior, Arsela Nuari Purnama dan Amalia Fajrina Nabila, diyakini akan menambah daya saing JPP pada musim ini.

Lardi mengakui sempat menghadapi kendala terkait waktu persiapan tim yang sempit karena pergantian kepala pelatih sebelumnya kepada dirinya, sehingga dia harus menyesuaikan komposisi pemain yang sudah ada.

Meski begitu, kata dia, seluruh tim telah bekerja keras untuk membangun kekuatan yang solid dalam menghadapi tantangan kompetisi satu musim ke depan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Intinya, kami berusaha memperbaiki peringkat yang telah dicapai pada musim lalu," ujar dia.

Soal peluang timnya dibandingkan klub-klub lawan, Lardi mengaku belum mengetahui persis peta kekuatan seluruhnya, tetapi dia mengatakan bahwa secara kualitas yang menjadi calon lawan kuat adalah Jakarta BIN dan Jakarta Elektrik PLN.

Meski demikian, dia menilai semua tim masih memiliki peluang yang sama, sehingga JPP saat ini cuma fokus untuk mematangkan persiapan.

Pada Proliga 2023, Jakarta Popsivo Polwan gagal menembus final four sehingga manajemen memasang target minimal untuk menembus babak final atau meraih posisi runner up pada musim ini.

Manajer Tim Bhayangkara Presisi dan Popsivo Polwan, Irjen Pol Pipit Rismanto, mengatakan klub kebanggaan Polri itu diyakini akan mampu bersaing dan memasuki babak final untuk meraih gelar juara Proliga 2024. 
"Targetnya harus juara. Minimal, masuk final," kata Pipit.

Pilihan Editor: Jakarta BIN Belum Pasti Lepas Megawati Hangestri ke Try Out V-League Korea Selatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Proliga 2024 Minggu 5 Mei: 3 Pertandingan Live, Jakarta LaVani Berjuang Bangkit

6 jam lalu

Jakarta Lavani Allo Bank. (PBVSI/Proliga)
Jadwal Proliga 2024 Minggu 5 Mei: 3 Pertandingan Live, Jakarta LaVani Berjuang Bangkit

Jadwal kompetisi bola voli Proliga 2024 akan kembali hadir Minggu, 5 Mei. Tiga pertandingan akan berlangsung termasuk LaVani.


Hasil Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Buat Kejutan, Kalahkan Jakarta STIN BIN 3-2

12 jam lalu

Palembang Bank SumselBabel. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Buat Kejutan, Kalahkan Jakarta STIN BIN 3-2

Tim bola voli putra Palembang Bank SumselBabel membuat kejutan dengan mengalahkan tim bertabur bintang Jakarta STIN BIN di Proliga 2024.


Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

21 jam lalu

Jakarta Popsivo Polwan. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

Tim putri Jakarta Popsivo Polwan berhasil mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro, yang tak diperkuat Gia, dengan skor 3-0 dalam lanjutan Proliga 2024.


Jadwal Proliga 2024 Sabtu 4 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Jakarta Pertamina Enduro dan STIN BIN

1 hari lalu

Pemain Jakarta Pertamina Enduro, Poli Shemanova dan Giovanna
Jadwal Proliga 2024 Sabtu 4 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Jakarta Pertamina Enduro dan STIN BIN

Jadwal Proliga 2024 akan kembali hadir pada Sabtu, 4 Mei 2024. Tiga pertandingan akan berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang.


Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1

1 hari lalu

Tim bola voli Jakarta Bhayangkara Presisi. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1

Tim bola voli putra Jakarta Bhayangkara Presisi kembali ke jalur kemenangan di arena Proliga 2024, dengan mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1.


Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Jakarta Livin Mandiri, Raih 3 Kemenangan Beruntun

1 hari lalu

Pevoli putri Bandung bjb Tandamata. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Jakarta Livin Mandiri, Raih 3 Kemenangan Beruntun

Tim bola voli Bandung Bjb Tandamata meraih tiga kemenangan berturut-turut di arena Proliga 2024, setelah mengalahkan Jakarta Livin Mandiri.


Megawati Hangestri 2 Kali Main, Jakarta BIN Terus Kalah di Proliga 2024: Simak Perbandingan Statistiknya

1 hari lalu

Pemain Jakarta BIN, Megawati Hangestri. (PBVSI/Proliga)
Megawati Hangestri 2 Kali Main, Jakarta BIN Terus Kalah di Proliga 2024: Simak Perbandingan Statistiknya

Megawati Hangestri belum mampu menunjukan sihirnya di Proliga 2024. Dalam dua laga yang dia ikuti, Jakarta BIN terus kalah.


Hasil Proliga 2024: Megawati Hangestri Kembali Gagal Bantu Jakarta BIN Hindari Kekalahan, Ditekuk Jakarta Popsivo

1 hari lalu

Megawati Hangestri dan para pemain Jakarta BIN di Proliga 2024. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Megawati Hangestri Kembali Gagal Bantu Jakarta BIN Hindari Kekalahan, Ditekuk Jakarta Popsivo

Tim bola voli putri Jakarta BIN menelan kekalahan untuk kedua kalinya di arena Proliga 2024, kali ini dari Jakarta Popsivo.


Jadwal Proliga 2024 Jumat 3 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Megawati Hangestri Bersama Jakarta BIN

2 hari lalu

Jakarta BIN saat berlaga di Proliga 2024. (PBVSI/Proliga)
Jadwal Proliga 2024 Jumat 3 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Megawati Hangestri Bersama Jakarta BIN

Jadwal bola voli Proliga 2024 Jumat, 3 Mei, akan menampilkan 3 pertandingan, termasuk aksi Megawati Hangestri bersama Jakarta BIN.


Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

2 hari lalu

Jakarta Pertamina Enduro. (Proliga/PBVSI)
Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

Giovanna Milana alias Gia membawa tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro mengalahkan Jakarta Electric PLN di pekan kedua Proliga 2024.