Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Raih 3 Emas PON 2024, Diananda Choirunisa Ingin Patahkan Stigma Perempuan Tak Bisa Bagi Waktu Antara Keluarga dan Karier

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Atlet panahan Jawa Timur, Diananda Choirunisa, saat menerima medali emas nomor recurve mixed PON Aceh-Sumut 2024 di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu, 15 September 2024. (ANTARA/FAJAR SATRIYO)
Atlet panahan Jawa Timur, Diananda Choirunisa, saat menerima medali emas nomor recurve mixed PON Aceh-Sumut 2024 di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu, 15 September 2024. (ANTARA/FAJAR SATRIYO)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet panahan Jawa Timur, Diananda Choirunisa, memborong tiga emas di Pekan Olahraga Nasional atau PON 2024 Aceh-Sumut. Ia mengatakan, ingin mematahkan stigma perempuan karier yang tak dapat membagi waktu antara keluarga dengan pekerjaan.

"Ya, dengan saya berdiri di sini sekarang membawa tiga medali emas, sebenarnya tujuannya ingin mematahkan stigma itu. Jadi prestasi itu udah nggak ada batasan usianya, nggak peduli sudah jadi ibu atau udah jadi istri tapi kalau mau berusaha kalau mau semangatnya masih tetap ada pasti bisa dapat lebih dari yang lain," kata Diananda Choirunisa kepada pewarta di Banda Aceh, Minggu.

Diananda yang turun di tiga nomor yakni recurve individu putri, recurve team putri, dan recurve team mixed memborong tiga medali emas selama pergelaran PON.

Menurut peraih medali perak Asian Games 2018 Jakarta-Palembang tersebut perannya sebagai perempuan karier tak dapat dilepaskan dari bantuan sejumlah pihak terutama sang suami maupun keluarga.

Faktor suami, Dani Pratama yang juga sama-sama menjadi atlet, membuat Diananda kerap menerima bantuan dari orang tua maupun mertua untuk mengasuh anak terutama ketika menjalani pelatihan nasional (pelatnas) dan sang suami masih menjalani kompetisi sepak bola di Liga Indonesia.

Atlet panahan Jawa Timur Diananda Choirunisa berpose bersama anak perempuannya setelah di arena PON 2024. ANTARA/Risky Syukur

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sebenarnya kalau untuk fokus dengan keluarga dan latihan itu ada bantuan dari banyak pihak ya, termasuk kayak dari orang tua, mertua, itu mendukung banget gitu. Jadi Kalau aku latihan, anak itu dijaga sama mama, sama mertua. Jadi kalau misalnya aku kangen atau gimana, anak itu aku bawa ke Jakarta," ujar atlet berusia 27 tahun tersebut.

Medali emas yang diraih oleh Diananda di PON Aceh-Sumut 2024 dipersembahkan untuk sang buah hati yang kebetulan memang diajak untuk menemaninya selama kompetisi yang pertama kali berlangsung di dua provinsi tersebut.

"Medalinya mau dipersembahkan buat anak saya, Daisa Araya. sama suami saya yang udah mendukung dan mendoakan saya dari jauh," kata Diananda Choirunisa.

Pilihan Editor: PON 2024: Sertu Adam Yazid Torehkan Hat-trick Medali Emas Taekwondo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Joe Aditya Jadi Perenang Tersukses di PON 2024, Raih Emas Ke-6 Seraya Pecahkan Rekor Nomor 100 Meter Gaya Bebas

5 jam lalu

Joe Aditya. (pon2024.id/Binsar Bakkara/PB PON)
Joe Aditya Jadi Perenang Tersukses di PON 2024, Raih Emas Ke-6 Seraya Pecahkan Rekor Nomor 100 Meter Gaya Bebas

Joe Aditya Wijaya Kurniawan kembali menambah raihan medali emasnya dari renang PON 2024. Ia menjadi perentang tersukes dengan 6 emas.


Dishub Sumut Luncurkan Transponsumut, Layanan Transportasi Wisata Gratis Bagi Kontingen PON 2024

6 jam lalu

Penjabat Gubernur Sumatera Utara, Agus Fatoni menunjukkan stiker TRANSPONSUMUT, saat mengunjungi Command Center, di kantor Dishub Sumut beberapa waktu lalu. TEMPO/Gunawan Hutajulu
Dishub Sumut Luncurkan Transponsumut, Layanan Transportasi Wisata Gratis Bagi Kontingen PON 2024

Dishub Sumut meluncurkan layanan transportasi wisata gratis bagi kontingen PON 2024 dengan aplikasi TRANSPONSUMUT, apa istimewanya?


Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

7 jam lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah M Zaki Ubaidilah saat tampil di PON 2024. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

Jateng mengunci gelar juara umum cabang olahraga bulu tangkis PON 2024 setelah menghadirkan dua "All Jateng Final".


Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jabar Kalahkan Jateng, Hadapi Jatim di Final

7 jam lalu

Bola voli PON 2024. ANTARA/Fauzan
Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putri Jabar Kalahkan Jateng, Hadapi Jatim di Final

Tim bola voli putri Jawa Barat kembali berlaga di partai final setelah mengalahkan Jawa Tengah 3-0 pada semifinal PON 2024. Hadapi Jatim.


PON 2024: Sulteng Siap Laporkan Kasus Joe Aditya yang Wakili Jakarta ke Bareskrim Polri

9 jam lalu

Perenang Jakarta Joe Aditya Wijaya Kurniawan saat menjuarai renang 100 meter gaya kupu-kupu putra PON PON 2024 di Kolam Renang Selayang Dispora Sumatera Utara, Medan, Senin, 16 September 2024. ANTARA/Nova Wahyudi
PON 2024: Sulteng Siap Laporkan Kasus Joe Aditya yang Wakili Jakarta ke Bareskrim Polri

Sulteng siap mengambil langkah hukum soal perenang Joe Aditya Wijaya Kurniawan yang telah diklaim mewakili Jakarta pada ajang PON 2024.


Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jawa Tengah Melaju ke Final Usai Kalahkan DKI Jakarta 3-0

10 jam lalu

Suasana pertandingan semifinal bola voli indoor PON Aceh-Sumut 2024 antara Jawa Tengah menghadapi DKI Jakarta di GOR Sumut Sport Center, Deli Serdang, Rabu (18/9/2024) (ANTARA/Aldi Sultan)
Hasil Bola Voli PON 2024: Tim Putra Jawa Tengah Melaju ke Final Usai Kalahkan DKI Jakarta 3-0

Tim voli putra Jawa Tengah melaju ke partai final Pekan Olahraga Nasional Aceh-Sumatera Utara atau PON 2024.


PON 2024: Jendela GOR Harapan Bangsa Copot Karena Angin Kencang, Laga Basket 3X3 Sempat Terhenti

11 jam lalu

Sisa puing jendela yang copot akibat diterjang angin kencang di GOR Harapan Bangsa, Banda Aceh, Rabu (18/09/2024). (ANTARA/FAJAR SATRIYO).
PON 2024: Jendela GOR Harapan Bangsa Copot Karena Angin Kencang, Laga Basket 3X3 Sempat Terhenti

Jendela GOR Harapan Bangsa copot diterjang angin kencang saat pertandingan basket 3X3 PON 2024. Arena panahan juga terganggu cuaca buruk.


Arena Panahan PON 2024 Porak-poranda Dihempas Hujan Badai

11 jam lalu

Tenda-tenda atlet panahan ambruk oleh hujan badai usai babak semifinal nomor nasional putra dan putri dalam dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Rabu, 18 September 2024. ANTARA/Risky Syukur
Arena Panahan PON 2024 Porak-poranda Dihempas Hujan Badai

Arena pertandingan panahan porak-poranda dihempas hujan badai seusai babak semifinal nomor nasional putra dan putri PON 2024.


PON 2024: Atlet Dayung DKI Jakarta Lola Hanarina Blegur Rebut Medali Emas Usai Kalahkan Wakil Maluku

12 jam lalu

Logo Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Dok.ponxxi-acehsumut.id
PON 2024: Atlet Dayung DKI Jakarta Lola Hanarina Blegur Rebut Medali Emas Usai Kalahkan Wakil Maluku

Atlet dayung putri DKI Jakarta Lola Hanarina Blegur berhasil membawa pulang medali emas pada cabang olahraga dayung PON 2024.


KM Kelud Disulap jadi Hotel Terapung selama PON Aceh - Sumatera Utara, Intip Fasilitasnya

12 jam lalu

KM Kelud berlayar dari Pelabuhan Peli Batu Ampar, Kota Batam, Minggu (10/12/2023). (TEMPO/Yogi Eka Sahputra)
KM Kelud Disulap jadi Hotel Terapung selama PON Aceh - Sumatera Utara, Intip Fasilitasnya

Masyarakat umum juga bisa merasakan pengalaman menginap di hotel terapung KM Kelud. PELNI menyediakan kamar kelas ekonomi dengan kapasitas 2.099 pax.