Tim Indonesia Maju ke Perempat Final Kejuaraan Asia Junior  

Reporter

Senin, 29 Juni 2015 16:44 WIB

Pebulutangkis Junior Indonesia, Firman Abdul Kholik. badmintonindonesia.org

TEMPO.CO, Bangkok - Tim bulu tangkis junior Indonesia maju ke perempat final Asia Junior Championships 2015. Kemenangan 4-1 atas India pada pertandingan terakhir babak penyisihan membuat Indonesia keluar sebagai juara Grup D.

Poin pertama disumbang ganda putra Andhika Ramadiansyah/Yahya Adi Kumara. Dalam waktu 52 menit, mereka berhasil menaklukkan Madathil Ramachandran Arjun/Shetty Chirang Chandrashekhar dengan skor 21-14, 19-21, dan 21-17.

Sayang, di partai kedua, Gregoria Mariska yang turun di nomor tunggal putri kalah di tangan Pardeshi Shriyanshi, 15-21, 21-11, dan 16-21. Beruntung, Firman Abdul Kholik yang turun di partai tunggal putra menang saat melawan Sen Chirag dengan skor 15-21, 21-14, 21-8. Jadi Indonesia kembali unggul 2-1.

Ganda putri Apriani Rahayu/Nisak Puji Lestari menjadi penentu kemenangan setelah menekuk Wadkar Karishma Sandeep/Jayakumar Malavika, 21-13 dan 21-19. Pasangan ganda campuran Beno Drajat/Yulfira Barkah menambah keunggulan Indonesia menjadi 4-1 setelah mengalahkan Madathil Ramachandran Arjun/Garg Kuhoo, 21-11 dan 21-14.

Manajer tim Indonesia, Umar Djaidi, mengatakan hasil tersebut sudah sesuai dengan perkiraan. "Yang agak mengkhawatirkan sebenarnya ada di nomor ganda putra, tapi ternyata bisa menang. Malah tunggal putri kita kecolongan, padahal sebenarnya Georgia bisa menang atas lawannya," ujarnya.

Untuk persiapan tahap berikutnya, Umar menyatakan timnya hanya perlu lebih fokus lagi. "Besok tanding harus lebih siap lagi, lebih yakin untuk bisa menang dan ambil poin," tuturnya.

BADMINTON INDONESIA | RINA W.

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

13 jam lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

13 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

14 jam lalu

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

16 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

Anthony Sinisuka Ginting yang turun sebagai tunggal pertama gagal menyumbang poin di laga Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024, Rabu, 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

19 jam lalu

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

Komang Ayu Cahya Dewi mengikuti Gregoria Mariska Tunjung mencatat kemenangan saat laga Indonesia vs Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

20 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

21 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

Lanny / Fadia yang dipasangkan di kejuaraan ini, kalah melawan Nami Matsuyama / Chiharu Shida, saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya