Asian Games 2018: Tinju Agendakan Tiga Ajang Uji Coba

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Jumat, 12 Januari 2018 19:38 WIB

Petinju Kornelis Kwangu Langu (kiri), melepaskan pukulan kepada petinju Filipina, Rogen Ladon, dalam Final Tinju Men's Light Flyweight SEA Games 2015, Singapura, 10 Juni 2015. TEMPO/Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PP Pertina) mengagendakan tiga kejuaraan uji coba bagi atlet-atlet pemusatan pelatihan nasional demi merebut medali emas, perak, dan perunggu Asian Games 2018.

"Kami akan mengirimkan atlet dalam kejuaraan India Terbuka di New Delhi pada 25 Januari. Selain itu, kami merencanakan uji coba ke Spanyol dan Prancis sebelum Agustus," kata Ketua Umum PP Pertina Brigjen Pol. Johny Asadoma selepas pertemuan pengurus-pengurus induk cabang olahraga dengan Menteri Pemuda dan Olahraga di Jakarta, Jumat.

Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara itu mengatakan pemilihan lokasi pertandingan di Spanyol dan Prancis setelah India menyusul kejuaraan internasional yang layak untuk uji coba berada di dua negara Eropa itu.

Baca: Asian Games 2018: Sejumlah Cabang Olahraga Bisa Tak Dapat Dana

"Selain uji coba, kami juga akan mengirim atlet dalam pemusatan pelatihan di Kuba atau Ukraina pada April - Mei. Kami masih menjalin komunikasi dengan dua negara itu mana yang siap menerima kami," kata Johny.

PP Pertina masih menyiapkan enam belas atlet yang berlatih di Manado, Sulawesi Utara, demi meraih satu medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu.

"Kami akan mengerucutkan tim tinju Indonesia dalam Asian Games yang terdiri dari enam atlet putra dan tiga atlet putri," kata Johny tentang persiapan Pertina menuju kejuaraan multi-cabang olahraga tertinggi di Asia itu.

Baca: Sekjen INASGOC: Hoax Asian Games 2018 Jadi Urusan Polisi Siber

Johny mengatakan alokasi anggaran bagi pelatnas PP Pertina dari Kementerian Pemuda dan Olahraga telah memenuhi kebutuhan cabang olahraga itu.

Sebelumnya, tim verifikasi Deputi IV Kemenpora merekomendasikan anggaran bagi cabang tinju sebesar Rp7,124 miliar dari anggaran yang diajukan Rp 7,991 miliar.

"Mungkin kami akan kembali berlatih di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, setelah Asian Games untuk persiapan SEA Games 2019. Tapi saat ini, atlet-atlet kami berlatih di Manado karena memudahkan saya untuk memantau," kata Johny mengenai persiapan tim tinju Asian Games 2018.

ANTARA

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

21 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

27 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

30 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

33 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

41 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

57 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

57 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

58 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

58 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

59 hari lalu

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan melawan Oleksandr Usyk untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya