NBA: LeBron James Kembali, LA Lakers Sukses Tekuk Clippers

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 1 Februari 2019 14:16 WIB

Pemain Los Angeles Lakers LeBron James. Reuters/Orlando Ramirez-USA TODAY Sports

TEMPO.CO, Jakarta - Megabintang Los Angeles Lakers, LeBron James, akhirnya kembali bermain setelah absen sebulan lebih dan segera menyokong timnya meraih kemenangan atas rival sekota Los Angeles Clippers dengan skor 123-120 dalam laga lanjutan NBA di Staples Center, California, Amerika Serikat, Jumat WIB.

Meski James tampil perkasa dengan catatan hampir triganda berupa 24 poin, 14 rebound dan sembilan assist, Lakers harus melewati masa overtime demi memastikan kemenangan, demikian catatan pertandingan laman resmi NBA.

Baca: Apa Kabar Pengangkatan Liliyana Natsir Sebagai PNS?

James pula yang mengirimkan assist matang kepada Lance Stephenson demi mencetak three-point play lantaran dinilai dilanggar Boban Marjanovic saat melakukan layup di sisa waktu 45,4 detik overtime.

Tiga poin Stephenson itu menjadi angka pamungkas Lakers yang mengubah kedudukan menjadi 123-118 dan Clippers hanya bisa membalas lewat floating jump shot Patrick Beverley saat laga menyisakan waktu 2,6 detik.

Stephenson secara keseluruhan mencetak 20 poin dalam kemenangan tersebut, diikuti Brandon Ingram 19 poin, Rajon Rondo dwiganda 14 poin dan 13 rebound serta Kyle Kuzma 10 poin.

Bagi Clippers, pasokan angka terbanyak datang dari Lou Williams berupa 24 poin, Beverley 17 poin, Tobias Harris 15 poin, Montrezl Harrell 15 poin, Avery Bradley 13 poin, Marjanovic 11 poin dan Shai Gilgeous-Alexander 10 poin.

Baca: Tinju Dunia Akhir Pekan: Rematch Alvarez vs Kovalev

Hasil itu merupakan kemenangan keempat Lakers dalam 10 pertandingan terakhir, membuat catatan sementara mereka kini berupa 27 kali menang dan 25 kekalahan (27-25), sedangkan Clippers (28-24) menelan dua kekalahan beruntun.

Untuk laga NBA berikutnya kedua tim sama-sama bermain pada Minggu (3/2) WIB, ketika Lakers bertandang ke markas Golden State Warriors (36-16) dan Clippers menyambangi kandang Detroit Pistons (22-28).

Berita terkait

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

11 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

26 hari lalu

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?

Baca Selengkapnya

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

29 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

38 hari lalu

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.

Baca Selengkapnya

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

51 hari lalu

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double

Baca Selengkapnya

NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

52 hari lalu

NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

Bintang NBA dari Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak sejarah dengan mencatat triple-double di atas 30 poin sebanyak enam laga beruntun.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

58 hari lalu

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.

Baca Selengkapnya

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

59 hari lalu

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

3 Maret 2024

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

Di hadapan penonton yang antusias, LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang berhasil mencapai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

1 Maret 2024

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.

Baca Selengkapnya