Virus Corona: Pelatih PBSI Larang Atlet Bulu Tangkis ke Mal

Reporter

Antara

Rabu, 4 Maret 2020 06:00 WIB

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan rekannya Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan dalam final Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Ahad, 19 Januari 2020. ANTARA/Aditya Pradana Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) meminta para atlet bulu tangkis yang bergabung di pemusatan latihan nasional agar menghindari pusat keramaian seperti mal. Kebijakan itu merupakan dampak dari virus Corona yang sudah masuk ke Indonesia.

"Ya itu (virus corona) kami tidak bisa cegah ya. Yang penting diri sendiri saja menjaga kesehatan dan menjaga ketahanan tubuh," ujar pelatih ganda campuran Richard Mainaky di Jakarta, Selasa, 3 Maret 2020.

"Kami sekarang memberi tahu kepada atlet untuk menjaga kondisi, makan yang bagus, dan jangan ke ma dulu. Untuk antisipasi saja," katanya menambahkan.

Selain itu, PBSI juga mulai melakukan pengawasan ketat di lingkungan Pelatnas Cipayung untuk mencegah penyebaran virus Corona semakin meluas. Upaya yang dilakukan antara lain rutin melakukan cek suhu tubuh atlet, pelatih, dan staf serta menganjurkan semua orang yang berada di sana untuk menjaga kebersihan dan rajin mencuci tangan.

Virus Corona yang mulai mewabah ke berbagai negara di Asia dan Eropa ini tak lantas membuat tim bulu tangkis membatalkan penampilan di beberapa turnamen kualifikasi Olimpiade 2020 yang masih akan berlangsung hingga akhir April nanti.

Terdekat, mereka akan bertolak ke Inggris pada Sabtu, 7 Maret 2020 untuk mengikuti turnamen Super 1000 All England 2020 yang berlangsung 11-15 Maret. Selanjutnya masih ada empat kejuaraan tersisa, yaitu Swiss Open 17-22 Maret, India Open 24-29 Maret, dan Malaysia Open 31 Maret-5 April, dan Singapore Open 7-12 April.

Indonesia melalui Presiden Joko Widodo telah mengumumkan kasus pertama virus Corona pada Senin kemarin. Ada dua pasien yang disebut positif terinfeksi dan menjalani perawatan di RSPI Sulianti Saroso.

Berita terkait

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

1 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

2 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Indonesia ke Semifinal Usai Tekuk Korea Selatan 3-1, Fajar / Daniel Jadi Penentu

Ganda putra Fajar / Daniel mengalahkan wakil Korea Selatan Ki / Kim lewat dua game langsung di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

3 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Kembali Ungguli Korea Selatan 2-1

Jonatan Christie menyudahi perlawanan sengit Cho Geon Yeop lewat pertarungan sengit tiga game di perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

4 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Takluk dari Kang / Seo, Indonesia vs Korea Selatan 1-1

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024 masih imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

5 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

6 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

7 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

8 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

8 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

10 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya