MotoGP: Ada Valentino Rossi di Balik Perjanjian Monster Energy - Suzuki Ecstar?

Kamis, 3 Desember 2020 16:01 WIB

Valentino Rossi. (instagram/@valeyellow46)

TEMPO.CO, Jakarta - Monster Energy menjalin kerjasama bersama tim Suzuki Ecstar dengan menjadi sponsor resmi untuk MotoGP 2021. Kesepakatan antara Suzuki dan Monster juga bisa berdampak strategis bagi Valentino Rossi, yang sedang mempertimbangkan untuk mendaratkan tim VR46 miliknya, di kelas utama MotoGP.

The Doctor telah lama dikaitkan dengan merek minuman energi asal Amerika Serikat dan para sponsor juga berperan dalam pemilihan tim dan pembalap. Sejak 2013, Monster Energy telah menjadi sponsor pabrikan Yamaha berkat kembalinya pembalap Italia setelah menjalani periode selama dua tahun di Ducati pada 2011 dan 2012.

Ketentuan itu juga yang disinyalir menjadi biang kegagalan Toprak Razgatlioglu menggantikan Valentino Rossi di seri MotoGP Valencia. “Valentino adalah tim Monster, saya adalah pembalap Red Bull. Saya tidak mungkin pergi ke Valencia, tapi kelas atas tetap menjadi impian saya," kata Toprak.

Hubungan antara Suzuki dan Monster dapat berimplikasi strategis untuk masa depan. Nyatanya, tim asal Hamamatsu sedang kalut mencari tim satelit untuk tahun 2022. Di saat yang sama grup VR46 sedang mencari sponsor untuk masuk ke MotoGP dengan timnya sendiri untuk menggantikan tim Avintia.

Advertising
Advertising

Baca juga : MotoGP: Valentino Rossi Gabung Tim Satelit, Ini Peringatan Bos Petronas Yamaha

Di VR46, Luca Marini, saudara Rossi, juga masuk dalam barisan pembalap. Monster sudah mensponsori Joan Mir dan Alex Rins dan sekarang sama dengan rival hebatnya Red Bull dalam hal sponsor. Selama beberapa tahun terakhir, minuman energi telah menggantikan perusahaan multinasional tembakau.

Kemenangan kejuaraan dunia Suzuki dan persahabatan antara Rossi dan Davide Brivio menunjukkan kemungkinan adanya kesepakatan lebih lanjut. Logo Monster sudah sangat terkait dengan juara dunia asal Tavullia itu. Dengan kesepakatan itu, Rossi bisa jadi mengantarkan timnya, Monster VR46 Suzuki, ke kelas MotoGP. Selain itu, tidak dapat dikesampingkan juga peluar Rossi mengakhiri kariernya di tim bermerek Suzuki pada 2022.

Sementara itu, Manajer Tim Suzuki Ecstar Davide Brivio mengatakan senang dengan merek Monster Energy di musim depan. "Monster sudah menjadi mitra dari dua pembalap kami jadi kami berharap dapat bekerja sama dengan mereka lebih dekat, dan kami akan mencoba memberikan kontribusi terbaik kami untuk kegiatan pemasaran mereka," kata dia.

Adapun CEO Monster Energy Rodney Sacks mengatakan hasil Suzuki di MotoGP 2020 merupakan pertimbangan untuk bergabung sebagai mitra resmi. "2020 telah menjadi tahun yang luar biasa bagi semua orang di tim ini dan kami menantikan untuk melanjutkan perjalanan menakjubkan yang telah dilakukan Suzuki," kata dia.

CORSEDIMOTO | CRASH

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

4 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

5 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

5 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

5 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

6 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

6 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

10 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

13 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

18 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

18 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya