Hasil Bulu Tangkis: Jonatan Christie Lolos ke Babak Kedua Thailand Open

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 12 Januari 2021 12:22 WIB

Jonatan Christie. badmintonindonesia.org

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, lolos ke babak kedua turnamen bulu tangkis Yonex Thailand Open di Impact Arena, Bangkok, Selasa, 12 Januari 2021. Ia melaju dengan menyingkirkan wakil Singapura Loh Kean Yew.

Sempat dikejutkan lawan pada set pertama, Jonatan Christie akhirnya mampu merebut dua set berikutnya. Pemain yang menempati ranking 7 dunia itu mengalahkan lawannya yang berperingkat 38 dengan skor 13-21, 21-10, 21-16. Keduanya bertarung selama 1 jam 5 menit.

Hasil ini memastikan dominasi Jonatan atas lawannya. Ia selalu menang dalam tiga pertemuan melawan pemain Singapura itu.

Jonatan menjadi wakil kedua Indonesia yang lolos ke babak kedua Thailand Open. Sebelumnya, pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Martin, melaju dengan mengalahkan pasangan Indonesia lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dengan skor 15-21, 29-27, 21-13.

Sementara itu, satu wakil Indonesia lain, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, langsung kandas. Keduanya disingkirkan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa karena kalah dengan skor 11-21, 29-27, 16-21.

Selain empat wakil wakil di atas, masih ada lima wakil Indonesia lain yang akan berlaga di babak pertama Thailand Open hari ini.

Advertising
Advertising

YONEX Thailand Open akan menjadi awal dari tiga turnamen yang berlangsung di tempat sama sepanjang bulan ini. Setelahnya ada TOYOTA Thailand Open pada 19-24 Januaridan BWF World Tour Finals 2020 pada 27-31 Januari.

Hasil dan Jadwal pertandingan wakil Indonesia di babak pertama bulu tangkis Thailand Open (live TVRI):

Ganda putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Martin mengalahkan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana: 15-21, 29-27, 21-13.

Ganda campuran: Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa (India): kalah 11-21, 29-27, 16-21.

Tunggal putra: Jonatan Christie vs Loh Kean Yew (Singapura): menang 13-21, 21-10, 21-16.

Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Nipitphon Phuangphuapet/Tanupat Viriyangkura (Thailand).

Tunggal putra: Anthony Sinisuka Ginting vs Heo Kwang Hee (Korea Selatan) (sekitar 11.15 WIB)

Tunggal putri: Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Ji Hyun (Korea Selatan) (sekitar 11.15 WIB)

Ganda campuran: Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso/Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) (sekitar 14.30 WIB)

Ganda putri: Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Emilie Lefel/Anne Tran (Prancis) (sekitar 17.00 WIB).

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

12 jam lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

13 jam lalu

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

14 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

Anthony Sinisuka Ginting yang turun sebagai tunggal pertama gagal menyumbang poin di laga Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024, Rabu, 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

18 jam lalu

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

Komang Ayu Cahya Dewi mengikuti Gregoria Mariska Tunjung mencatat kemenangan saat laga Indonesia vs Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

19 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

20 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

Lanny / Fadia yang dipasangkan di kejuaraan ini, kalah melawan Nami Matsuyama / Chiharu Shida, saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya