Denmark Open 2021: Kento Momota dan Viktor Axelsen Bisa Bertemu di Babak Final

Kamis, 21 Oktober 2021 14:54 WIB

Kento Momota took time to find his game against Torjussen. Doc. BWF.

TEMPO.CO, JakartaDenmark Open 2021 menjadi turnamen bulu tangkis dunia pertama yang digelar oleh BWF sejak Spain Master pada bulan Mei lalu. Turnamen yang digelar di Odense, Denmark, diprediksi akan mempertemukan dua atlet tunggal putra teratas, yaitu Kento Momota dan Viktor Axelsen, pada babak final.

Pertemuan terkahir antara Momota dan Axelsen terjadi pada babak final Malaysia Master pada Januari 2020. Setelah itu, karier mereka berada di jalan yang berbeda. Pada tahun yang sama, Axelsen mampu menjadi All England. Ia juga mendominasi tiga turnamen Asian Leg pada Januari 2021 dan memenangkan medali emas Olimpiade.

Sedangkan karir Momota tidak seberuntung atlet bulu tangkis nomor dua dunia itu. Setelah pertemuan terakhir, Momota terlibat dalam kecelakaan mobil. Ia menjalani operasi, perawatan intensif, dan pemulihan hampir sepanjang tahun. Momota juga harus melewatkan ajang Asian Leg karena terinfeksi Covid-19.

Ajang Olimpiade kemarin juga menjadi titik terendah baginya. Tampil di bawah tekanan publik tuan rumah, ia justru tersingkir di penyisihan.

Sejak saat itu, Momota mulai bangkit dari keterpurukan. Momota memaksimalkan permainannya di dua ajang utama, yaitu Piala Sudirman dan Piala Thomas. Walau sudah berusaha semaksimal mungkin, tetap saja ia masih jauh dari performa terbaiknya.

Advertising
Advertising

Viktor Axelsen. Doc. BWF.

Jika mereka berdua sama sama lolos ke babak final, menarik untuk melihat kemungkinan Momota dapat melanjutkan rekor impresifnya atas Axelsen dengan keunggulan 14-1 seperti pada pertandingan Malaysia Master tahun lalu. Namun, Axelsen tak akan menyerah begitu saja pada rekor pertemuan keduanya.

Bintang bulutangkis teratas asal Denmark itu memenangkan babak pembukaannya melawan wakil Prancis, Toma Junior Popov, tanpa kesulitan. Ia menang dua gim langsung dengan skor 21-12 dan 21-15. Selain Popov, juga terdapat lawan lain yang bisa menjegalnya sebelum mencapai babak final.

Juara bertahan Anders Antonsen kemungkinan akan menjadi lawan Axelsen di semifinal. Antonsen mengawali laga sengit pada Denmark Open 2021. Antonsen melawan rekan satu negara, Rasmus Gemke, dan susah payah menutup pertandingan dengan straight game 21-16 dan 22-20. Sebelum menghadapi Antonsen, Viktor Axelsen kemungkinan bakal bertemu wakil Malaysia, Lee Zii Jia di babak perempat final.

FILZA RAHMA | BWF

Baca juga : Jadwal Denmark Open Hari Ini: Ada Greysia / Apriyani dan Minions di 16 Besar

Berita terkait

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

4 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

Jonatan Christie memastikan langkah Indonesia ke babak final Piala Thomas 2024 setelah memetik kemenangan atas Wang Tzu Wei.

Baca Selengkapnya

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

4 jam lalu

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

Manajer tim sekaligus Kepala Bidang Binpres PP PBSI, Ricky Soebagdja, mengapresiasi perjuangan tim putri Indonesia mencapai final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

5 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

Fajar / Rian meraih kemenangan atas wakil China Taipei, Lee Yang / Wang Chi Lin pada babak semifinal Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

6 jam lalu

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.

Baca Selengkapnya

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

6 jam lalu

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

10 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

Komang Ayu Cahya Dewi memetik kemenangan atas wakil Korea, Kim Min Sun, dalam laga penentuan babak semifinal Piala Uber 2024. Berikut rekapnya.

Baca Selengkapnya

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

11 jam lalu

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil menyumbang poin untuk Tim Merah Putih saat menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

12 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.

Baca Selengkapnya

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

12 jam lalu

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

Apriyani / Fadia harus mengakui keunggulan Lee So Hee / Baek Ha Na, pada babak semifinal Piala Uber 2024. Indonesia vs Korea Selatan imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

13 jam lalu

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis Indonesia untuk sementara unggul 1-0 dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya