Kejuaraan Dunia ESports 2022 di Bali Masuk Guinness Book World of Record

Reporter

Tempo.co

Kamis, 1 Desember 2022 17:10 WIB

Delegasi dari Polandia tiba di kejuaraan dunia esport IESF Bali 14th World Esports Championship 2022 yang berlokasi di di Merusaka, Nusa Dua, Bali, Rabu, 30 November 2022. Foto: Antara

TEMPO.CO, Jakarta - Kejuaraan Dunia Esports 2022 di Bali mencatatkan prestasi tersendiri. Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) Bambang Sunarwibowo mengatakan turnamen yang diadakan di Merusaka, Nusa Dua, Bali dan dibuka 2 Desember serta berlangsung hingga 11 Desember 2022 itu masuk dalam Guinness Book of World Record.

Kejuaraan Dunia Esports tersebut tercatat menjadi turnamen terbesar dalam sejarah karena diikuti oleh 105 negara dan diselenggarakan di ruang terbuka atau outdoor. Menurut Bambang, hal itu menjadi kebanggaan PB ESI. Pasalnya, pengurus saat ini sedang serius mengembangkan Esports agar dapat semakin diminati dan berprestasi di kancah Internasional.

Di sisi lain, Bambang mengatakan PB ESI juga memiliki komitmen untuk mengembangkan ekosistem Esports yang ada di berbagai Daerah. Oleh sebab itu, PB ESI akan terus melakukan pembinaan sehingga atlet -atlet Esports Indonesia dapat memperoleh prestasi di level dunia.

Apresiasi datang dari Presiden International Esports Federation(IESF) Vald Marinescu. Ia menilai kompetisi kelas dunia Esports World Championship ke-14 di Bali tahun 2022 telah dipersiapkan dengan baik. Ia mengatakan kepanitiaan Indonesia sangat baik dalam mempersiapkan kejuaraan dan membuat para atlet dan delegasi dari berbagai negara merasa nyaman.

Vlad menilai kejuaraan dunia Esports kali ini memang layak masuk dalam Guinness Book of World Record. "Sangat menyenangkan melihat kepemimpinan, datang dari setiap departemen yang mendukung kami, dari Komite Olimpiade, dari Kementerian Olahraga, dari pemerintah itu sendiri, esport federasi PB ESI," kata Marinescu mengutip dari Antara, Kamis, 1 Desember 2022.

Lebih lanjut, dengan kecakapan dan ekosistem esports Indonesia saat ini, Marinescu percaya Indonesia akan berada di podium selama kejuaraan nanti. Dia melihat begitu banyak orang Indonesia yang memiliki bakat di bidang esports.

"Feeling saya kita akan melihat banyak kejutan di kejuaraan dunia ini. Dari 105 negara, kita pasti akan melihat Indonesia di podium," tutur Marinescu.

Baca: PB ESI: Pertumbuhan Esports Indonesia Menarik Forum Dunia

Advertising
Advertising

Berita terkait

Aryaduta Bali Menciptakan Pengalaman Revitalize & Rejoice untuk Kesehatan dan Kegembiraan

1 hari lalu

Aryaduta Bali Menciptakan Pengalaman Revitalize & Rejoice untuk Kesehatan dan Kegembiraan

Acara semacam ini merefleksikan komitmen Aryaduta Bali dalam mempromosikan kesehatan dan kebahagiaan di dalam komunitas.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

2 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

3 hari lalu

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

AIR 2024 mendukung kawasan Nusa Dua, khususnya Pulau Peninsula sebagai salah satu destinasi wisata olahraga menarik di Bali

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

5 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

5 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

7 hari lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi gelombang tinggi di perairan seperti Sumatera, Jawa dan Bali pada 25-26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

8 hari lalu

Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

Aura Jeixy sempat menorehkan beberapa prestasi bersama EVOS Esports.

Baca Selengkapnya

Digelar Awal Mei, Festival Yoga BaliSpirit Festival Diharapkan Dongkrak Wellness Tourism Indonesia

8 hari lalu

Digelar Awal Mei, Festival Yoga BaliSpirit Festival Diharapkan Dongkrak Wellness Tourism Indonesia

BaliSpirit Festival 2024 menghadirkan lebih dari 150 lokakarya dalam bidang yoga, tari, pengembangan pribadi, penyembuhan dan seni bela diri.

Baca Selengkapnya

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

8 hari lalu

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

Pelindo harus memastikan BMTH menjadi destinasi yang membuat wisatawan mancanegara bisa tinggal lama di Bali.

Baca Selengkapnya

Tudingan Komersialisasi Tradisi Melukat untuk Delegasi WWF, Pemprov Bali Beri Tanggapan

9 hari lalu

Tudingan Komersialisasi Tradisi Melukat untuk Delegasi WWF, Pemprov Bali Beri Tanggapan

Bali memiliki banyak lokasi melukat, salah satunya yang belakangan ramai dikunjungi para pesohor dunia adalah Pura Tirta Empul.

Baca Selengkapnya